Wednesday, April 30, 2014

Kenaikan UMR 30 Persen Adalah Harga Mati

Presiden Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia Said Iqbal meminta pemerintah kembali menaikkan gaji buruh. Tak tanggung-tanggung, para buruh meminta upah minimum provinsi naik 30 persen. "Kenaikan tersebut menjadi harga mati," katanya dalam siaran pers, Kamis, 1 Mei 2014.

Ia mengungkapkan hingga tahun ini upah minimum buruh di Indonesia masih tertinggal jauh dari upah buruh di Thailand, Filipina, dan Malaysia. Padahal, produktivitas buruh Indonesia tidak kalah baiknya dibandingkan dengan buruh di negara ASEAN lainnya.

Misalkan, Said memberi contoh, UMP DKI hanya sebesar Rp 2,4 juta; sedangkan di Thailand Rp 3,2 juta; Malaysia Rp 3,2 juta; dan Filipina Rp 3,6 juta. "Biaya hidup di semua negara itu sama besarnya dengan di Indonesia," kata dia.

Karena itu, dalam peringatan May Day 2014 hari ini, ia mengatakan buruh sangat serius memperjuangkan kenaikan upah minimum 2015 sebesar 30 persen dan jumlah kebutuhan hidup layak (KHL) 84 item untuk menghadapi pasar tunggal ASEAN 2015.

Bila tuntutan buruh tentang upah ini tidak dikabulkan pemerintah, ia menilai sesungguhnya Indonesia belum siap berpartisipasi di pasar tunggal ASEAN. "Buruh Indonesia akan melakukan aksi terus-menerus untuk menolak pasar tunggal ASEAN diberlakukan pada 2015," katanya.

Sementara itu, dalam perayaan Hari Buruh Internasional hari ini, KSPI mengimbau masyarakat menghindari titik - titik yang akan menjadi lokasi perayaan. Untuk wilayah DKI Jakarta, masyarakat disarankan menghindari Jalan Jenderal Sudirman, M.H. Thamrin, Bundaran HI, Istana Negara, dan Gelora Bung Karno.

"Di provinsi lain akan dipusatkan di sekitar kantor gubernur masing-masing," katanya.

Muhammad Chatib Basri : Ekonomi 2105 Pesimistis

Dalam proyeksi asumsi makro di Musyawarah Rencana Pembangunan Nasional, pemerintah mengasumsikan nilai tukar rupiah akan berada di kisaran 11.500-Rp 12.000 per dolar Amerika Serikat. Menteri Keuangan, Muhammad Chatib Basri mengakui asumsi tersebut pesimistis.

Namun, ia mengatakan asumsi itu bukanlah target. "Kalau upside (naik) Alhamdulilah. Tapi, kalau downside (turun), ya kita sudah siap," kata Chatib usai Musyawarah Rencana Pembangunan Nasional di Hotel Bidakara, Rabu, 30 April 2014 malam.

Asumsi dibuat dalam rentang itu, kata Chatib, karena masih ada risiko tapering off (penghentian program pembelian obligasi) lebih cepat dan Amerika Serikat akan menaikkan tingkat bunga. "Saya tidak tahu The Fed mau naikkan berapa, itu tentu akan berpengaruh pada outflow (arus dana keluar)," kata Chatib. Dengan terpengaruhnya arus dana, tentu mempengaruhi rupiah.

Perlambatan ekonomi Cina juga akan berpengaruh pada penurunan harga komoditas. Dengan begitu, kata Chatib, jika ekspor turun, masih ada tekanan terhadap neraca perdagangan. "Itu tentu ada pengaruh pada nilai tukar," kata dia.

Perkiraan itulah, menurut Chatib, yang dimasukkan pemerintah ke dalam skenario konservatif. "Paling tidak, kalau situasinya sekitar itu, nanti pemerintah baru tidak sibuk," kata dia.

144 BUMN Milik Pemerintah Langgar Peraturan Tenaga Kerja Yang Dibuat Pemerintah

Sebanyak 144 Badan Usaha Milik Negara dinilai telah melanggar peraturan ketenagakerjaan tentang outsourcing. Presiden Asosiasi Serikat Pekerja (Aspek) Indonesia Jaya Santosa mengatakan seluruh BUMN itu memiliki 1 juta karyawan yang 250 ribu diantaranya merupakan tenaga kerja outsourcing.

"Sebanyak 90 persen dari 250 ribu itu bekerja di core businessBUMN. Ini sudah melanggar peraturan yang ada," kata Jaya seusai bertemu dengan perwakilan buruh Jawa Timur di Surabaya, Rabu, 30 April 2014.

Berdasarkan Undang-undang Ketenagakerjaan, para karyawan outsourcing itu seharusnya sudah diangkat sebagai karyawan tetap. Apalagi Dewan Perwakilan Rakyat sudah memerintahkan agar para karyawan outsourcing tersebut segera diangkat dengan batas waktu 12 Mei 2014 mendatang.

Anggota Komisi Bidang Ketenagakerjaan DPR RI Rieke Dyah Pitaloka mengatakan pelanggaran justru banyak dilakukan oleh BUMN. Sistem outsourcing yang masih digunakan hingga saat ini merupakan praktik perbudakan modern.

Di dalam Pasal 59-66 Undang-undang Ketenagakerjaan secara jelas mengatur tentang tenaga kerja kontrak dan outsourcing. Keberadaan tenaga kerja outsourcing hanya dibolehkan untuk lima jenis pekerjaan yaitu security, cleaning service, tranportasi, katering dan jasa penunjang di pertambangan. Itu pun bukan di core business perusahaan dan bukan pekerjaan yang terus-menerus. "Tapi yang banyak melanggar justru BUMN," katanya.

Menurut Rieke, persoalan buruh menjadi bukti kegagalan pemerintah Susilo Bambang Yudhoyono. "Ini kegagalan pemerintah SBY, presiden bersama menteri-menterinya," ujarnya. Meski BUMN, dia tetap harus patuh terhadap undang-undang tenaga kerja yang berlaku.

PT PAL Indonesia Incar Proyek Minyak Offshore

PT PAL Indonesia (Persero) membidik proyek-proyek rekayasa umum anjungan lepas pantai (offshore) untuk industri hulu migas. Direktur Produksi PT PAL Indonesia Edi Widiarto mengatakan proyek Engineering, Procurement, Construction and Installation (EPCI) dari Divisi General Engineering menyumbang 30 persen pendapatan perseroan.

Selain dari proyek rekayasa umum, proyek kapal perang berkontribusi 50 persen, kapal niaga 5 persen dan sisanya jasa perawatan kapal. "Kami terus perkuat segmen proyekgeneral engineering. Kalau bisa sebanyaknya," kata Edi di sela-sela First Steel Cutting Project Well Head Platform Madura BD pesanan Husky CNOOC Madura Limited (HCML) di Surabaya, Rabu, 30 April 2014.

Proyek HCML, kata Edi, merupakan yang kedelapan dari proyek sejenis. Anjungan ini akan ditempatkan di Lapangan BD, Blok Madura Strait. Platform anjungan memiliki tinggi 55 meter dengan dilengkapi pipa 16 inci bawah laut sepanjang 52 kilometer untuk menyalurkan gas bumi ke titik serah di PLTG Grati, Pasuruan. Proyek senilai US$ 126 juta itu diperkirakan masuk tahap commissioning pada Maret 2015.

