Wednesday, December 7, 2011

Turkish Airline Kalahkan Singapore Airline Sebagai Maskapai Penerbangan Terbaik Di Dunia

 Sebuah panel wisatawan internasional menyatakan bahwa makanan terbaik dalam penerbangan disajikan oleh maskapai penerbangan Turkish Airlines. 

Hal tersebut diumumkan Skyscanner [http://www.skyscanner.co.id], Rabu (7/12). 

Situs perbandingan penerbangan tersebut memasukkan 19 maskapai penerbangan internasional dari seluruh penjuru dunia. 

Dalam penelitian dan pemeringkatan mereka sesuai dengan skor yang mereka peroleh dari para penumpang. 

Lebih dari 100 penumpang dari seluruh dunia diminta untuk menilai makanan yang disajikan oleh maskapai dalam hidangan dan rasa. 

Hasilnya, Turkish Airlines menduduki tempat pertama dengan skor 86% untuk menunya yang mencakup hidangan seperti terong isi dan tart pir kenari. 

Seperti halnya makanan standar, maskapai ini juga menawarkan berbagai makanan khusus termasuk, makanan untuk anak-anak, Kosher, vegetarian dan pilihan makanan laut. 

Tempat kedua diduduki Singapore Airlines, di mana Gordon Ramsay sebelumnya menawarkan keahliannya sebagai bagian dari panel kulinernya. 

Sementara Etihad menempati peringkat ketiga mengungguli pesaingnya dari UEA, yakni Emirates di peringkat kelima setelah Aer Lingus yang ada di posisi keempat.

No comments:

Post a Comment