Tuesday, October 18, 2022

Pendapatan Profesi Agen Asuransi Capai 1 Milyar Per Bulan

 Heboh di media sosial para pekerja wanita yang mengaku memiliki pendapatan atau income ratusan juta hingga Rp 1 miliar per bulan. Video yang ramai di TikTok dan Instagram itu diunggah oleh @felicia.tjasaka. Dalam video itu dia mewawancarai tiga orang wanita yaitu Jule, Christina dan Gwen yang bekerja sebagai pebisnis asuransi.

Felicia menanyakan income per bulan. "Boleh spill nggak income per bulannya berapa?," tanya Felicia. "Rp 1,1 miliar," ujar wanita bernama Jule. Dia menyebut bekerja sebagai pebisnis di bidang asuransi. Selain itu Christina juga mengaku pendapatan yang didapatkan per bulan Rp 1 miliar. Sama seperti Jule, Christina juga merupakan pelaku bisnis di bidang asuransi. Terakhir wanita bernama Gwen memiliki pendapatan Rp 600 juta sebulan dan dia juga sebagai pelaku bisnis asuransi.

Menanggapi hal tersebut, Perencana Keuangan Aidil Akbar mengungkapkan sebenarnya untuk mencapai penghasilan miliaran per bulan tidak didapatkan dengan proses yang singkat. "Tidak bisa instan, ada proses panjang untuk membangun sistem, membangun tim itu membutuhkan waktu yang panjang. Bahkan sampai air mata untuk mendapatkan penghasilan miliaran itu," kata Aidil, dikutip dari akun Instagramnya.

Dia menyebutkan, biasanya hanya leader atau pimpinan yang bisa mendapat penghasilan miliaran. Hal ini karena dia sudah memiliki tim di bawahnya yang menjual asuransi ke masyarakat. Jadi ketika tim agennya berhasil menjual asuransi, maka agen akan mendapat komisi dan leader juga mendapatkan komisi. Meskipun persentasenya kecil, tapi karena jumlah produksinya besar, maka tak heran bisa mendapatkan income yang besar.

"Nah sekarang kalian tahu kan, ke mana porsi premi yang kalian bayarkan?," ujarnya.

Heboh di media sosial video orang-orang yang mendapatkan income hingga Rp 1,1 miliar per bulan. Dalam video tersebut mereka mengaku bekerja di bidang bisnis asuransi. Menanggapi hal tersebut Pengamat Asuransi Irvan Rahardjo menilai tidak menutup kemungkinan para agen asuransi ini bisa mendapatkan income hingga Rp 1 miliar sebulan.

Namun ini bukan hal yang cepat dan mudah. Dibutuhkan waktu dan strategi untuk mengakuisisi nasabah dan mendapatkan income sebanyak itu. "Bisa saja mencapai Rp 1,1 miliar, mungkin dia menargetkan nasabah kelas kakap. Atau orang yang punya simpanan Rp 5 miliar ke atas di bank, itu jadi sasaran mereka nasabah prioritas," kata Irvan saat dihubungi, Selasa (18/10/2022).

Dia menjelaskan, produk yang dijual biasanya adalah asuransi jiwa atau asuransi yang berbalut investasi seperti unit link. "Karena asuransi unit link ini mengandung proteksi dan investasi," ujar dia. Sebelumnya diberitakan para pekerja wanita yang memiliki pendapatan atau income ratusan juta hingga Rp 1 miliar per bulan.

Video yang ramai di TikTok dan Instagram itu diunggah oleh @felicia.tjasaka. Dalam video itu dia mewawancarai tiga orang wanita yaitu Jule, Christina dan Gwen yang bekerja sebagai pebisnis asuransi.

Felicia menanyakan income per bulan. "Boleh spill nggak income per bulannya berapa?," tanya Felicia. "Rp 1,1 miliar," ujar wanita bernama Jule. Dia menyebut bekerja sebagai pebisnis di bidang asuransi.

Selain itu Christina juga mengaku income yang didapatkan per bulan Rp 1 miliar. Sama seperti Jule, Christina juga merupakan pelaku bisnis di bidang asuransi. Terakhir wanita bernama Gwen memiliki pendapatan Rp 600 juta sebulan dan dia juga sebagai pelaku bisnis asuransi.

Menanggapi hal tersebut, Perencana Keuangan Aidil Akbar mengungkapkan sebenarnya untuk mencapai penghasilan miliaran per bulan tidak didapatkan dengan proses yang singkat.