Platform top side dan jacket dikerjakan sekitar 18 bulan dari keseluruhan pengerjaan proyek selama 30 bulan sejak Juli 2013. PT PAL membentuk konsorsium dari Offshore Oil Engineering Co. Ltd (COOEC) dan PT Supasi Widya Engineering untuk tahapan pengerjaan seperti engineering dan pengadaan material di bawah pengawasan Biro Klasifikasi Indonesia. "Empat puluh persen bahan baku dari domestik dan sisanya masih impor," ujar Edi.

Vice President HCML Budianto Tomas mengatakan Lapangan BD diproyeksikan untuk produksi komersial pada awal 2016. Lapangan itu menyimpan potensi gas bumi sebanyak 110 juta kaki kubik per hari. Ia berharap PT PAL Indonesia bisa merealisasikan proyek sesuai target. "Saya dengar PT PAL ini sering terlambat menyelesaikan proyek. Tapi harus dilihat terlambatnya itu di mana, saya yakin PT PAL bisa tepat waktu," kata Tomas.

Tuesday, April 29, 2014

Bank Mandiri Tbk Peroleh Laba 470,4 Triliun

PT Bank Mandiri Tbk (BMRI) membukukan pertumbuhan kredit sebesar 20,1 persen pada kuartal I-2014 menjadi Rp 470,4 triliun dari Rp 391,6 triliun pada periode yang sama tahun sebelumnya. Direktur Keuangan Bank Mandiri Pahala Mansyury, mengatakan bahwa kredit tersebut menopang kenaikan laba bersih Bank Mandiri.

"Kinerja positif itu juga mendorong pertumbuhan laba bersih pada kuartal I 2014 sebesar 14,5 persen menjadi Rp 4,9 triliun dari Rp 4,3 triliun di periode yang sama 2013," katanya dalam paparan publik di Jakarta, Senin (28/4/2014). Dilihat dari segmentasi, kenaikan penyaluran kredit terjadi di seluruh bisnis, dengan pertumbuhan tertinggi pada segmen mikro yang mencapai 36,4 persen menjadi Rp28,2 triliun pada Maret 2014.

Jumlah nasabah kredit mikro juga meningkat menjadi 358.000 nasabah dari sebelumnya 327.000 nasabah di triwulan I-2013. Sementara itu, kredit yang tersalurkan untuk segmen usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) mencatat pertumbuhan sebesar 16,1 persen menjadi Rp 64,6 triliun.

Bank Mandiri juga turut menyalurkan pembiayaan khusus dengan skema penjaminan pemerintah, yaitu melalui penyaluran Kredit Usaha Rakyat (KUR). Jumlah nasabah KUR meningkat hingga 42,1 persen menjadi lebih dari 315.000 nasabah dengan limit sebesar Rp14,9 triliun. Di sisi lain, perolehan dana pihak ketiga menjadi Rp 531,6 triliun pada Maret 2014 dari Rp 467,0 triliun di Maret 2013.

Dari pencapaian tersebut, total dana murah (giro dan tabungan) yang berhasil dikumpulkan Bank Mandiri sampai dengan triwulan pertama 2014 mencapai Rp334,7 triliun, terutama didorong oleh pertumbuhan tabungan sebesar 14,5 persen hingga mencapai Rp224,0 triliun.

10 Dollar Untuk 15 Tahun Harga Sewa Lahan Pertamina Untuk Jakarta International School Sebesar

Masih ingat dengan kasus kekerasan seksual yang terjadi di Jakarta International School? sampai kini kasusnya masih dalam penyelidikan kepolisian dan beberapa pelaku telah dinyatakan sebagai tersangka.

Tapi kali ini bukan kasus kekerasan seksual yang akan dibahas, melainkan keistimewaan yang diperolah JIS selama beroperasi di Indonesia. Salah satunya adalah sewa lahan seluas 128 ribu meter persegi di Jalan Terogong dekat dengan kawasan elit Pondok Indah, Jakarta Selatan. Sekolah internasional ini hanya membeyar US$ 10 atau sekitar Rp 11.100 (kurs pada saat itu Rp 1.110 per dolar AS) untuk 15 tahun. Luar biasa bukan.

Sewa lahan super murah itu dilakukan JIS dari pemilik lahan PT Pertamina (Persero). Maklum saja, ketika itu sebagai perusahaan minyak nasional, Pertamina sangat tajir. Asetnya tersebar dari hulu sampai hilir. Dari ladang minyak sampai pompa bensin. Dari kapal tongkang sampai pesawat terbang. Dari hotel sampai komplek perumahan dan lahan yang tersebar di berbagai tempat. Sampai ada pemeo, jika ingin mengetahui tanah Pertamina lempar saja batu ke sembarang tempat, pasti jatuhnya di tanah Pertamina.

Dalam perjanjian sewa yang diteken antara Pertamina dan JIS pada 11 Juli 1985, disebutkan bahwa penyewa menyerahkan kompensasi sebesar US$ 10. Perjanjian yang ditandatangani Toerki Witoelar mewakili Pertamina dan Thomas C. Kessinger dari JIS itu berlaku sejak 1 April 1985 hingga 30 April 2000.

Manajer Pendayagunaan Aset Pertamina saat itu, Fayakoen, mengungkapkan, setelah tahun 2000, JIS memperpanjang kontrak lagi untuk 30 tahun dengan kompensasi yang sama: US$ 10 dolar saja. Padahal Pertamina meminta agar sekolah internasional itu menggunakan perjanjian baru. Tapi, "JIS hanya memperpanjang dengan membayar US$ 10," kata Fayakoen.

Tak hanya JIS, sekolah internasional, Nederland International School (NIS), juga menyewa lahan seluas 11.000 meter persegi milik Pertamina di Jeruk Purut, Jakarta Selatan, dengan harga yang sama.

Harga sewa NIS paling murah dalam sejarah persewaan lahan di Indonesia, bahkan di dunia. Dalam Majalah Tempo disebutkan, NIS menyewa tanah Pertamina sejak 1971 hingga 2001 dengan kompensasi US$ 10. Pada 1971 kurs rupiah per dolar AS sekitar Rp 390 atau sekitar Rp 3.900 untuk 30 tahun. Kontrak ini diperpanjang untuk 30 tahun lagi pada 27 Januari 2001. "Harganya tetap sama, US$ 10," ujar Fayakoen.

Tapi kini zaman sudah berubah. Pada 2003, Pertamina memaksa kedua penyelenggara sekolah internasional itu untuk mengubah kontrak yang tak menguntungkan tersebut. Menurut juru bicara Pertamina, Adiatma Sardjito, 11 tahun lalu semua kontrak sudah diamendemen. "JIS akhirnya mau membayar sewa Rp 1 miliar per tahun," ujarnya, Senin, 28 April 2014.

AirAsia Tidak Berminat Pindah Ke Bandar Udara Halim Perdanakusuma Karena Menambah Beban Operasional

Maskapai berbiaya murah, AirAsia Indonesia, tak berminat mendaratkan atau menerbangkan pesawatnya dari Bandar Udara Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur. Alasannya karena pertimbangan efisiensi operasional. "Rute AirAsia 60-70 persen adalah internasional. Sedangkan Halim untuk penerbangan domestik," kata juru bicara Audrey Progastama Petriny, Selasa, 29 April 2014.

Menurut Audrey, jika AirAsia beroperasi di dua bandar udara, akan menyulitkan penumpang melakukan connecting flight. Apalagi jumlah slot di Halim juga terbatas. "Akan sulit diimplementasikan karena akan berdampak pada sulitnya rotasi pesawat dan mengurangi efisiensi operasional." '

Meski demikian, Audrey mengatakan tingginya lalu lintas penerbangan di Bandar Udara Soekarno-Hatta memang membuat penerbangan over-capacity. Dia berharap segera ada pengembangan agar daya tampung Bandara Soekarno-Hatta meningkat. Sebelumnya Direktur Jenderal Perhubungan Udara Herry Bakti mengatakan ada 74 slot penerbangan yang disiapkan di Bandar Udara Halim Perdanakusuma. Dari total itu, baru 16slot yang dipakai oleh Citilink untuk penerbangan domestik.

