Friday, January 29, 2016

Jepang Terapkan Bunga Negatif Untuk Dorong Pertumbuhan Ekonomi

Sebuah langkah yang mengejutkan, bank sentral Jepang, Bank of Japan akan menerapkan suku bunga negatif. Suku bunga acuan Jepang akan ditetapkan -0,1%. Yang artinya, perbankan justru akan mengenakan biaya kepada para pemegang deposito, yang seharusnya pemegang deposito lah yang mendapatkan bunga dari perbankan.

Penerapan suku bunga negatif ini untuk menekan merosotnya ekonomi Jepang saat ini, yang merupakan ekonomi terbesar ketiga di dunia. Bank Sentral Eropa juga menerapkan hal yang sama untuk bisa menjaga perekonomiannya, yaitu dengan menerapkan kebijakan suku bunga negatif.

Keputusan tersebut telah disetujui oleh 5 dari 9 suara di rapat dewan gubernur BoJ. "BoJ akan memangkas suku bunga ke negatif jika dinilai perlu," tulis Bank of Japan, seperti dilansir BBC, Jumat (29/1/2016). Keputusan memangkas suku bunga akan terus berlanjut hingga target inflasi sebesar 2% bisa tercapai.

Mengapa Jepang membuat langkah ini?
  • Jepang saat ini sedang menghadapi inflasi yang sangat rendah. Masyarakat Jepang kelebihan uang karena mereka lebih memilih berinvestasi dan menyimpan uangnya di bank dibandingkan untuk belanja.
  • Pemotongan biaya pinjaman perbankan. Ini dimaksudkan untuk meningkatkan pengeluaran domestik dan investasi bisnis.
  • Hal ini juga bertujuan untuk mendorong kenaikan inflasi. Masyarakat Jepang didorong untuk membelanjakan uangnya ketimbang menyimpannya di bank.
Inflasi Jepang per Desember 2015 tercatat hanya 0,1%, jauh di bawah target bank sentral Jepang. Bursa saham Asia naik dan nilai tukar yen jatuh di seluruh perdagangan merespons pengumuman tersebut. "Suku bunga negatif adalah salah satu instrumen yang terakhir yang akan dilakukan BOJ," kata Martin Schulz dari Fujitsu Institute di Tokyo.

Schulz memperingatkan bahwa di zona euro, suku bunga negatif dilakukan untuk mengatasi krisis keuangan, sedangkan Jepang untuk menggenjot pertumbuhan ekonomi yang selama ini bejalan lambat. "Di Jepang, penyaluran kredit tidak gencar bukan karena bank tidak mau meminjamkan, tetapi karena mereka tidak melihat perspektif bisnis yang bagus ke depan, dengan suku bunga negatif sekali pun". "Mereka membutuhkan peluang investasi dan itu hanya dapat dicapai oleh reformasi struktural,bukan dengan kebijakan moneter," katanya.

Tuesday, January 26, 2016

Layanan Netflix Sudah Di Blokir Di Indonesia Oleh Telkom Group

Layanan video streaming Netflix dipastikan tak akan bisa diakses melalui broadband Indihome, WiFi.id, dan akses seluler Telkomsel karena telah resmi diblokir oleh Telkom Group. Telkom memutuskan memblokir layanan Netflix mulai 27 Januari 2016 pukul 00.00 WIB. "Per tadi malam," ujar Vice President Consumer Marketing & Sales Telkom, Jemy Cofindo.

Sementara saat dikonfirmasi terpisah, Direktur Konsumer Telkom Dian Rachmawan juga mengatakan Netflix diblokir karena dianggap tidak memenuhi regulasi di Indonesia dan banyak memuat konten berbau pornografi. "Kami ini Badan Usaha Milik Negara, harus menjadi contoh dan menegakkan kedaulatan Negara Kedaulatan Republik Indonesia dalam berbisnis. Kita maunya kalau berbisnis itu harus mematuhi aturan Indonesia," tegasnya.

Dijelaskannya, jika ada kerjasama antara Netflix dan Telkom maka konten yang mengandung kekerasan dan pornografi bisa tersaring untuk pelanggan IndiHome, wiFi.id, dan Telkomsel. "Kalau kerjasama langsung, kita bisa kelola Netflix melalui platform yang dimiliki Telkom. Aksi blokir ini tak akan berdampak ke pelanggan kami, mereka (Netflix) masih kecil di sini. Mumpung masih kecil, kita ajarin ikut aturan di sini," pungkasnya.

Sebelumnya, Menkominfo Rudiantara memberikan kelonggaran bagi Netflix memenuhi aturan di Indonesia sebelum habis masa promosinya yakni 7 Februari mendatang. Ia mengatakan bahwa Netflix harus berbadan hukum tetap atau bekerja sama dengan operator telekomunikasi di Indonesia. Opsi lain yang ditawarkan adalah Netflix harus memiliki izin sebagai penyelenggara penyedia konten.

Operator, khususnya penyelenggara fixed broadband yang menawarkan paket data unlimited, dalam posisi paling merana dengan kehadiran Netflix karena OTT ini haus bandwidth. Soalnya, untuk streaming film HD tiap satu jam bisa menyedot kuota data hingga 3GB.  Di Singapura, Netflix bekerja sama dengan SingTel dan Starhub. Hal yang sama juga terjadi di Italia dengan Telecom Italia.

Sementara di Vietnam, sedang dalam kajian akan dilakukan pemblokiran oleh regulator setempat dengan alasan yang sama di Indonesia, belum memiliki lisensi dan filterisasi konten. "Di luar negeri mereka (Netflix) lakukan kerjasama dengan beberapa operator, masa di sini tidak? Padahal, jika kerjasama dengan operator lokal banyak manfaat didapatkan kedua belah pihak," pungkas Dian. Untuk bersantai menikmati film secara streaming di Netflix, butuh bandwidth dan kuota internet yang tidak sedikit. Namun di balik itu semua, ada harapan bahwa Netflix bisa beroperasi di Indonesia dengan menggandeng operator telekomunikasi dan penyedia jasa internet lokal.

Seperti dilansir situs Netflix, pelanggan membutuhkan koneksi Internet minimal 0,5 Mbps untuk dapat mengakses konten film yang tersedia. Kecepatan internet juga dikatakan mempengaruhi kualitas film yang akan ditonton. Dengan kondisi internet di Indonesia saat ini yang belum sepenuhnya 4G, pegiat teknologi Onno Widodo Purbo berpendapat, pelanggan masih bisa mengakses Netflix melalui ponselnya dengan kualitas Standard Definition (SD).

"Bandwidth untuk yang SD 1,2 Mbps saja masih cukup. Jadi kalau di seluler masih dapat," katanya saat berbincang belum lama ini. Sementara untuk kualitas High Definition (HD), Onno menilai pelanggan harus menggunakan jalur akses yang lebih lebar, minimal dengan bandwidth 2,5 Mbps. Sementara di lain kesempatan, Tri Wahyuningsih, General Manager Corporate Communication XL Axiata mengakui telah terjadi lonjakan akses data yang signifikan sejak Netflix membuka aksesnya untuk wilayah Indonesia. Rata-rata tiap pelanggan XL mengakses Netflix dengan menghabiskan kuota internet 800MB per hari.