Agung Podomoro Jual Mall Central Park Senilai 4,53 Triliun Karena Kesulitan Keuangan

 PT Agung Podomoro Land Tbk (APLN) menjual 85% kepemilikan saham Mal Central Park (CP Mall) di Grogol, Jakarta Barat, kepada perusahaan Jepang Hankyu Hanshin Properties Corp. Transaksi dilakukan melalui anak usahanya PT CPM Assets Indonesia.

Perseroan menjual sertifikat hak milik atas satuan rumah susun (SHMRS) milik perseroan atas pusat perbelanjaan Mal Central Park pada 22 September 2022. Penjualan itu termasuk 149 SHMRS atas unit-unit satuan rumah susun milik perseroan dalam Central Park kepada CPM Indonesia.

Dilansir dari keterbukaan informasi, APLN meraup Rp 4,53 triliun dari transaksi ini. Hasil transaksi ini dipercaya bisa memberikan dampak positif atas kondisi finansial perusahaan. Dalam pernyataan tertulisnya, disebutkan dana hasil divestasi CP Mall akan digunakan untuk melunasi pinjaman. Dana tersebut juga dipakai untuk investasi kembali di PT CPM Assets Indonesia sehingga memiliki 28,58 persen saham di PT CPM Assets Indonesia

"Sebagai perusahaan properti, kami berusaha untuk selalu mengoptimalkan setiap peluang bisnis, termasuk dalam divestasi CP Mall ini. Kami optimistis berbagai langkah strategis yang dilakukan perusahaan akan semakin memperkuat kinerja dan mendukung pertumbuhan bisnis yang berkelanjutan dalam jangka panjang," jelas Bacelius Ruru, Direktur Utama APLN, dalam keterangan resminya, dikutip Selasa (18/10/2022). Selain itu, transaksi ini membantu APLN mempercepat pelunasan pinjaman Guthrie Venture Pte Ltd, yang jatuh tempo pada 20 November 2022.

Disebutkan juga transaksi ini bukan merupakan transaksi yang mengandung unsur transaksi afiliasi. Transaksi ini bersifat material namun merupakan kegiatan usaha yang dijalankan perusahaan dalam rangka menghasilkan pendapatan usaha dan dijalankan secara rutin, berulang, dan/atau berkelanjutan mengingat perusahaan bergerak dalam bidang real estate.

"Divestasi Central Park Mall akan memperkuat likuiditas perusahaan, sehingga eksekusi terhadap rencana pembangunan proyek-proyek properti yang kami miliki akan semakin solid. Yang lebih penting lagi, pelunasan pinjaman Guthrie juga dapat meningkatkan efisiensi biaya dan profitabilitas perusahaan yang lebih baik di masa depan," kata Bacelius.

Central Park Mall, yang mulai beroperasi pada 9 September 2009, memiliki total luas yang dapat disewakan lebih dari 128 ribu meter persegi. Pada Agustus 2022, tingkat okupansinya mencapai hampir 95 persen.Pusat perbelanjaan ini berada di kawasan Podomoro City Jakarta yang dilengkapi dengan apartemen, hotel, dan ruang perkantoran. Penghuni kawasan Podomoro City mencapai lebih dari 20 ribu jiwa.

Sunday, October 16, 2022

Daftar Perusahaan Start Up Indonesia Yang PHK Karyawan

Gelombang pemutusan hubungan kerja (PHK) masih terus menghantui perekonomian Indonesia. Tak hanya PHK, sejumlah startup bahkan harus menutup layanan hingga bangkut dari awal 2022 hingga sekarang. Terbaru, startup Fabelio dinyatakan pailit. Ada juga Shopee Indonesia dan Pahamify yang melakukan pemutusan hubungan kerja (PHK).

Berikut daftar perusahaan yang melakukan PHK, menutup layanan, dan bangkrut pada 2022:

1. Fabelio

Startup penjualan jasa desain interior dan furniture PT Kayu Raya Indonesia atau Fabelio resmi dinyatakan pailit. Berdasarkan pengumuman yang disampaikan Fabelio, perusahaan resmi pailit berdasarkan putusan Pengadilan Niaga pada Pengadilan Negeri Jakarta Pusat No.47/Pdt.Sus-PKPU/2022/PN.Niaga.JKT.PST, tertanggal 5 Oktober 2022. "Menyatakan Debitur (PT. Kayu Raya Indonesia) dalam keadaan pailit dengan segala akibat hukumnya," isi pengumuman poin satu yang dikutip dari surat kabar Bisnis Indonesia pada Jumat (14/10).

2. Line

Line sempat menjadi sorotan di media sosial karena dikabarkan telah melakukan PHK terhadap sekitar 80 karyawan di Indonesia. Kabar tersebut beredar di media sosial sejak 31 Mei kemarin. Meski demikian, pihak LINE sudah memberikan klarifikasi bahwa PHK memang terjadi, namun jumlah karyawan yang terdampak tidak sampai ke angka yang disebutkan.