Selain Citilink, Garuda juga sudah mengantongi izin delapan penerbangan dari 10 slot yang diajukan ke Halim. Namun rencana Garuda menerbangkan dan mendaratkan pesawatnya di Halim juga batal. Pemindahan penerbangan dari Bandara Soekarno Hatta ke Bandara Halim Perdana Kusuma kurang diminati oleh maskapai. Saat ini baru maskapai Citilink yang sudah terbang dari Bandara Halim Perdana Kusuma.

Sejumlah maskapai lain yang awalnya juga berminat terbang dari Halim Perdana Kusuma, seperti Garuda, Air Asia dan Lion Air, masih menunda rencana itu. "Mereka bilang cost-nya terlalu tinggi karena harus supporting di dua tempat, yaitu Soekarno Hatta dan Halim Perdana Kusuma," ujar Dirjen Perhubungan Udara Herry Bakti, Selasa, 29 April 2014.

Bandara Halim Perdana Kusuma sebenarnya sudah siap menerima 74 slot penerbangan. Namun, dari jumlah itu, baru 16 slot yang sudah digunakan oleh Citilink. Maskapai-maskapai lain seperti Garuda, Lion Air dan Air Asia yang sebelumnya menyatakan berminat dan sudah mengajukan proposal hingga kini belum memberikan tanggapan.

Bahkan, maskapai Garuda yang sebelumnya menyatakan akan terbang dari Halim dengan 10 slot penerbangan mengundurkan diri. "Mereka juga menyatakan kesulitan untuk mengatur aircraft scheduling," ujar Herry.

PT Astra International Tbk Bagi Deviden Tunai Senilai 8,7 Triliun Rupiah

PT Astra International Tbk membagikan dividen tunai sebesar Rp 8,7 triliun atau setara dengan 45 persen dari perolehan laba bersih tahun buku 2013 yang sebesar Rp 19,4 triliun.

Pemegang saham bakal mendapatkan dividen sebesar Rp 216 per saham, termasuk di dalamnya dividen interim sebesar Rp 64 per saham. "Sisanya sebesar Rp 10,6 triliun dibukukan sebagai laba ditahan," kata Presiden Direktur Astra, Prijono Sugiarto, di Jakarta, 29 April 2014.

Untuk diketahui kinerja tahun 2013 berada di posisi satgnan di angka Rp 19,4 triliun. Namun begitu pendapatan bersih mencapai Rp 193,9 triliun, naik tiga persen dibandingkan tahun 2012. Nilai bersih aset Astra Rp2.073 per saham pada 2013, mengalami kenaikan sebesar 18 persen dibandingkan tahun 2012 sebesar Rp 1.759 per saham.

Pada kuartal I 2014, Astra membukukan pendapatan bersih Rp 49,8 triliun atau tumbuh 7 persen dibandingkan periode yang sama pada 2013. Laba bersih mencapai Rp 4,7 triliun atau meningkat 10 persen dibandingkan Rp 4,3 triliun pada kuartal I-2013.

Karyawan PT Kertas Leces Menuntut Pembayaran Gaji Yang Tertahan Selama 2 Tahun

Karyawan PT Kertas Leces menuntut kejelasan status kepegawaian mereka. Sekitar 200 pegawai mempertanyakan klaim perusahaan yang menganggap para karyawan mengundurkan diri itu di depan kantor direksi perusahaan pelat merah itu, Selasa, 29 April 2014, di Kecamatan Leces, Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur. “Karyawan tidak merasa mengundurkan diri," kata Sekretaris Serikat Karyawan PT Kertas Leces, Arham, Selasa, 29 April 2014.

Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Jember dan Kementerian Tenaga Kerja masih mencatat hubungan kerja mereka dengan perusahaan. Klaim manajemen dianggap tidak sah. Tapi manajemen berkukuh tidak memperbolehkan karyawan masuk kerja. Arham mengatakan jika dianggap mengundurkan diri, karyawan menuntut pesangon. “Kalau tidak di PHK, kami minta gaji. Itu saja."

Upaya negosiasi wakil karyawan, kata Arham, gagal. Kepala Divisi Sumber Daya Manusia PT Kertas Leces, Kiplani, tidak bisa memberikan jawaban. Arham mengatakan ada 984 karyawan yang statusnya tidak jelas sejak November 2011.

Menurut Arham, fakta yang disampaikan perusahaan ihwal status mengundurkan diri karyawan itu baru diterima karyawan pada Januari 2014. "Hampir dua tahun kemudian dinyatakan berhenti. Sementara pada 2011, kami masih digaji. Selain itu juga masih ada mutasi, rotasi, promosi."

Juru bicara PT Kertas Leces Cilik Sukaryadi mengatakan pada 2011, sekitar 1.100 orang dirumahkan karena kinerja keuangan perusahaan tidak memungkinkan. Mereka mengambil dana pensiun. Meski begitu, karyawan yang dibutuhkan diminta untuk melamar kembali. Sebagian mengirim kembali lamaran, lainnya mengabaikan. "Mereka yang tidak melamar kembali, menimbulkan perselisihan hubungan industrial," kata Cilik.

Mereka yang tidak melamar kembali itu melakukan gerakan-gerakan karena menganggap masih ada hubungan industrial antara mereka dengan perusahaan. Alasannya, masih ada gaji serta tunjangan yang belum terbayar. Puluhan karyawan PT Kertas Leces di Probolinggo, Jawa Timur, turun ke jalan, Selasa (29/4/2014), menuntut gaji mereka yang tak terbayar selama dua tahun terakhir. Aksi diwarnai pembakaran seragam kerja.

"Membakar seragam itu merupakan simbol bahwa mereka masih butuh gaji dan merasa sakit hati karena hak sebagai karyawan tak terpenuhi," ujar Muhammad Arham, koordinator aksi, Selasa. "Kami sedih dan kecewa keluarga di rumah kelaparan. Tolong bayar gaji kami. Kami tidak mau seperti ini. Kami siap mati untuk memperjuangkan hak kami. Ada anak dan istri yang butuh makan," timpal karyawan lain yang ikut dalam aksi itu.

Para karyawan pun mengaku kecewa kepada Menteri BUMN Dahlah Iskan yang pernah berjanji akan menghidupkan kembali perusahaan pembuat kertas ini. Meski unjuk rasa diwarnai pembakaran seragam, aksi tersebut tak sampai berakhir rusuh.

Para karyawan PT Kertas Leces pun mengancam akan datang ke Jakarta, mendatangi Kementerian BUMN serta Kementerian Tenaga Kerja dan Transmigrasi. Rencananya, mereka akan berangkat ke Jakarta pada 6 dan 10 Mei 2014.

Sebelumnya, eks karyawan pabrik kertas ini juga sudah mendesak Polres Probolinggo mengusut dugaan penyelewengan jaminan hari tua, upah di bawah standar minimum kabupaten kota (UMK), dan dana Jamsostek perusahaan itu.