"Pelanggan yang akses Netflix sejak tiga hari pertama setelah launching rata-rata di atas 10 ribu pelanggan. Itu naik lebih dari 1.000%. Kalau sekarang, seminggu setelah launch, rata-rata tinggal lima ribuan pelanggan," ungkapnya. Kementerian Komunikasi dan Informatika sendiri hingga saat ini masih mengkaji tiga opsi sejak kehadiran Netflix. Opsi pertama adalah Netflix harus memiliki izin sebagai penyelenggara konten provider dengan syarat harus menjadi badan usaha tetap atau bekerjasama dengan operator.

Kedua, Netflix cukup mendapat izin menteri. Dan ketiga, Netflix harus mendaftar sebagai penyelenggara sistem elektronik dengan ketentuan konten yang dimuat harus sesuai dengan UU Informasi dan Transaksi Elektronik (ITE). XL sendiri mengaku terbuka untuk bekerja sama dengan Netflix. "Kami terbuka untuk bekerja sama dengan pihak manapun," lanjut Ayu, panggilan akrab Tri Wahyuningsih. Peluang kerja sama antara operator maupun penyedia akses internet lokal dengan Netflix juga dinilai memungkinkan oleh Satriyo Wibowo, Anggota Gugus Tugas IPv6 Indonesia.

Ada beberapa poin yang bisa ia komentari mengenai Netflix dari cara pandang teknologi, termasuk soal kemungkinan menggandeng Netflix. Netflix, menurutnya, seperti layanan YouTube, Spotify, dan provider video streaming lainnya yang menggunakan teknologi unicast traffic (one to one) di mana server akan memberikan layanan ke tiap pelanggannya secara khusus.

Berbeda dengan broadcast (one to all) dimana server mengirimkan datanya ke semua pihak diminta atau tidak (seperti layanan televisi) atau multicast (one to many) dimana server mengirimkan kontennya kepada satu grup berlangganan.  Multicast sebenarnya memberikan keuntungan yang lebih di sisi efektivitas bandwidth, namun prakteknya hanya efektif dilakukan pada jaringan di satu ISP saja.

Seperti dikutip dari Marketrealist, Netflix tahun lalu menguasai 37% trafik internet di Amerika. Karena rakus bandwidth, dengan semakin banyaknya pelanggan di satu wilayah yang menuntut layanan HD maupun Ultra HD, Netflix menurutnya harus bekerja sama (peering) dengan ISP lokal untuk membuat cache server melalui program Open Connect.

"Inilah kesempatan bisnis bagi ISP Indonesia sekaligus peluang bagi Kominfo untuk menegakkan tata kelola interkoneksi, peraturan bisnis konten, perlindungan konsumen, sensor pornografi, dan e-taxation," kata Bowo, panggilan akrab Satriyo Wibowo. Netflix, menurutnya, sudah mendukung IPv6 yang memang didesain untuk teknologi video streaming ini dengan dukungan akan kebutuhan IP Address publik yang semakin tinggi. "Adanya fitur jumbo frame yang mengurangi lag dan fragmentasi paket internet, fitur sekuriti enkripsi dan enkapsulasi yang sudah embedded, serta meniadakan fungsi NAT yang memperlambat trafik," pungkas Bowo. Proxy, VPN, dan sejenisnya biasa digunakan untuk mengakses konten Netflix yang diblokir di negara tertentu. Jika tadinya Netflix adem ayem terhadap para pengguna VPN, kini mereka melarang dengan tegas.

Netflix berkilah bahwa kini layanan mereka sudah tersedia di banyak negara, sehingga tak perlu lagi menggunakan proxy ataupun layanan sejenis. "Jika konten kami kini sudah tersedia secara global, maka tak ada lagi alasan untuk menggunakan proxy ataupun unblocker," ujar David Fullagar, VP content delivery architecture Netflix.Memang, kini Netflix sudah tersedia di banyak negara, lebih dari 130 negara, termasuk Indonesia salah satunya. Namun tak serta merta semua konten yang ada di Netflix bisa diakses di semua negara.

Contohnya konten yang ada di Netflix Indonesia tentu tak sama dengan konten yang ada di Netflix Amerika Serikat ataupun Inggris. Namun Netflix menjanjikan bahwa mereka berusaha untuk mengatasi hal tersebut. "Tujuan utamanya adalah untuk memberikan layanan yang hampir sama di seluruh dunia. Menggunakan VPN atau proxy untuk melewati batas itu secara virtual itu menyalahi aturan penggunaan Netflix karena adanya batasan lisensi serial TV dan Film," ujar juru bicara Netflix, dikutip dari Reuters, Jumat (15/1/2016).

Sebelum ini, layanan Netflix memang terbilang mudah 'dijebol'. Akses ke layanan asal Amerika Serikat ini bisa terbuka hanya dengan menggunakan VPN, proxy,dan sejenisnya.  Berbeda dengan layanan sejenis seperti Hulu yang sudah memblokir penggunaan VPN sejak tahun 2014. Saat itu Hulu memblokir penggunaan VPN bagi para pengaksesnya untuk menghindari adanya pembajakan dari luar Amerika Serikat, yang bisa mengakses video tanpa izin.Layanan video streaming berbayar, Netflix, telah diluncurkan di Indonesia meski belum dipayungi regulasi yang jelas. Kedatangan Netflix di sebuah negara biasanya memang memicu perdebatan, contohnya saja di Prancis.

Netflix masuk Prancis menjelang akhir tahun 2014. Waktu itu, otoritas dan pelaku bisnis di negara Eropa itu menginginkan Netflix mematuhi aturan main dengan memproduksi juga konten lokal. Memang di sana ada aturan kalau 40% konten di radio, televisi atau bioskop harus berasal dari Prancis. Namun ada celah di aturan ini di mana perusahaan yang wajib mematuhinya adalah mereka yang juga berbasis di Prancis. Sedangkan kantor Netflix di Eropa ada di Amsterdam sehingga mereka sebenarnya lolos dari aturan itu.

Meski demikian, Netflix tetap didesak mengikuti aturan tersebut. "Kami ingin mengucapkan selamat datang pada Netflix. Tapi kami ingin mereka menghormati aturan yang kami buat di sini untuk melindungi perfilman kami," kata Dante Desartge, co Chairman Guild of Authors, Directors and Producers Prancis. Waktu itu, pemerintah Perancis juga didesak mengawasi agar Netflix benar benar menampilkan konten asal Prancis atau Eropa dengan positioning yang baik. Nah saat ini, sudah sekitar setahun Netflix beroperasi di Perancis dan 80% konten rupanya masih berasal dari negaranya, Amerika Serikat.