3. Xendit

Startup fintech Xendit memutus hubungan kerja (PHK) terhadap 5 persen karyawannya di Indonesia dan Filipina. Chief Operating Office Xendit Tessa Wijaya mengatakan perusahaan melakukan pertimbangan matang sebelum mengumumkan PHK. Para karyawan Xendit yang terkena PHK akan diberi kompensasi yang layak dan perpanjangan asuransi kesehatan serta dukungan alumni. Perusahaan ini memiliki lebih dari 900 karyawan per Agustus 2022.

4. Tokocrypto

Perusahaan penjual aset digital Tokocrypto memberhentikan 45 karyawannya atau sekitar 20 persen dari 227 orang jumlah pekerja. VP Corporate Communications Tokocrypto Rieka Handayani mengatakan pemberhentian puluhan karyawan ini lantaran perusahaan bakal melakukan perubahan strategi bisnis sejalan dengan pasar kripto dan ekonomi di dunia. Meski demikian, perusahaan dikatakan akan membantu pegawai yang terkena PHK mencari tempat kerja baru. Salah satunya dengan memberikan rekomendasi kepada beberapa perusahaan mitra kerja selama ini.

5. Indosat Ooredoo Hutchison

Indosat Ooredoo Hutchison (IOH) melakukan pemutusan hubungan kerja (PHK) terhadap lebih dari 300 karyawannya. Director & Chief of Human Resources Officer IOH Irsyad Sahroni mengatakan langkah rightsizing ini telah berjalan lancar dan 95 persen karyawan yang terkena dampak setuju. Adapun paket kompensasi yang ditawarkan kepada karyawan adalah rata-rata 37 kali upah, bahkan yang tertinggi mencapai 75 kali upah. Menurut Irsyad, jumlah ini secara signifikan lebih tinggi di atas persyaratan ketentuan undang-undang yang berlaku.

6. Lummo

Start up penyedia solusi layanan perangkat lunak business-to-consumer (B2C) Lummo yang sebelumnya dikenal sebagai BukuKas melakukan PHK terhadap sejumlah karyawan di Jakarta dan Bengaluru, India. Lummo dikabarkan telah melakukan PHK terhadap sekitar 100-120 karyawan yang sebagian besar berada di tim teknis, desain, dan produk.

7. TaniHub

PHK terhadap karyawan start up pertanian TaniHub merupakan dampak dari ditutupnya operasional gudang di Bandung dan Bali. Namun, perusahaan tidak menyebutkan jumlah karyawan yang terdampak.

8. Pahamify

Start up di bidang pendidikan, Pahamify, mengambil keputusan untuk melakukan PHK massal untuk beradaptasi di kondisi ekonomi makro terkini. Namun, PHK massal yang ditempuh itu tampaknya tidak menjamin keberlangsungan bisnis Pahamify untuk jangka panjang. Pada akhir Juni 2022, Pahamify akhirnya membubarkan diri.

9. LinkAja

Layanan keuangan digital LinkAja melakukan PHK terhadap sejumlah karyawan untuk reorganisasi sumber daya manusia (SDM). Penyesuaian jumlah karyawan dilakukan untuk memastikan perusahaan bertumbuh secara optimal dengan SDM yang efisien dan fokus pada bisnis perusahaan saat ini.

"Penyesuaian organisasi SDM ini dilakukan atas dasar relevansi fungsi SDM tersebut pada kebutuhan dan fokus bisnis perusahaan ini," ujar Head of Corporate Secretary Group LinkAja Reka Sadewo dalam pernyataan yang diterima.

10. SiCepat

Start up yang bergerak di bidang layanan pengiriman barang ini dikabarkan telah melakukan PHK terhadap sekitar 360 karyawannya. Namun, berbeda dengan start up lain yang kebanyakannya melakukan PHK untuk menyesuaikan bisnis dengan kondisi ekonomi yang sedang berlangsung, pihak SiCepat mengungkapkan bahwa langkah ini ditempuh sebagai evaluasi kompetensi karyawan.

11. Mobile Premiere League

Platform gim dan turnamen Mobile Premier League (MPL) menutup operasional di Indonesia. Penutupan itu berujung pada pemutusan hubungan kerja (PHK) karyawannya. MPL adalah startup asal India yang saat ini sudah memiliki kehadiran di sejumlah negara Asia Pasifik, Amerika Serikat, dan Eropa. "MPL Indonesia sudah tidak beroperasi dan menerima pengguna baru saat ini. Terima kasih atas dukungan dan perhatiannya," tulis MPL dikutip dari Instagramnya, Selasa (31/5). Mengutip moneycontrol.com, perusahaan ini merumahkan setidaknya 100 orang pegawai atau 10 persen dari total pekerjanya di dunia.