Industri Telekomunikasi Paling Banyak Menipu Konsumen

Lembaga Konsumen Yogyakartamenemukan dugaan pelanggaran oleh penyedia jasa layanan telekomunikasi terhadap konsumen. Hasil kajian Lembaga Konsumen Yogyakarta selama Maret hingga April 2014 menunjukkan konsumen pengguna jasa layanan telekomunikasi banyak tertipu. Ketua Lembaga Konsumen Yogyakarta, J. Widijantoro, mengatakan selama dua bulan itu terdapat 67 aduan dari masyarakat tentang penipuan oleh penyedia jasa layanan telekomunikasi. Dia memperkirakan jumlah pengguna jasa telekomunikasi yang dirugikan mencapai ratusan. Sebab, tidak semua konsumen sadar untuk kritis menuntut hak mereka yang dilanggar oleh penyedia jasa layanan telekomunikasi.

“Keberadaan konsumen lemah karena pemerintah tidak memberikan jaminan perlindungan,” kata dia dalam diskusi Media dan Konsumen di Era Digital di Bumbu Desa Yogyakarta, Selasa, 29 April 2014. Diskusi ini digagas oleh Lembaga Konsumen Yogyakarta bersama Consumer International. Ia mencontohkan beberapa aduan dari masyarakat. Di antaranya adalah pulsa yang tersedot untuk penggunaan internet, hitungan tarif telekomunikasi yang tidak menjanjikan, dan penipuan melalui pesan pendek dan telepon seluler. Penipuan melalui pesan pendek, misalnya orang mengirim pesan ke pengadu tentang hadiah cek tunai dari Bank Rakyat Indonesia, hadiah cek tunai dari Telkomsel.

Menurut J. Widijantoro, temuan Lembaga Konsumen Yogyakarta tentang penipuan melalui jasa telekomunikasi itu bukan hal baru. Hasil kajian Lembaga Konsumen Yogyakarta, setidaknya kasus ini telah terjadi tiga tahun lalu. Selain penipuan lewat pesan pendek, Lembaga Konsumen Yogyakarta juga mencatat adanya penipuan terhadap masyarakat lewat jejaring media sosial. Pengadu tertipu senilai Rp 20 juta setelah berkenalan dengan seseorang di media sosial. Penipu itu mengirim barang dan meminta korban untuk membayar jasa pengambilan paket barang karena harus melewati kantor imigrasi.

J. Widijantoro mengatakan sejumlah persoalan jasa telekomunikasi itu muncul karena pemerintah tidak tegas menerapkan aturan tentang jasa layanan komunikasi. Dia berpandangan Peraturan Menteri Komunikasi tentang Standar Kualitas Pelayanan Jasa Telepon Dasar pada Jaringan Bergerak Seluler tidak efektif. “Pengawasan oleh pemerintah lemah,” kata dia. Ini dibuktikan dengan semakin banyaknya keluhan pengguna jasa layanan telekomunikasi. Misalnya pada kasus penyedotan pulsa yang merugikan konsumen.

Direktur Jenderal Standarisasi dan Perlindungan Konsumen (SPK) Kementerian Perdagangan, Widodo, berharap pelaku usaha jasa telepon seluler meningkatkan kesadaran etis. Dia mengatakan banyak keluhan dari konsumen atas penyelenggaraan pelayanan jasa telepon seluler. "Badan Perlindungan Konsumen mencatat setidaknya ada empat keluhan, yaitu spamming, berkurangnya pulsa, pemberian data konsumen tanpa izin dan kualitas pelayanan provider tidak penuhi standar," katanya saat ditemui di Hotel Bidakara, Jakarta, Selasa, 2 April 2014.

Widodo mengatakan spamming, yaitu masuknya panggilan dan SMS yang tidak dikehendaki konsumen, dinilai sangat mengganggu oleh pengguna jasa telepon seluler. Spamming tersebut juga dikeluhkan karena terdapat sejumlah biaya yang harus dibayar akibat roaming. Kedua, berkurangnya uang konsumen akibat fitur-fitur yang dikirimkan secara otomatis oleh pengusaha jasa telepon tidak memberi kesempatan konsumen untuk menolak.

Selanjutnya, banyak konsumen yang mendapat sms iklan karena adanya pemberian data pribadai konsumen kepada pihak tertentu tanpa ijin pengguna jasa telekomunikasi. Menurut Widodo, permasalahan pelayanan telepon seluler akan semakin kompleks di masa mendatang jika tidak ada perubahan kebijakan pengaturan, penegakan regulasi dan peningkatan kesadaran etis pelaku usaha. Widodo menilai Indonesia adalah pasar potensial bagi bisnis telekomunikasi. Sayangnya, jumlah pelanggan seluler ini tidak diimbangi dengan meningkatnya pelayanan dan perlindungan konsumen jasa telekomunikasi.

Dia mengatakan saat ini terdapat 11 perusahaan provider penyelenggara jasa telekomunikasi seluler di Indonesia. "Jumlah perusahaan seluler yang cukup banyak ini di satu sisi diharapkan terjadi persaingan sehat sehingga konsumen memperoleh pilihan dan harga yang sesuai. Namun di satu sisi memiliki potensi persaingan tidak sehat yang merugikan konsumen," katanya.

90 Persen Kacang Kedelai Amerika Di Impor Indonesia Untuk Buat Tahu Tempe

Duta Besar Amerika Serikat untuk Indonesia, Robert O Blake mengatakan 90 persen kacang kedelai yang digunakan untuk bahan baku tempe dan tahu diimpor dari Amerika.  "Indonesia merupakan negara dengan pangsa pasar kedelai terbesar, bahkan pada tahun 2013 nilai ekspor agrikultur Amerika ke Indonesia mencapai US$ 4,8 miliar," kata Robert saat mengunjungi Rumah Tempe Indonesia di Kelurahan Cijahe, Kecamatan Bogor Barat, Kota Bogor, Selasa 29 April 2014.

Pada kesempatan itu, Robert berpromosi kalau kedelai dari negaranya itu dijamin aman dikonsumsi. "Saya baru kali ini mencicipi produksi tempe dalam berbagai macam olahan, seperti es krim, tiramisu, dan kebab," ujar Robert. "Selama ini saya hanya tahu tempe bacem dan tempe goreng." Menurut dia, ekspor kedelai untuk wilayah Asia, terutama Indonesia sangat penting karena bisa mendekatkan hubungan antar-negara.

Sementara itu, Kepala Badan Pengawas Obat dan Makanan, Roy Sparringa mengatakan perajin tempe perlu mengubah cara pengolahan yang selama ini terbilang tradisional. "Sekitar 95 persen produksi tempe di Indonesia tidak higienis karena perajinnya hanya mengenyam pendidikan rendah," ujar Roy. Dia mencatat ada lebih dari 100 ribu perajin tempe di Indonesia dan seluruhnya masih memproduksi tempe di rumah-rumah.

Salah satu indikator tidak higienis itu bisa dilihat dari sumber air untuk mencuci kedelai. Belum lagi tempat perendaman kedelai yang hanya terbuat dari drum bekas. "Bahkan dalam proses pengemasan tempe juga belum higienis," kata dia.

Ketua Forum Tempe Indonesia, Made Astawan mengatakan Indonesia merupakan negara produsen tempe terbesar di dunia. Bahkan, Indonesia merupakan pasar kedelai terbesar di Asia. "Sebesar 80 persen dari kedelai nasional diolah menjadi tempe," kata dia.

Laba Bersih Express Transindo Utama Tbk Naik 158,4 Milyar dan Bagi Deviden 25 Milyar

PT Express Transindo Utama Tbk (TAXI) menyatakan pada tahun ini dapat memperoleh peningkatan laba sebesar 20 persen ketimbang tahun lalu. Alhasil, laba bersih akan mencapai Rp158,4 miliar.