Maka Netflix pun masih menuai protes di sana-sini. Para pelaku industri film dan pertelevisian terus mendesak agar Netflix lebih banyak berinvestasi membuat konten lokal. "Kami menyambut adanya kompetisi, tapi hanya jika mereka bermain dengan aturan yang sama, "kata Pascal Rogard, Direktur Society of Dramatic Authors and Composers.

Netflix sepertinya memahami keinginan itu dan mulai serius memproduksi konten lokal. Tahun ini, mereka berencana menayangkan drama dengan artis lokal terkenal yang berjudul 'Marseille'. Aturan main yang bakal diberlakukan pemerintah Indonesia terhadap Netflix ternyata belum final. Ada tiga opsi yang tengah digodok Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) untuk penyedia layanan video streaming berbayar tersebut.

Dijelaskan Kepala Pusat Informasi dan Humas Kementerian Kominfo Ismail Cawidu, opsi pertama adalah Netflix harus memiliki izin sebagai penyelenggara konten provider dengan syarat harus menjadi badan usaha tetap atau bekerjasama dengan operator.  Kedua, Netflix cukup mendapat izin menteri. Ketiga, Netflix harus mendaftar sebagai penyelenggara sistem elektronik dengan ketentuan konten yang dimuat harus sesuai dengan UU Informasi dan Transaksi Elektronik (ITE). “Tapi ini (semua) baru kajian sementara atau belum final,” tegas Ismail saat dikonfirmasi media, Rabu (13/1/2016).

Kementerian Kominfo sendiri sudah membantah bakal melakukan pemblokiran terhadap Netflix meski film-film yang didistribusikannya belum melewati sensor. “Saya sudah komunikasi dengan Pak Yani Basuki (Ketua Lembaga Sensor Film/LSF) tapi infonya tidak minta Netflix diblokir,” ujar Ismail.

Yang pasti, Kominfo saat ini membahas masalah Netflix ini dari kacamata UU Telekomunikasi, UU Penyiaran, UU Informasi dan Transaksi Elektronik (ITE) serta UU Pornografi. “Semoga sudah ada kesimpulan besok (Kamis, 14 Januari 2015-red.),” lanjutnya. Lebih lanjut Ismail menjelaskan, Netflix lahir sebagai bagian dari perkembangan teknologi. Dimana nantinya pasti bakal ada layanan sejenis yang bakal bermunculan lainnya dan mengekspansi Indonesia.

“Kita tidak mungkin resisten dengan kemajuan teknologi, justru harus adaptif sepanjang hal itu memberikan kemanfaatan bagi bangsa kita. Namun dalam menghadapi kemajuan tersebut kita tetap mengacu pada aturan perundang-undangan yang berlaku di Indonesia,” pungkas Ismail. Hadirnya Netflix di Indonesia menjadi bagian dari ekspansi bisnis perusahaan yang berbasis di Los Gatos, California, Amerika Serikat itu. Selain Indonesia, ada 130 negara lain yang disambangi layanan ini. Kini total 190 negara yang telah disambangi oleh Netflix.

Per 1 Februari 2016, BCA Naikkan Biaya Administrasi Bulanan Tabungan

PT Bank Central Asia Tbk (BBCA) mulai 1 Februari 2016 menaikkan limit transaksi di anjungan tunai mandiri (ATM) dan electronic data capture (EDC). "Kenaikan ini untuk memberikan kenyamanan dan kemudahan nasabah dalam bertransaksi," ujar Kepala Divisi dan Pengembangan Dana dan Jasa BCA‎, Ina Suwandi, saat dihubungiTribunnews.com, Senin (25/1/2016).

Selain itu, BCA pun menaikkan biaya administrasi bulanan yang berlaku sejak Januari 2016. Dalam hal ini, biaya administrasi tahapan Silver naik dari Rp 13.000 menjadi Rp 15.000, sedangkan tahapan Gold naik dari Rp 13.000 menjadi Rp 17.000.

"Ini untuk penyesuaian biaya operasional karena inflasi, kemudian ada investasi tambahan (perseroan)," ucap Ina. BCA juga menyesuaikan nilai minimum yang ditahan untuk tahapan Silver dan Gold menjadi Rp 50.000 dari sebelumnya Rp 10.000.

Berikut perubahan limit kartu ATM BCA per 1 Februari 2016:

- Transfer antar-rekening BCA
Silver Rp 25 juta
Gold Rp 50 juta
Platinum Rp 100 juta

- Debit BCA
Silver Rp 25 juta
Gold Rp 50 juta
Platinum Rp 100 juta

- Transfer antarbank
Silver Rp 10 juta
Gold Rp 15 juta
Platinum Rp 25 juta

- Setoran tunai di CDM
Silver Rp 15 juta
Gold Rp 30 juta
Platinum Rp 50 juta

Karyawan Ford Indonesia Mulai Di PHK Terkait Dengan Tutupnya Ford Di Indonesia

Setelah pabrik satu-satunya General Motors (GM) Indonesia di Bekasi diputuskan berhenti beroperasi pada akhir Juni 2015, kini wakil Amerika Serikat yang lain, Ford Motor Indonesia (FMI), mengumumkan pernyataan resmi, Senin (25/1/2016), akan angkat kaki dari Tanah Air mulai paruh kedua 2016.

Keputusan FMI berdasarkan strategi bisnis perusahaan induk Ford Motor Company (FMC). Menurut keterangan dari Reuters, berdasarkan surat elektronik President Ford Asia Pasific Dace Schoch kepada semua karyawan di regional, Ford keluar dari semua area bisnis, termasuk menutup diler, menghentikan penjualan, dan impor di Indonesia dan Jepang.

“Sayang, ini juga berarti anggota tim kami di Jepang dan Indonesia tidak lagi bekerja untuk Ford Jepang dan Ford Indonesia karena penutupan,” tulis Schoch. Ford telah hadir di Indonesia sejak 1989, tetapi masih di bawah komando Indonesia Republick Motor Company. FMI diresmikan sebagai agen tunggal pemegang merek pada Juli 2000.

Reuters menyebut total pekerja Ford di Indonesia mencapai 35 orang. Jumlah rekanan diler FMI mencapai puluhan unit yang menjangkau 20 provinsi. Kenyataannya jelas, semua karyawan FMI akan terkena PHK, pertanyaan berikutnya bagaimana nasib konsumen. Dari data wholesale asosiasi kendaraan bermotor Indonesia (Gaikindo), selama 2015 FMI menjual 4.986 unit. Jumlah itu turun lebih dari 50 persen dibanding 2014 yang berhasil mencapai 12.008 unit.

“Di Indonesia, tanpa pabrik lokal ... tidak ada sama sekali yang bisa membuat perusahaan otomotif dapat berkompetisi di pasar itu, dan kami tidak punya pabrik lokal,” kata juru bicara Ford berbasis di Shanghai yang mengonfirmasi kebenaran surat elektronik dari Schoch. Keputusan PT Ford Motor Indonesia (FMI) untuk menutup bisnisnya di Indonesia cukup mengejutkan. Merek asal Amerika Serikat (AS) ini menjadi korban atas ketatnya persaingan di pasar otomotif nasional.