12. Mamikos

Start up yang menyediakan layanan pencarian kos ini melakukan PHK untuk menjaga kesehatan kondisi keuangan perusahaan di tengah kondisi pasar dan ekonomi makro yang sedang dipenuhi ketidakpastian. Sejauh ini, pihak Mamikos belum bisa memberikan kepastian terkait jumlah karyawan yang terkena PHK.

13. Zenius

Start up edukasi Zenius melakukan PHK terhadap lebih dari 200 karyawan karena perusahaan terdampak oleh kondisi makroekonomi. Untuk beradaptasi dengan dinamisnya kondisi yang mempengaruhi industri, Zenius menyatakan bahwa pihaknya perlu melakukan konsolidasi dan sinergi proses bisnis.

14. JD.ID

Layanan belanja daring atau e-commerce JD.ID mengambil langkah PHK sebagai salah satu improvisasi agar perusahaan dapat terus beradaptasi dan selaras dengan dinamika pasar dan tren industri di Indonesia. "Perusahaan juga melakukan pengambilan keputusan seperti tindakan restrukturisasi, yang mana di dalamnya terdapat juga pengurangan jumlah karyawan," ujar Director of General Management JD.ID Jenie Simon dalam pernyataan yang diterima CNNIndonesia.com, Jumat (27/5).

15. Beres.id

Beres.id mengumumkan berhenti beroperasi mulai 1 Juli 2022. Penyebabnya, yakni pandemi covid-19 yang berdampak pada gangguan operasional, kekurangan tenaga kerja, dan biaya operasional yang tinggi perusahaan. "Dengan berat hati kami mengumumkan mulai 1 Juli 2022, Beres dan semua platform afiliasinya tidak akan beroperasi lagi," ujar Co-founder and CEO Beres.id Choong Fui Yu dalam pernyataan di situs resmi, dikutip Jumat (10/6).








Supermarket Kroger dan Albertsons Merger Dengan Nilai 360 Triliun

 Salah satu supermarket terbesar Amerika Serikat (AS) Kroger mengumumkan akan membeli raksasa ritel kedua Albertsons. Kesepakatan transaksi itu disebut mencapai US$ 25 miliar atau setara Rp 360 triliun (kurs Rp 15.400). Kesepakatan itu, yang diperkirakan akan selesai pada 2024, dan akan menggabungkan dua jaringan supermarket terbesar Negeri Paman Sam. Secara gabungan, jika kedua perusahaan resmi bergabung, jumlah pekerja akan menjadi 710.000 pekerja.

Kemudian menggabungkan jumlah toko, sampai hampir 5.000 toko dan akan mencetak lebih dari US$ 200 miliar dalam penjualan. Penggabungan ini menjadi salah satu upaya supermarket tradisional bersaing dengan e-commerce besar seperti Amazon, Walmart dan ritel lainnya.

"Penggabungan mempercepat posisi kami sebagai alternatif yang lebih menarik untuk pesaing yang lebih besar dan non-serikat," kata CEO Kroger Rodney McMullen dalam sebuah pernyataan, dikutip dari CNN, Senin (17/10/2022).

Jika kesepakatan itu selesai, akan menjadi salah satu merger terbesar dalam sejarah ritel AS. Lebih besar dari akuisisi Whole Foods oleh Amazon pada 2017 sebesar US$ 13,7 miliar. Morgan Stanley memperkirakan, bergabungnya Kroger dengan Albertsons akan menjadi rantai ritel terbesar ketiga di AS berdasarkan nilai penjualan. Pangsa pasar gabungannya dalam industri bahan makanan senilai US$ 1,4 triliun akan naik 13,5%. Menjadikannya penjual bahan makanan terbesar kedua di belakang pangsa Walmart yang sebesar 15,5%.

Kroger (KR) akan membeli saham Albertsons seharga US$ 34,10 per saham dengan premi sekitar 30% di atas harga saham rata-rata rantai grosir selama sebulan terakhir. Saham Kroger (KR) turun 5% di awal perdagangan Jumat, sementara Albertsons turun 7%.

Langkah ini juga dilakukan ketika perusahaan berjuang tingginya inflasi makanan mencapai level tertinggi dalam beberapa dekade. Harga di toko kelontong terus melonjak bulan lalu. Indeks harga makanan, proksi untuk harga toko kelontong, meningkat 0,7% pada bulan September dari bulan sebelumnya dan 13% selama tahun lalu