Direktur Keuangan TAXI, David Santoso, mengatakan bahwa, target tahun ini tidak sebesar target di tahun sebelumnya. Hal ini dikarenakan tahun merupakan tahun politik, sehingga perseroan lebih konservatif dibandingkan tahun sebelumnya.

"Target tahun ini juga tergantung keadaan ekonomi dan politik. Apalagi dengan adanya Presiden baru jadi kami lebih konservatif karena tahun ini tahun politik," jelas David dalam paparan publik di Jakarta, Senin (28/4/2014).

Tercatat, pada 2013 lalu perseroan berhasil mencatatkan laba bersih Rp132 miliar meningkat 67 persen dibandingkan tahun sebelumnya. Sementara itu, pendapatan sebesar Rp687 miliar sepanjang 2013 atau meningkat dibanding periode yang sama tahun sebelumnya sebesar Rp521 miliar.

PT Express Transindo Utama Tbk (TAXI) bakal membagikan dividen 20 persen dari laba bersih Rp132 miliar pada 2013 atau dengan mencapai Rp25 miliar. Dividen ini setara dengan nilai Rp12 per saham. Daniel Podiman, President Direktur Express Group, Daniel Podiman mengatakan bahwa dividen ini setara dengan pendapatan perseroan tumbuh dalam beberapa tahun mendatang. "Dividen ini dengan memperhitungkan pendapatan kami yang terus tumbuh," ujar Daniel di jakarta, Senin (28/4/2014).

Pembagian dividen pada tahun ini lebih banyak 19 persen ketimbang pembagian dividen pada tahun sebelumnya yang 27 persen dari laba bersih Rp79,16 miliar pada 2012 atau mencapai Rp21 miliar.

Sebagai informasi pada 2013, Express mendapatkan pendapatan sebesar Rp687 miliar pada 2013 meningkat 32 persen ketimbang capaian sebelumnya yaitu Rp521 miliar. Laba bersih pada 2013 sebesar Rp132 miliar atau melonjak 67 persen ketimbang 2012.

Sunday, April 27, 2014

Chintami Atmanegara Buka Stan Di Pameran International Handicraft Trade Fair Inacraft

Di antara stan yang tersedia di pameran kerajinan terbesar Indonesia, International Handicraft Trade Fair (Inacraft), terselip satu stan yang menjadi perhatian pengunjung. Pasalnya, selain tertulis nama Padhusi-Chintami Atmanegara, artis yang terkenal di era 80-an itu berdiri di depan stan sambil melayani pembeli.

"Saya bekerja sama dengan teman saya di Inacraft, karena saya baru membuka butik dan barangnya tidak banyak. Jadi saya join," kata Chintami tersenyum, Ahad, 27 April 2014.

Ini pertama kalinya bagi Tami-biasa disapa, menjadi salah satu pemilik stan di Inacraft. Biasanya, penyanyi dan bintang film itu hanya menjadi pengunjung setia Inacraft setiap tahunnya. Keterlibatan Tami di Inacraft, ingin mulai memperkenalkan baju hijab hasil rancangannya dengan label Chinta (gambar love) me. "Saya baru tiga bulan merancang baju muslim, tapi untuk teman yang belum berhijab juga bisa memakainya," kata Tami yang merancang baju muslim dengan desain bordir, dikombinasikan dengan bahan sifone dan brokat. Pada beberapa rancangannya, Tami malah menggunakan kristal.

"Saya memang sejak dulu suka merancang baju sendiri. Kalau dulu biasanya hanya untuk diri sendiri saja ketika sedangshow. Tapi dulukan bajunya seksi," kata mantan istri musikus Oddie Agam itu.

Tami mengakui sejak dulu mencintai dunia fashion. Dia bisa menghabiskan waktu seharian di toko bahan sambil membayangkan baju yang akan dirancangnya jika menggunakan bahan tersebut. "Tiba-tiba mengalir saja desain baju kalau melihat motif dan jenis bahan," kata Tami yang menaruh harga hasil rancangannya mulai Rp 500 ribu hingga Rp 1,2 juta.

Tidak banyak yang tahu, telah tiga kali Tami menggelarfashion show di Hongkong untuk acara Miss Muslimah. "Semua modelnya dari Hongkong dan ini beberapa rancangan yang saya gunakan di sana," katanya sambil memperlihatkan foto-foto selama berada di Hongkong.

Inacraft memasuki tahun keempat. Pameran tersebut juga diikuti 1.600 perusahaan berskala kecil dan menengah (UKM) serta produsen dan pengusaha handicraft dari berbagai daerah di Indonesia yang menempati 1.290 kios di area pameran seluas 25.070 meter persegi.

Pemprov DKI Bangun Peternakan Senilai 2 Triliun Di NTT

Pemerintah Provinsi DKI Jakarta yang diwakili Joko Widodo (Jokowi) menginvestasi dana sebesar Rp 2 triliun di Nusa Tenggara Timur (NTT) untuk bidang peternakan. Investasi itu akan dituangkan dalam memorandum of understanding (MoU) antara dua kepala daerah itu. "Besok, Jokowi akan tiba di Kupang untuk penandatangan MoU tersebut," kata Humas Provinsi NTT Lambert Ibiriti, Senin, 28 April 2014.

Menurut Lambert, dana sebesar Rp 2 triliun itu akan diinvestasikan untuk pengembangan ternak sapi dan pembangunan pabrik daging. Untuk pengembangan ternak sapi, katanya, akan dilakukan di dua kabupaten yang potensial di bidang peternakan, khususnya sapi, seperti Sumba Timur dan Kabupaten Kupang. Sedangkan pembangunan pabrik belum disepakati lokasinya. Namun, ada dua lokasi alternatif yakni Besipae, Kabupaten Kupang dan Waingapu, Sumba Timur. Investasi ini akan dilakukan selama tiga tahun di NTT, sehingga diharapkan sapi yang dikirim ke Jakarta dalam bentuk daging, tidak sapi gelondongan seperti yang dilakukan saat ini.

Dia mengatakan, sesuai jadwal Jokowi akan tiba di Kupang, Selasa, 29 April 2014 pukul 06.00 Wita bersama rombongan, selanjutnya pada pukul 09.00 Wita akan melakukan pendatangan MoU dengan Gubernur NTT Frans Lebu Raya. "Lokasi penandangan MoU belum ditetapkan, apakah di kantor gubernur atau lokasi pengembangan sapi di Besipae," katanya.

Usai melakukan pendatangan MoU, lanjutnya, Jokowi akan meberikan kuliah umum di Universitas Widya Mandira (Unwira) Kupang. "Dijadwalkan Jokowi akan kembali ke Jakarta pada pukul 16.00 Wita," katanya.

ACE Hardware Kerahkan Karyawannya Untuk Bersihkan Tempat Bersejarah

ACE Hardware Indonesia menandai pembukaan gerai keseratus di Surabaya dengan membersihkan tempat-tempat bersejarah. Manajer ACE Hardware Wilayah Jawa Tengah, Daerah Istimewa Yogyakarta, dan Jawa Barat Aries Haryo Dwi Haryoko mengatakan gerakan pembersihan tempat bersejarah dilakukan di 27 lokasi di 24 kota.

Untuk Jateng, DIY, dan Jabar dilakukan di Tugu Muda Semarang, Tugu Malioboro di Yogyakarta, Keraton Kasepuhan di Cirebon, dan Museum Radya Pustaka di Surakarta. "Kami membersihkan bagian depan museum dan halaman," kata Aries, Minggu, 27 April 2014.