Dalam keterangan resminya berjudul "Pengumuman Operasi Bisnis Ford Motor Indonesia", Senin (25/1/2016), pihak perusahaan menyampaikan alasan opsi penutupan dilakukan. Berikut pernyataan resminya, dikutip langsung dari situs resminya:

"Ford tetap berkomitmen untuk melayani pasar global sekaligus merestrukturisasi secara agresif bagian-bagian bisnis kami yang tidak memiliki jalur beralasan dalam mencapai pertumbuhan penjualan dan keuntungan yang berkesinambungan, khususnya di negara-negara di mana dinamika pasar yang ada tidak memungkinkan kami untuk dapat bersaing secara efektif. Setelah mempelajari secara seksama setiap opsi yang memungkinkan, jelas bagi kami bahwa tidak ada jalur menuju keuntungan yang bersinambungan bagi kami di Indonesia. Oleh karena itu, kami akan menghentikan seluruh operasi di Indonesia sebelum akhir tahun 2016 dan mengkonsentrasikan sumber daya yang ada di tempat lain.

Keputusan ini baru saja kami ambil dan kami sudah mengkomunikasikan kepada seluruh karyawan dan dealer kami. Sejalan kami melaksanakan proses penutupan ini, prioritas kami adalah untuk memastikan bahwa kami memperlakukan karyawan dan mitra dealer kami dengan hormat dan mendukung mereka di dalam transisi ini. Selain itu, kami juga akan menghubungi para pelanggan kami untuk menjelaskan komitmen kami dalam memfasilitasi kesinambungan dukungan servis, suku cadang, dan garansi kendaraan mereka sehubungan dengan rencana penutupan ini."


Kabar mengejutkan datang dari dunia otomotif Tanah Air. PT Ford Motor Indonesia (FMI) tiba-tiba mengumumkan penutupan kegiatan di Indonesia, Senin (25/1/2016). Tak hanya proses penjualan, semua aktivitas diler juga dihentikan. Konfirmasi pun meluncur dari suara Lea Kartika Indra, Direktur Komunikasi FMI. Lea mengutarakan alasan di balik keputusan berat ini.

"Ford Motor Global berkomitmen melayani pasar global dan restrukturisasi bisnis di berbagai kawasan, termasuk Indonesia. Negara-negara dengan dinamika seperti Indonesia dianggap tidak dapat bersaing secara efektif," ucap Lea via sambungan telepon. Menurut Lea, selama ini, FMI yang juga menjadi bagian dari Ford Motor Global sudah mempelajari berbagai opsi secara saksama. Namun, akhirnya opsi pamungkas dan terburuklah yang diambil.

"Kami tidak melihat jalur keuntungan berkesinambungan. Tidak adanya fasilitas produksi lokal, ditambah tidak adanya kendaraan di segmen utama, membuat Ford sulit bersaing secara bisnis di Indonesia," ujar Lea. Tahun lalu, mobil Ford terjual 6.013 unit (ritel). Angka itu hanya mencicipi 0,6 pangsa pasar mobil di Indonesia. Melihat hal ini, Ford Motor Global menilai bahwa FMI tidak cukup dikatakan sebagai perusahaan yang menguntungkan, dan membulatkan keputusan untuk menutup usaha di Indonesia.

PT Ford Motor Indonesia (FMI) resmi menutup operasinya di Indonesia. Keputusan yang kabarnya perintah langsung dari Ford global terbilang mengejutkan. Pasalnya, penjualan FMI pada tahun lalu juga tidak terlalu jeblok. Berdasarkan data Gaikindo, secara wholesales FMI mampu menjual sebanyak 4.986 unit. Model yang paling laris adalah Ecosport 1.5 Titanium A/T yang terserap pasar sebanyak 2.046. Sisanya model seperti Focus, Fiesta, Everest atau Ranger terjual biasa-biasa saja dengan rata-rata puluhan unit.

Sementara rata-rata penjualan per bulan ada di angka 300-an unit. Penjualan tertinggi terjadi pada bulan September yang mencapai 889 unit. Sedangkan berdasarkan data penjualan secara retail, FMI melepas 6.103 unit. Rata-rata per bulan ada di angka 400-an unit, dan penjualan tertinggi ada di bulan April, yakni 759 unit. Semua produk Ford yang beredar di Indonesia berstatus CBU, kiriman dari Thailand dan Filipina.

Sebenarnya, bila dibandingkan dengan brand lain yang juga mengandalkan produknya secara impor, penjualan FMI bisa dibilang lumayan. Sebut saja duo Korea, Hyundai dan Kia yang hanya menjual di bawah 3.000 unit.

Monday, January 25, 2016

Daftar Saham Terbaru Yang Masuk Indeks LQ45

PT Aneka Tambang Tbk (ANTM), PT HM Sampoerna Tbk (HMSP) dan PT Hanson International Tbk (MYRX) masuk dalam indeks LQ45 dalam periode Februari hingga Juli 2016 karena sebelumnya menjadi emiten yang sahamnya paling banyak ditransaksikan. Kepala Divisi Operasional Perdagangan Bursa Efek Indonesia Eko Siswanto menyatakan hal itu merujuk pengumuman nomor Peng-114/BEJ.I/U/1997 perihal Indeks Likuiditas Bursa Efek Jakarta (Indeks LQ45) dan berdasarkan hasil evaluasi pada Januari 2016.

“Kami sampaikan daftar saham yang masuk dan keluar dalam penghitungan indeks LQ45 untuk periode perdagangan Februari 2016 sampai dengan Juli 2016,” tulisnya dalam pengumuman resmi, Senin (25/1). Dalam lampiran tersebut, tercatat tiga perusahaan baru yaitu Aneka Tambang, Sampoerna, dan Hanson International masuk dalam jajaran indeks LQ45. Tiga perusahaan tersebut menggeser PT XL Axiata Tbk (EXCL), PT Indo Tambangraya Megah Tbk (ITMG) dan PT Wijaya Karya Beton Tbk (WTON) yang terdepak.

Kepala Riset NH Korindo Securities Reza Priyambada mengatakan LQ45 ditentukan berdasarkan saham yang paling likuid, atau banyak ditransaksikan oleh pelaku pasar. Adapun sentimennya berasal dari berbagai hal, dan tidak selalu karena fundamental perusahaan baik. “Antam misalnya, menjadi sering ditransaksikan setelah adanya Penyertaan Modal Negara (PMN) melalui rights issue dan adanya isu penyerapan saham PT Freeport Indonesia. Padahal fundamental Antam tidak bagus,” ujarnya.

Terkait Sampoerna, Reza menyatakan saham perusahaan rokok tersebut menjadi aktif diperdagangkan pasca menuruti aturan Bursa Efek Indonesia terkait kepemilikan publik minimal. Dengan menggelar penawaran saham baru (rights issue), kapitalisasi pasar Sampoerna merupakan yang terbesar di Indonesia.“Kalau saham Hanson, saya lebih melihat karena sering digunakan untuk spekulatif trading. Untuk fundamental sih belum terlalu terlihat, tapi memang disebut memiliki lahan yang luas di Tangerang Selatan,” katanya.