Menurut dia, aksi ini digelar karena sesuai dengan komitmen perusahaannya untuk melestarikan bangunan bersejarah. Jadi, tempat-tempat dari masa lalu tersebut dapat terus bertahan. "Gerakan pembersihan ini juga imbal balik kami kepada masyarakat. Sebab, kontribusi penjualan terbesar ACE Hardware dari produk-produk pembersih," ujarnya.

Di Museum Radya Pustaka, 60 karyawan ACE Hardware membersihkan patung Ronggowarsito yang sudah berlumut. Pembersihan dilakukan di badan patung dan anak tangga. "Kami semprot dengan air tekanan tinggi," katanya.

Mereka juga membersihkan lumpang batu dan halaman di sekitar museum. Ace Hardware tidak bisa membersihkan bagian dalam museum karena harus dilakukan oleh ahli cagar budaya.

Sekretaris Komite Museum Radya Pustaka S.T. Wiyono mengatakan kunjungan ke museum belum memuaskan. Sejak dibuka kembali pada 16 April, jumlah pengunjung masih di bawah target. "Mungkin karena belum masa liburan," ujarnya.

Wisatawan yang datang sekitar 1.300. Hanya saja, pengunjung reguler baru 300 karena seribu orang lainnya baru datang saat ada acara kunjungan museum dalam rangka Hari Pusaka Dunia.

Dia berharap penataan bagian dalam museum yang lebih menarik dan bagian luarnya yang sudah bersih membuat masyarakat umum dan pelajar berbondong-bondong datang ke museum.

Sewa Mall Akan Naik Terkait Dengan Kenaikan Listrik

Ketua Asosiasi Pengelola Pusat Belanja Indonesia (APPBI) Handaka Santosa menyatakan kenaikan tarif dasar listrik (TDL) berdampak pada kenaikan biaya tambahan (service charge) di pusat perbelanjaan. Biaya tambahan di luar ongkos sewa tempat itu diperkirakan bakal naik 20-30 persen.  Menurut Handaka, kenaikan tarif listrik untuk golongan B2, termasuk pusat perbelanjaan, sudah diberlakukan sejak tahun lalu. "Tapi kami baru merespons pada tahun ini setelah melakukan berbagai kalkulasi," ujarnya kepada Tempo, Ahad, 27 April 2014.

Seperti diketahui, pada bulan depan pemerintah akan memberlakukan tarif listrik baru untuk golongan industri menengah (I3) yang sudah tercatat di bursa, industri besar (I4), rumah tangga besar (R3), bisnis menengah (B2), bisnis besar (B3), dan kantor pemerintah sedang (P1). Service charge adalah biaya tambahan yang harus dibayar penyewa di luar tarif sewa. Tarif tersebut meliputi fasilitas, seperti pendingin ruangan, keamanan, dan kebersihan gedung, serta biaya tambahan lainnya.

Pernyataan Handaka itu sesuai dengan hasil survei Colliers. Perusahaan konsultan properti ini menyatakan kenaikan service charge pusat perbelanjaan di Jakarta pada awal tahun ini kembali berlanjut, dengan rata-rata kenaikan lebih dari 8 persen dari kuartal sebelumnya. Angka ini naik paling tinggi sejak dua tahun terakhir.

Colliers International Indonesia menilai kenaikan yang terjadi saat ini membuat rata-rataservice charge pada kuartal pertama 2014 sebesar Rp 95.397 per meter persegi per bulan. Bahkan salah satu mal kelas atas di pusat bisnis Jakarta mematok harga Rp 155.000 per meter persegi per bulan. Sedangkan di pinggiran Jakarta rata-rata service charge Rp 76.928 per meter persegi per bulan.

Wakil Sekretaris Jenderal Asosiasi Pengusaha Ritel Indonesia (Aprindo) Satria Hamid Ahmadi menyatakan peritel akan menaikkan harga jual produk 10-15 persen sebagai dampak kenaikan biaya. "Itu dampak komulatif dari kenaikan berbagai faktor produksi dan operasional kami. Mau tidak mau, konsumen harus siap," ujarnya.

Saturday, April 26, 2014

Tips Branding Dari Pakar Branding Burberry

Pakar fashion branding asal Instituto Marangoni London, Bette Bondo punya saran bagi fashion designer Indonesia untuk menciptakan sebuah merek dagang. Pertimbangan untuk memilih sebuah nama sebagai label pakaian, menurut dia, harus melalui proses panjang. Bette merupakan salah satu orang dibalik pengembangan brand Burberry asal Inggris.

"Jika anda memilih sebuah nama lokal untuk diangkat, itu bisa jadi nilai lebih," ujar Bette usai memberikan workshop Fashion Branding di Kementerian Perdagangan, Kamis, 24 April 2014. Nama lokal yang dimaksud Bette, berarti kata-kata dalam Bahasa Indonesia ataupun bahasa daerah.

"Nama itu bisa menarik minat orang untuk mencari tahu," kata Bette. Namun di sisi lain, nama yang berasal dari bahasa lokal bisa juga berdampak negatif. "Orang-orang yang tidak tahu soal budaya lokal, justru jadi berpikir sebaliknya: 'Orang gila mana nih yang membuat brand dengan nama aneh ini?'," ujar wanita asal Denmark ini.

Menurut Bette, brand yang baik haruslah mudah diingat dan tidak menyulitkan untuk dieja. "Tentu tidak mungkin anda mau membeli brand yang namanya sulit dieja dan anda takut salah menyebutnya."

Bette juga mengingatkan agar desainer mengenal betul konsumen yang menjadi pasar utama mereka. "Hanya anda (desainer) yang tahu persis siapa konsumen yang memakai karya anda. Sebelum membuat label brand, pastikan nama itu sesuai dengan pasar yang anda inginkan."

Konsumsi PDB Indonesia Capai 30 Persen Dari Konsumsi Seluruh Negara ASEAN

Pertumbuhan ekonomi Indonesia setelah krisis moneter mengalami peningkatan. Indonesia pun mampu bangkit dan bisa berpengaruh di Asia Tenggara. Demikian Prof, Firmanzah, Ph. D dalam workshop Prospek Ekonomi Indonesia di Tahun Politik yang diselenggarakan Sinarmas MSIG life di Mega Mendung, Bogor, Jawa Barat, Jumat (25/42014)

Hal tersebut, menurut dia, ditunjukkan antara lain dari produk domestik bruto Indonesia yang mencapai 30 persen dari jumlah keselurahan negara ASEAN. Selain itu Indonesia merupakan negara satu-satunya yang mewakili ASEAN di G-20.

"Bahkan Singapura dan Malaysia tidak berpartisipasi di kelompok negara berkembang dengan membahas perekonomian dunia," tambah dia. Profesor termuda Universitas Indonesia ini mengatakan, pertumbuhan ekonomi Indonesia tidak terlepas dari stabilitas politik Indonesia.

"Kondisi ini membuat perekonomian Indonesia dari tahun ke tahun semakin membaik. Akselarasi pembangunan Indonesia membuat Penanaman Modal Dalam Negri (PMDN) dan Penanaman Modal Asing (PMA) meningkat di Triwulan I 2014," sebutnya.

Lowongan Kerja : Badan Perserikatan Bangsa Bangsa PBB Di Daerah Konflik Dengan Gaji 690 Juta Rupiah

Jika Anda bermimpi mengantongi uang hingga 60.000 dollar AS atau sekitar Rp 690 juta (kurs 1 dollar AS setara Rp 11.500) tiap bulan, maka ada baiknya berkunjung ke Karier Fair 2014 di Balai Kartini Jakarta. Kementerian Luar Negeri (Kemenlu) RI akan menunjukkan bagaimana caranya menjadi karyawan dengan gaji di atas setengah miliar. Untuk kali ketiga, Kemenlu RI menjadi fasilitator rekrutmen Program Profesional Muda atau Young Professionals Programme 2014 United Nations.

Kepala Subbagian Organisasi Internasional Direktorat Jenderal Multilateral Kemenlu RI M Arief Priowahono menuturkan kepadaKompas.com, tahun kemarin terjadi peningkatan signifikan animo pendaftar program YPP UN dibanding tahun pertama. "Soal gaji ini selalu menarik. Program ini kan setara P1 atau P2 (profesional 1 atau 2), gajinya antara 52.000 dollar AS dan 60.000 dollar AS," kata dia, Jumat (25/4/2014).

Arief mengatakan, gaji tersebut belum termasuk tunjangan-tunjangan, seperti tunjangan keluarga, pendidikan, kesehatan, kemahalan, dan tunjangan di negara rawan konflik. Menurut dia, di negara yang rawan konflik seperti Suriah dan Iran, ada tunjangan khusus bagi international civil servant di sana. Demikian halnya di Singapura yang punya biaya hidup lebih tinggi dibanding Indonesia, pekerja internasional sipilnya tentu mendapatkan biaya penyesuaian.

"Kalau gaji, di mana-mana sama. Kalau penempatan, tergantung kebutuhan UN, bisa dilempar ke Kenya juga," kata dia. Asal tahu saja, program ini ditujukan untuk negara-negara yang tidak banyak warganya bekerja di UN (PBB). Arief mengatakan, saat ini warga negara Indonesia (WNI) yang bekerja di PBB baru 80 orang. Jumlah ini sangat sedikit dibanding total populasi yang lebih dari 237 juta jiwa.

"Makanya kita diundang untuk ikut program ini lagi, bersama 50 negara lain," kata dia.

Untuk program YPP tahun ini, Arief mengatakan bahwa posisi yang ditawarkan belum dipaparkan, baik di situs UN maupun PBB. Demikian juga dengan lulusan ataupun jurusan yang dicari. Namun, dia membagi pengalaman dua tahun sebelumnya.

Pada 2012, program YPP UN terbuka untuk jurusan teknologi informatika (TI), teknik arsitek, keuangan (finance), statistik, dan penyiaran (broadcaster). Sementara itu, pada tahun lalu terdapat empat jurusan yang dicari, yakni statistik, akuntansi, hukum, danpublic relation. "Jadi, bukan melulu hubungan internasional," ujarnya.

PT Gunung Pelawan Lestari Jarah Lahan Hutan Untuk Kembangkan Perkebunan Kelapa Sawit

Masyarakat Kecamatan Belinyu dan Riau Silip, Kabupaten Bangka, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, melaporkan PT Gunung Pelawan Lestari (GPL) ke Markas Besar Kepolisian RI. Perusahaan perkebunan sawit ini diperkarakan setelah dituding melakukan perambahan kawasan hutan seluas 600 hektare.

Menurut kuasa hukum masyarakat Belinyu dan Riau Silip, Ade Putra Danishwara, PT GPL dilaporkan ke Mabes Polri pada Kamis, 17 April 2014. "Penyidik berjanji akan menindaklanjuti laporan ini," kata dia, Sabtu, 26 April 2014.

Ade mengatakan pelaporan ini ditujukan ke Mabes Polri karena mereka tidak percaya terhadap jajaran Kepolisian Daerah Bangka Belitung. Pada 2007, kata dia, Kepolisian Resor Bangka telah menetapkan dua direksi PT GPL sebagai tersangka. "Namun, sampai sekarang tidak jelas kelanjutannya," ujarnya.

Menurut Ade, Dinas Kehutanan Provinsi Bangka Belitung pada 31 Oktober 2008 sudah menyatakan PT GPL melakukan perambahan kawasan hutan, tepatnya di lokasi hutan produksi Sekah Tengkalat.

PT GPL juga dinilai melanggar hukum karena melakukan land clearing dan penanaman bibit, padahal belum mengantongi izin Hak Guna Usaha (HGU) dan tidak memiliki surat Analisis Manajemen Dampak Lingkungan (Amdal). Karena itu, Ade mendesak Bupati Bangka untuk mencabut izin PT GPL. ""Jika tidak, kami akan menggugat izin itu ke Pengadilan Tata Usaha Negara."

Saat dimintai konfirmasi, Manager Pemitra PT GPL Guilliano Agusta mengatakan siap menghadapi laporan tersebut. "Jika kami salah, tentu akan bertanggung jawab. Namun, jika tidak, akan kami laporkan balik dengan tuduhan pencemaran nama baik," ujarnya. Menurut Guilliano, masalah sebenarnya adalah persoalan pro dan kontra antara masyarakat terhadap investasi PT GPL. "Kalaupun ada pelanggaran, sebaiknya dilihat lagi kebenarannya," kata dia.

Wakil Presiden Boediono Terjun Langsung Awasi Mega Proyek Infrastruktur Di Jawa Timur

Wakil Presiden Boediono menyatakan, akan memonitor langsung dua proyek infrastruktur di Jawa Timur, pembangunan terminal pelabuhan Teluk Lamong dan Terminal 2 Bandar Udara Juanda. "Untuk memastikan dan mengawal agar bisa selesai tepat waktu," kata dia, seusai meninjau Terminal 2 Bandar Udara Juanda, Surabaya, Sabtu, 26 April 2014.

Dalam peninjauanya ke Terminal 2 Juanda, Boediono memantau sejumlah fasilitas yang sebagiannya sudah berjalan, dan sebagian lagi dalam tahap penyelesaian. Menurut dia, harus dilakukan kajian agar fasilitas yang ada tidak segera tertinggal dengan meningkatnya jumlah penumpang dalam waktu cepat. "Sekarang pun perbandingan antara jumlah penumpang dan kapasitas airport akan tertinggal."

Sebelum meninjau Terminal 2 Juanda, Boediono juga memantau perkembangan pembangunan Terminal Teluk Lamong, yang merupakan perluasan dari Pelabuhan Tanjung Perak. Terminal Teluk Lamong nantinya akan bisa menekan biaya logistik yang saat ini masih mahal. "Ini yang membuat produk kita selama ini tidak kompetitif," ujarnya.

PengoperasianTerminal Teluk Lamong, menurut Boediono, bisa menguraikan simpul-simpul biaya logistik yang saat ini masih tinggi. Dia menjelaskan, biaya tinggitidak hanya menyebabkan biaya logistik tinggi, tapi juga membebani konsumen karena harus membayar harga barang yang lebih mahal."Jika sistem logistiknya efisien harga bisa lebih murah," kata Boediono.

Efisiensi logistik juga berdampak kepada peningkatan kesejahteraan masyarakat. "Gaji hanya mengalami kenaikan sekian persen setiap tahun, tapi jika harga yang dibeli konsumen turun, akan ada peningkatan kesejahteraan," tutue Wakil Presiden.

Dalam paparannya, Direktur Utama PT Pelabuhan Indonesia III Djarwo Surjanto mengatakan, Terminal Teluk Lamong akan dioperasionalkan secara penuh pada September 2014. Adapun uji coba pelayanan akan dilakukan pada bulan Juni.

Pembangunan Terminal Teluk Lamong tahap pertama menela dana investasi sebesar Rp 3,4 triliun yang berasal dari kas internal Pelindo III dan pinjaman perbankan. "Ini adalah terminal pertama yang semi otomatik," kata Djarwo. Dengan sistem tersebut, nantinya pergerakan kontainer sepenuhnya digerakkan oleh mesin kontrol. "Ini juga untuk meminimalkan kecelakaan di yard, lapangan kontainer."