Terkait saham yang terdepak, Kepala Riset Universal Broker Indonesia Satrio Utomo menyatakan saham XL Axiata terlempar karena menurunnya minat pelaku pasar terkait restrukturisasi utang perseroan.  “Sementara untuk ITMG memang karena kinerjanya tidak begitu bagus, apalagi sektor tambang batubara kemarin kan sedang buruk,” jelasnya.

Namun, Satrio menyayangkan terlemparnya saham Wika Beton dari indeks LQ45. Menurutnya, kinerja Wika Beton masih memiliki potensi untuk meningkat, mengingat berasal dari sektor yang sedang naik daun, yaitu konstruksi. “Memang sih Wika Beton itu semacam emiten penunjang infrastruktur. Namun tetap saja potensinya besar di tahun ini karena masih bisa terdorong proyek pemerintah,” jelasnya.

Berikut adalah daftar terbaru penghuni indeks LQ45:

1. PT Astra Agro Lestari Tbk (AALI)
2. PT Adhi Karya (Persero) Tbk (ADHI)
3. PT Adaro Energy Tbk (ADRO)
4. PT AKR Corporindo Tbk (AKRA)
5. PT Aneka Tambang (Persero) Tbk (ANTM)
6. PT Astra International Tbk (ASII)
7. PT Alam Sutera Realty Tbk (ASRI)
8. PT Bank Central Asia Tbk (BBCA)
9. PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk (BBNI)
10. PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BBRI)
11. PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk (BBTN)
12. PT Bank Mandiri (Persero) Tbk (BMRI)
13. PT Global Mediacom Tbk (BMTR)
14. PT Bumi Serpong Damai Tbk (BSDE)
15. PT Charoen Pokphand Indonesia Tbk (CPIN)
16. PT Gudang Garam Tbk (GGRM)
17. PT HM Sampoerna Tbk (HMSP)
18. PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk (ICBP)
19. PT Vale Indonesia Tbk (INCO)
20. PT Indofood Sukses Makmur Tbk (INDF)
21. PT Indocement Tunggal Prakasa Tbk (INTP)
22. PT Jasa Marga (Persero) Tbk (JSMR)
23. PT Kalbe Farma Tbk (KBLF)
24. PT Lippo Karawaci Tbk (LPKR)
25. PT Matahari Department Store Tbk (LPPF)
26. PT PP London Sumatera Indonesia Tbk (LSIP)
27. PT Media Nusantara Citra Tbk (MNCN)
28. PT Matahari Putra Prima Tbk (MPPA)
29. PT Hanson International Tbk (MYRX)
30. PT Perusahaan Gas Negara (Persero) Tbk (PGAS)
31. PT Tambang Batubara Bukit Asam (Persero) Tbk (PTBA)
32. PT Pembangunan Perumahan (Persero) Tbk (PTPP)
33. PT Pakuwon Jati Tbk (PWON)
34. PT Surya Citra Media Tbk (SCMA)
35. PT Siloam International Hospitals Tbk (SILO)
36. PT Semen Indonesia (Persero) Tbk (SMGR)
37. PT Summarecon Agung Tbk (SMRA)
38. PT Sri Rejeki Isman Tbk (SRIL)
39. PT Sawit Sumbermas Sarana Tbk (SSMS)
40. PT Tower Bersama Infrastructure Tbk (TBIG)
41. PT Telekomunikasi Indonesia (Persero) Tbk (TLKM)
42. PT United Tractors Tbk (UNTR)
43. PT Unilever Indonesia Tbk (UNVR)
44. PT Wijaya Karya (Persero) Tbk (WIKA)
45. PT Waskita Karya (Persero) Tbk (WSKT)

Ford Tutup Usahanya Di Indonesia dan Jepang

Keputusan mengejutkan datang dari PT Ford Motor Indonesia. Ford mengumumkan untuk menutup kegiatan mereka di tanah air. Hal itu diumumkan Ford di situs resmi mereka, www.ford.co.id. Ford memutuskan mundur dari seluruh operasi mereka di Indonesia.

Baca Juga : Karyawan Ford Indonesia Mulai Di PHK

"Hari ini kami telah mengumumkan keputusan bisnis yang sulit untuk mundur dari seluruh operasi kami di Indonesia pada paruh kedua tahun ini. Hal ini termasuk menutup dealership Ford dan menghentikan penjualan dan impor resmi semua kendaraan Ford," ujar Managing Director PT Ford Motor Indonesia, Bagus Susanto. Padahal Ford sudah melanglang buana di Indonesia sejak tahun 2002. Jadi sangat disayangkan jika si Blue Oval itu mundur di Indonesia.

"Kami ingin memastikan bahwa Anda dapat terus mengunjungi dealer Ford untuk semua dukungan layanan penjualan, servis, dan garansi hingga beberapa waktu ke depan tahun ini. Kami berkomitmen untuk menyediakan kesinambungan dukungan pelayanan servis dan garansi setelah kepergian kami dan akan menghubungi Anda lagi sebelum proses pergantian untuk memberitahukan mengenai pengaturan yang baru," ujar Bagus.

Ford Motor Co, menyatakan bakal menghentikan seluruh kegiatan operasionalnya di Indonesia dan Jepang tahun ini. Perusahaan otomotif asal Amerika menyatakan keputusan tersebut diambil setelah manajemen melihat sudah tidak ada lagi peluang untuk memperoleh keuntungan di kedua negara akibat terus menyusutnya pangsa pasar penjualan.

Seperti diberitakan Reuters, Ford akan menutup seluruh diler dan menghentikan kegiatan impor dan penjualan unit kendaraan yang dipasarkannya di Indonesia dan Jepang. Informasi tersebut diperoleh berdasarkan email Asia Pacific President Ford Motor Dave Schoch kepada seluruh karyawan di kedua negara. “Unit pengembangan produk di Jepang akan dipindahkan ke negara lain. Sayangnya, keputusan ini berarti seluruh tim kami di Jepang dan Indonesia sudah tidak lagi bekerja untuk Ford Jepang dan Ford Indonesia lagi,” ujar Schoch, seperti dikutip dari Reuters, Senin (25/1).

Reuters mencatat, Ford masuk ke Indonesia pada 2002 dan mengoperasikan 44 diler sampai akhir tahun lalu. Sepanjang 2015, Ford disebut hanya berhasil menjual 6 ribu unit mobil atau 0,59 persen dari total penjualan mobil nasional sebanyak 1,01 juta unit menurut data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia.

Lesunya perekonomian dalam negeri kemudian diakui Ford sebagai alasan menutup kegiatan operasinya di Indonesia.  “Tanpa memproduksi di Indonesia, sangat tidak mungkin perusahaan otomotif dapat berkompetisi di pasar dalam negeri, dan kami tidak memiliki pabrik di sana,” ujar keterangan resmi Ford Shanghai kepada Reuters. Sayangnya,  belum berhasil mengonfirmasi perihal penutupan operasi Ford kepada Direktur Pemasaran Ford Indonesia Gumgum Prijadi. Upaya panggilan telepon dan pesan singkat belum direspons.

Ketatnya persaingan industri otomotif di Indonesia yang didominasi oleh mobil produksi pabrikan Jepang, telah memakan korban dua perusahaan negara Barrack Obama. Tahun lalu, General Motors juga memutuskan untuk menutup pabrik Chevrolet Spin di Pondok Ungu, Bekasi, Jawa Barat per Juni 2015.

Produsen mobil Chevrolet ini memutuskan untuk menghentikan kegiatan produksi Chevrolet Spin dan memilih menjadi distributor atau importir kendaraan jadi. Transformasi bisnis ini berdampak pada dirumahkannya 500 karyawan pabrik Pondok Ungu, Bekasi.

Tuesday, January 5, 2016

China Kembali Lemahkan Yuan Untuk Lanjutkan Perang Valuta Asing

China kembali memangkas nilai tukar yuan terhadap dolar Amerika Serikat (AS). Sekarang satu dolar AS setara 6,5 yuan. Posisi nilai mata uang negeri tirai bambu merupakan yang terendah dalam empat setengah tahun terakhir atau sekitar 2011 lalu.The People’s Bank of China (PBoC) sedang berupaya membuat yuan lebih 'market friendly' atau dengan kata lain nilainya lebih bersahabat di pasar.

Baru-baru ini, Dana Moneter Internasional atau International Monetary Fund (IMF) sudah memasukkan yuan sebagai mata uang internasional, yang sejajar dengan dolar AS dan euro. Hanya saja masih ada beberapa syarat yang harus dipenuhi sebelum yuan bisa disahkan.Meski demikian, bank sentral China masih terus mengontrol ketat pergerakan yuan. Renminbi hanya boleh bergerak naik-turun maksimal 2% saja tiap hari,

Kemarin PBoC mematok dolar AS setara 6,5 yuan atau terendah sejak 24 Mei 2011 pada sistem perdagangan valuta asing (valas) China. Ini bukan kali pertama, PBoC melakukan hal tersebut. Pada Agustus silam, yuan tiba-tiba anjlok 5% terhadap dolar hanya dalam satu pekan. Hal ini memicu kepanikan di pasar keuangan dunia.

China dengan sengaja melemahkan yuan supaya meningkatkan daya saing ekspornya. Ekonomi China sudah melambat dalam beberapa tahun terakhir ini. "Tren pelemahan yuan berlanjut di awal tahun ini sejalan dengan rencana The People’s Bank of China," kata Eddie Cheung, analis valas dari Standard Chartered cabang Hong Kong, seperti dikutip dari Reuters, Selasa (5/1/2016).

"Yuan akan jatuh semakin dalam di kuartal pertama," tambahnya. Lima bulan lalu, China bikin heboh setelah dengan sengaja melemahkan nilai tukar yuan terhadap dolar Amerika Serikat (AS). Hari ini China kembali melakukan hal yang sama. Investor regional kembali was-was dengan langkah negeri tirai bambu itu. Sebab, kemarin yuan sengaja diturunkan lagi ke titik terendahnya dalam empat bulan terakhir.

Akibatnya, investor merasa deja vu dolar AS bisa menguat lagi terhadap mata uang banyak negara, termasuk Indonesia. Dolar AS hari ini saja sempat bertahan di Rp 14.000, posisi yang sudah ditinggalkan selama 3 bulan terakhir. Seperti dikutip dari CNBC, Kamis (10/12/2015), The People's Bank of China (PBoC) sengaja menurunkan nilai tukar yuan sebanyak 0,15% menjadi 6,4236 per dolar AS. Posisi yuan sekarang menjadi lebih rendah dari posisi pada Agustus lalu. Pelemahan yang dilakukan bank sentral China kali ini tidak terlalu parah.

Waktu Agustus lalu, nilai yuan yang disebut juga renminbi itu sudah diturunkan hingga 2% terhadap dolar AS. China sengaja melemahkan mata uangnya untuk memperkuat daya saing ekspor.

Hitungan Rugi Laba Bisnis Ikan Sidat Untuk Ekspor Ke Jepang

Bisnis budidaya ikan sidat sedang berkembang saat ini, salah satunya di Kabupaten Tulungagung, Jawa Timur. Ikan sidat atau bahasa latinnya anguilla spp, yang menyerupai belut ini, kini menjadi primadona baru di dunia perikanan karena harganya yang mahal dan menjadi komoditi ekspor.

Peluang inilah yang di tangkap oleh peternak ikan di Tulungagung, salah satunya adalah Donny Nobri Dwiyanto, peternak ikan di Desa Rejoagung, Kecamatan Kedungwaru, Tulungagung. Untuk membudidayakan ikan sidat ini, Doni mendatangkan benih ikan sidat atau glass eel , dari nelayan di Pantai Sidem, Tulungagung, seharga Rp. 2,5 juta hingga Rp. 7 juta per kilogram, yang berisi 7 ribu hingga 8 ribu ekor benih sidat.

"Selama ini untuk mendapatkan benih sidat masih mengandalkan tangkapan dari alam, kami membelinya dari nelayan Pantai Sidem, karena benih sidat masih belum dapat dibudidayakan sendiri," kata Donny di Tulungagung, Selasa (5/1/2016). Ikan sidat adalah salah satu jenis ikan yang bentuknya mirip belut, tapi bedanya, ikan sidat hidup di air bukan di lumpur. Selain itu ikan sidat mempunyai sirip di dekat kepalanya. Untuk proses adaptasi kehidupan benih sidat atau glass eel, dari air laut menjadi air tawar, Donny menyediakan kolam khusus yang berisi air tawar yang kemudian di beri garam tanpa yodium, agar air menjadi payau.

Selanjutya, benih sidat dimasukan ke kolam air payau buatan itu. Setelah benih sidat beradaptasi hidup di air payau, baru dipindahkan di kolam air tawar. "Proses adaptasi ini umumnya memakan waktu 1 bulan, dan dalam proses adaptasi ini, glass eel di beri makan cacing sutera, setelah beradaptasi dan terbiasa hidup di air tawar, sidat bisa dipindahkan di kolam pembesaran," jelas lelaki yang pernah bekerja menjadi TKI di Jepang ini, sambil memperagakan cara membuat air payau buatan di kolam budidaya sidatnya.

Agar cepat besar, ikan sidat di beri makan campuran tepung ikan dan vitamin. Dengan sirkulasi air yang bagus dan pakan yang bergizi, ikan sidat dapat di penen setelah berumur 8 bulan hingga 1,5 tahun, tergantung besar kecil ukuran sidat yang diinginkan. Saat ini harga ikan sidat berkisar antara Rp 160.000 hingga Rp 245.000/ kilogram (kg), yang rata-rata terdiri dari 3-4 ekor ikan.

"Untuk ekspor ke negara Jepang saja permintaan sidat per minggu sampai 500 kilogram, dan kami belum mampu memenuhi permintaan sebanyak itu, belum lagi permintaan dari negara-negara lain," pungkasnya. Solusinya, Donny mengajak teman-temannya membentuk kelompok budidaya ikan sidat di Tulungagung, sehingga peluang ekspor dapat dipenuhi. Sedangkan negara yang membuka luas peluang ekspor ikan sidat dari Indonesia, yakni Jepang, Amerika, Kanada dan Jerman .

Habis Tahun Baru ... Rupiah Meluncur Tajam Ke Rp. 14.000 per Dollar

Nilai tukar dolar Amerika Serikat (AS) siang menukik tajam terhadap rupiah. Sempat mendekati Rp 14.000 pagi tadi, mata uang Paman Sam kini sudah berada di kisaran Rp 13.800-an. Seperti dikutip dari data perdagangan Reuters, Selasa (5/1/2016), dolar AS pagi tadi dibuka menguat di level Rp 13.993 dibandingkan posisi pada perdagangan kemarin sore Rp 13.940.

The Greenback secara perlahan mulai melemah setelah sempat menguat di awal perdagangan. Bahkan, siang ini dolar AS sudah jatuh ke kisaran Rp 13.800-an. Posisi dolar AS siang ini tepatnya berada di Rp 13.815. Posisi tersebut merupakan yang terendah yang sempat disinggahinya pagi ini.
Pergerakan nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) masih akan tertekan di tahun ini. Selain adanya kenaikan suku bunga AS The Federal Reserve (The Fed) secara gradual, penurunan harga minyak juga akan menekan gerak rupiah.

Menurut Gubernur Bank Indonesia (BI) Agus Martowardojo, periode super dolar alias penguatan dolar AS akan kembali terjadi di tahun ini. "Di 2016 kita perlu waspada karena harga minyak dan komoditi terus ada tekanan. Harga minyak rendah membuat harga komoditi turun, kemudian waspada ada periode super dolar, yaitu dolar cenderung menguat," kata Agus usai Pembukaan Perdagangan Perdana Saham di Gedung BEI, Jakarta, Senin (4/1/2016).

Meski demikian, Agus menjelaskan, dampak dari kenaikan suku bunga AS di tahun ini sudah diperkirakan sebelumnya. Meskipun akan ada tekanan, paling tidak kenaikan Fed fund rate memberikan satu kepastian terhadap pasar keuangan Indonesia. "Itu (kenaikan The Fed) sudah diperhitungkan, kita tahu bahwa itu akan gradual jadi kita mesti lebih hati-hati. Bagi Indonesia dan negara-negara berkembang, adanya kepastian bahwa setelah 9 tahun Fed fund rate naik dan akan dilakukan secara gradual itu akan memberikan kepastian," terang dia.

Lebih jauh Agus menjelaskan, yang patut diwaspadai adalah soal harga minyak yang terus turun, ini berdampak pada komoditi-komoditi yang lain karena di tahun 2016 masih akan tertekan. "Secara umum, nilai tukar akan kembali lebih stabil, kita melihat bahwa tantangan utama rupiah masih besarnya impor dibandingkan ekspor," katanya. Agus menambahkan, baik pemerintah maupun BI harus bersama-sama membangun optimisme di tahun 2016.

"Jadi kita harus bangun optimisme, bangun Indonesia karena potensi kita besar walaupun tantangan global masih ada," pungkasnya. Nilai tukar dolar Amerika Serikat (AS) pagi ini kembali menguat terhadap rupiah. Mata uang Paman Sam makin mendekati kisaran Rp 13.900-an di awal 2016.
Seperti dikutip dari data perdagangan Reuters, Senin (1/1/2016), dolar AS pagi tadi dibuka menguat di posisi Rp 13.858 dibandingkan posisi pada perdagangan kemarin sore Rp 13.788.

The Greenback terus menguat dan terus menanjak perlahan sampai ke titik tertingginya hari ini di Rp 13.893. Penguatan dolar AS sudah terjadi sejak akhir 2015.Menjelang siang ini, dolar AS masih berada di posisi Rp 13.880. Sepanjang 2015 lalu rupiah melemah 10%. Nilai tukar dolar Amerika Serikat (AS) pagi ini kembali menguat terhadap rupiah. Mata uang Paman Sam makin mendekati kisaran Rp 14.000.

Seperti dikutip dari data perdagangan Reuters, Selasa (5/1/2016), dolar AS pagi tadi dibuka menguat di level Rp 13.993 dibandingkan posisi pada perdagangan kemarin sore Rp 13.940. The Greenback secara perlahan mulai melemah jelang siang ini, posisinya semakin menjauh dari Rp 14.000-an. Bahkan, menjelang siang ini dolar AS sudah jatuh ke kisaran Rp 13.800-an. Menjelang siang hari ini dolar AS berada di posisi Rp 13.895. Penguatan rupiah ini sejalan dengan naiknya Indeks Harga Saham Gabunga (IHSG) yang dibuka positif pagi tadi.

Pinjaman Uang KUR Rp 100 Juta Bunganya Hanya Rp 750 Ribu/Bulan

Pemerintah akhirnya menetapkan suku bunga Kredit Usaha Rakyat (KUR) menjadi 9% mulai 4 Januari 2016, dari sebelumnya sebesar 12%. Kebijakan ini sebagai salah satu cara pemerintah mendorong pengembangan usaha masyarakat kelas menengah. Dengan bunga rendah, otomatis cicilan yang dibebankan kepada nasabah juga lebih ringan.

Mencoba memberikan simulsi sederhana untuk pinjaman KUR sebesar Rp 100 juta. Besaran pinjaman tersebut termasuk dalam KUR ritel. Dengan asumsi pinjaman yang diperoleh sebesar Rp 100 juta, maka nasabah hanya dibebankan bunga 9% per tahun sebesar Rp 9 juta, dibagi 12 bulan menjadi setara Rp 750.000 per bulan.

"Kalau besaran pinjaman segitu masuknya KUR ritel, bukan KUR mikro ya. Bunga tinggal dikali 9% dan dibagi 12 saja, dengan asumsi besar pinjaman yang diputus Rp 100 juta ya," ujar Pemimpin Wilayah BRI Jakarta I Budi Satria. Kabar gembira untuk anda pengusaha kelas mikro, kecil, dan menengah yang perlu modal kredit berbunga murah. Mulai 4 Januari 2015, pemerintah telah menetapkan besaran bunga Kredit Usaha Rakyat (KUR) menjadi 9% per tahun, dari sebelumnya 12% per tahun. Kebijakan bunga rendah ini sudah diterapkan di bank penyalur KUR.

"Benar (bunga KUR 9% mulai 4 Januari 2015)," kata Pemimpin Wilayah BRI Jakarta I, Budi Satria. Pemerintah membidik penyaluran KUR hingga Rp 120 triliun tahun ini. Menkominfo Rudiantara sebelumnya pernah mengatakan, dirinya ingin startup alias perusahaan baru di sektor teknologi bisa kecipratan. Menurutnya, selama ini karakteristik startup teknologi tidak masuk dalam kategori yang bankable atau bisa mendapat pinjaman dari perbankan. Hal ini yang ingin diubah.

BRI sebagai salah satu bank penyalur KUR, telah berhasil menyalurkan KUR kepada 686.831 nasabah per akhir November 2015.  Sejak ditunjuk oleh pemerintah sebagai salah satu bank BUMN yang menjadi penyalur KUR dengan total target Rp 21,4 triliun, BRI telah mengimplementasikan berbagai strategi pemasaran untuk meningkatkan serapan KUR di Indonesia.

Salah satunya dengan melakukan refreshment training kepada lebih dari 9.000 Mantri KUR BRI.Selama ini, Kredit Usaha Rakyat (KUR) hanya bisa dinikmati pelaku bisnis yang sudah memiliki usaha saja. Pemerintah tengah membahas KUR tahun depan dengan bunga 9% ini bisa dinikmati pelaku usaha pemula atau start up.

Hal ini seperti diungkapkan Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN)/Kepala Bappenas Sofyan Djalil, usai rapat di kantor Kemenko Perekonomian, di Lapangan Banteng, Jakarta, Rabu (30/12/2015). "Menko undang menteri yang terkait manfaatkan KUR supaya serius. Mulai melakukan sosialissi supaya KUR bisa capai sasaran, terus bagaimana kita improve agar bisa jadi modal ekonomi kreatif, modal buat start up company," jelas Sofyan.

Menurutnya, alokasi KUR sebesar Rp 120 triliun seharusnya tak hanya untuk membantu sektor usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) yang sudah mapan saja, melainkan juga dipakai untuk menopang industri-indutri pemula jika memang memenuhi syarat. "Bagaimana agar pembiayaan KUR ini di samping mendorong UMKM yang tradisional, tapi juga bisa menjadi katalisator untuk tumbuhnya industri-industri baru," ujar Sofyan.

Kendati demikian, kata Sofyan, penetapan penyaluran kredit KUR untuk usaha pemula masih memerlukan pembahasan lanjutan, mengingat akan banyak aturan yang perlu disesuaikan jika KUR terbuka untuk start up. "Kita perlu rapat lagi, tapi yang ditargetkan bagaimana KUR ini benar-benar mencapai sasaran. Sedang kita diskusikan lagi, mengubah sedikit aturannya supaya perusahaan-perusahaan start up company bisa dapat. Itu yang kita ubah sedikit aturannya, awal tahun kira-kira selesai," tutupnya. Beberapa menteri sore ini berkumpul di kantor Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian, Jalan Lapangan Banteng, Jakarta Pusat.

Dalam agenda yang diterima, para menteri ini menggelar rapat lanjutan koordinasi terbatas terkait penyaluran Kredit Usaha Rakyat (KUR) dengan bunga 9% pada tahun depan. Rapat yang dipimpin Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Darmin Nasution ini dimulai pukul 14.00 WIB.

Beberapa menteri yang sudah tampak hadir selain Darmin, antara lain Menteri Keuangan Bambang Brodjonegoro, Menteri Komunikasi dan Informatika Rudiantara, Kepala Badan Perencanaan dan Pembangunan Nasional (Bappenas) Sofyan Djalil, dan Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Suryamin.

Menteri Keuangan Bambang Brodjonegoro yang datang paling terakhir, enggan memberikan komentar terkait agenda pembahasan rapat.  Pemerintah berencana menurunkan tingkat bunga KUR tahun depan hingga 9% dari sebelumnya sebesar 12%.

Pengusaha Dapat Hadiah Tahun Baru Penurunan Tarif Listrik Hingga Lebih Murah Dari Listrik Untuk Rakyat

PT PLN (Persero) sejak 1 Januari 2016 menurunkan tarif listrik untuk golongan tariff adjustment (penyesuaian tarif). Namun, kalau melihat daftarnya, masyarakat banyak bertanya, mengapa tarif listrik untuk industri lebih murah dibandingkan tarif listrik untuk rumah tangga. PLN mengakui, tarif listrik ke industri memang lebih murah dibandingkan tarif untuk rumah tangga, namun PLN punya alasan khusus, berikut penjelasannya.

"Kalau masyarakat bertanya setelah membaca data tarif Januari 2016, maka mengapa tarif untuk industri lebih rendah dari rumah tangga, karena tarif utuk rumah tangga adalah tarif listrik di tegangan rendah, sedangkan untuk industri seperti golongan i-3 dan i-4 adalah tarif liatrik di tegangan menengah dan tegangan tinggi," kata Kepala Divisi Niaga PLN, Benny Marbun.

Benny mengatakan, tarif di tegangan tinggi lebih murah dibanding tegangan menengah, tarif tegangan menengah lebih rendah dari tarif di tegangan rendah. Mengapa demikian?

"Karena listrik di tegangan rendah langsung dapat dipakai oleh konsumen. Sedangkan listrik di tegangan menengah, konsumen harus punya trafo dan gardu distribusi sendiri untuk menurunkan tegangannya ke tegangan rendah. Demikian juga, listrik di tegangan tinggi lebih murah lagi karena konsumen harus memiliki gardu induk dan trafo tegangan tinggi serta gardu distribusi dan trafo distribusi, agar konsumen dapat memanfaatkan listrik," jelas Benny.

Ia menambahkan, dan untuk menyediakan sendiri trafo dan gardu induk tersebut, biaya yang dikeluarkan konsumen juga cukup besar, karena harga trafo dan gardu induk tidaklah murah. Selain itu, harus rutin dilakukan perawatan dan pergantian suku cadang. Seperti diketahui, mulai 1 Januari lalu, tarif listrik golongan tariff adjustment turun, berikut daftarnya:

Pertama, kelompok tegangan rendah meliputi rumah tangga, bisnis skala menengah dan kantor pemerintah skala menengah mengalami penurunan tarif 100,22 Rp/kWh, dari Rp 1.509,38/kWh menjadi Rp 1.409,16/kWh. Penurunan disebabkan karena makro ekonomi sebesar Rp 12,3/kWh, sedangkan karena PLN melakukan efisiensi sebesar RP 87,92/kWh.

Kedua, tarif listrik di kelompok tegangan menengah yang meliputi bisnis skala besar, kantor Pemerintah skala besar, industri skala menengah. Ada penurunan sebesar Rp 97,58/kWh dari Rp 1.104,73/kWh menjadi Rp 1.007,15/kWh. Ini disebabkan karena makro ekonomi sebesar Rp 9,01/kWh, sedangkan karena PLN melakukan efisiensi di TM sebesar Rp 88,57/kWh.

Ketiga adalah tarif listrik di kelompok tegangan tinggi meliputi industri skala besar yang turun Rp 89,64/kWh dari Rp 1.059,99/kWh menjadi Rp 970,35/kWh. Ini disebabkan karena makro ekonomi sebesar Rp 8,64/kWh, sedangkan karena PLN melakukan efisiensi sebesar Rp 81,0/kWh.