Konsumsi Beban Listrik Jawa Pecahkan Rekor Baru Tanggal 24 April 2014

Beban puncak listrik di sistem kelistrikan Jawa Madura Bali (Jamali) mencetak rekor tertinggi baru pada Kamis, 24 April 2014. Pada Kamis lalu, beban puncak Jamali mencapai 22.974 Megawatt pada pukul 18.00.

"Kenaikan beban listrik diprediksi di antaranya karena faktor cuaca. Selama beberapa hari terakhir memang kondisi sangat panas sehingga memicu orang untuk menyalakan pendingin udara lebih lama," kata Juru bicara PT Perusahaan Listrik Negara (Persero) Bambang Dwiyanto dalam keterangan tertulis, Sabtu 26 April 2014.

Rekor baru ini lebih tinggi 407 Megawatt atau 1,8 persen dibandingkan beban puncak tertinggi sebelumnya. PLN mencatat rekor beban puncak tertinggi sebelum ini terjadi pada 17 Oktober 2013 jam 19.00 WIB dengan beban puncak 22.567 Megawatt.

Bambang meminta agar pelanggan PLN menghemat pemakaian listrik, terutama yang bersifat konsumtif. "Menghemat listrik bisa dilakukan tanpa mengurangi kenyamanan kita, misalnya dengan mematikan alat elektronik yang tidak digunakan," kata Bambang.

Friday, April 25, 2014

Nokia Resmi Berhenti Memproduksi Ponsel

Hari Jumat, 25 April 2014, Microsoft resmi merampungkan pembelian atas unit bisnis ponsel dan layanan Nokia dalam perjanjian akuisisi bernilai 7,2 miliar dollar AS. Pertama kali diumumkan pada September 2013 proses akuisisi sempat terhambat masalah regulasi sehingga tidak dapat diselesaikan lebih awal sebelum akhirnya disetujui oleh agensi pemerintahan di seluruh dunia.

"Hari ini kami menyambut bisnis perangkat keras dan layanan Nokia ke Keluarga kami. Kemampuan mobile dan aset yang mereka bawa akan melanjutkan transformasi kami," ujar CEO Microsoft Satya Nadella yang dikutip oleh BBC.

Dua unit bisnis Nokia tersebut dinamai ulang menjadi Microsoft Mobile Oy dan dioperasikan sebagai anak perusahaan terpisah. "Oy" merupakan kata dalam bahasa Finlandia (Osakeyhtiö) yang merujuk pada sebuah perusahaan yang sahamnya tidak dimiliki publik, seperti "Ltd" alias "Limited" dalam Bahasa Inggris.

Rampungnya proses akuisisi itu menandai berakhirnya kiprah Nokia sebagai produsen telepon genggam setelah sebelumnya sempat mendominasi pasar selama lebih dari satu dekade.  Masih belum diketahui apakah Microsoft akan tetap mempertahankan brand Nokia dan Lumia pada ponsel yang diproduksi setelah proses akuisisi. Pihak Microsoft mengatakan bahwa keputusan soal itu akan dibuat di kemudian hari.

Nokia sendiri akan melanjutkan hidup sebagai perusahaan yang berkonsentrasi di tiga area bisnis: insfrastruktur networking (NSN), layanan peta (HERE maps) serta Advanced Technologies (pengembangan dan lisensi teknologi).

Jadi pabrikan besar
The Verge mencatat bahwa Microsoft turut memboyong karyawan Nokia sebanyak 25.000 orang, lebih sedikit dari angka 32.000 yang dicanangkan sebelumnya. Produsen Windows itu sekaligus menjelma jadi raksasa pabrikan ponsel (melalui unit bisnis Nokia yang dibeli) dengan angka pengkapalan tahunan mencapai lebih dari 250 jutahandset, terbanyak kedua setelah Samsung.

Dari jumlah tersebut, hanya 30 juta ponsel yang berbasis Windows Phone (Lumia) bikinan Microsoft. Sisanya merupakan feature phone seri Asha dan Android Nokia X. Microsoft kini harus memikirkan manajemen semua perangkat yang tidak menjalankan Windows Phone itu.

Di sisi lain, pembelian Microsoft atas Nokia membuat perusahaan tersebut berubah menjadi pabrikan hardware paling dominan di ranah bisnis handset Windows Phone, platform yang dibuatnya sendiri.

Lini seri smartphone Lumia milik Nokia sejauh ini menguasai 90 persen pangsa pasarhandset Windows Phone. Microsoft pun ditempatkan dalam posisi yang canggung, di mana perusahaan tersebut tengah berusaha memperluas adopsi Windows Phone di kalangan produsen ponsel lain, namun kini juga sekaligus bersaing langsung dengan mereka.

Akuisisi BTN Oleh Bank Mandiri Dilakukan Untuk Membatasi Gerak BTN Disektor Kredit Properti

Rencana pemerintah mengambil alih PT Bank Tabungan Negara Tbk (BTN) melalui PT Bank Mandiri Tbk (Mandiri), akhirnya ditunda. Rabu (23/4/2014), Presiden Susilo Bambang Yudhoyono, mengimbau para menteri yang menangani rencana pengalihan saham pemerintah di BTN kepada Mandiri untuk menunda pembahasan tersebut.

Meski ditunda, pengamat properti dan Direktur Eksekutif Pusat Studi Properti Indonesia, Panangian Simanungkalit, berpendapat seharusnya bukan hanya ditunda melainkan tidak harus diakuisisi. "Akusisi adalah langkah mundur dan sangat keliru. Pasalnya, selama ini BTN sudah menangani hampir 99 persen fasilitas likuiditas pembiayaan perumahan (FLPP) atau program kredit rumah murah dari pemerintah. Jika BTN dikebiri, bagaimana kemudian nasib pembiayaan rumah murah ke depan," ujar Panangian , Kamis (24/4/2014).

Meski begitu, Panangian tak menampik bahwa BTN pun tidak lepas dari masalah. Modal dan sumber pendanaannya terbatas. Hal ini tercermin dari tingginya tingkat loan to deposit ratio(LDR) BTN yang mencapai 104 persen. Sementara modal hanya Rp 11 triliun, dari total aset sebanyak Rp 131 triliun, dan otal dana pihak ketiga mencapai Rp 96 triliun. Jauh sekali jika dibandingkan dengan total aset Bank Mandiri sebesar Rp 733 triliun, dengan modal mencapai Rp 82 triliun serta dana pihak ketiganya pun bertengger di angka Rp 556 triliun.

"Akan tetapi, mengakuisisi BTN dan menjadikannya sebagai salah satu bagian Mandiri, tetap saja merupakan sebuah kemunduran. Sebab, BTN sudah memiliki infrastruktur dan sumber daya manusia yang fokus dan ahli di bidang pembiayaan rumah murah," tukasnya.

Alasan prestise
Menurut Panangian, dalam hal akuisisi Bank BTN oleh Bank Mandiri, pemerintah lebih memilih alasan yang bersifat prestise ketimbang alasan strategis. Alasan prestisenya ingin memiliki sebuah bank besar, dengan tujuan menghadapi persaingan menyambut Masyarakat Ekonomi ASEAN 2015.

"Ketimbang mengakuisi BTN, lebih baik Bank Mandiri mengakuisisi Bank BNI yang asetnya jauh lebih besar, yaitu mencapai Rp 387 triliun. Lagipula, kedua bank tersebut punya fokus yang tidak jauh berbeda, yaitu sektor ritel dan korporasi," tandasnya.

Panangian juga mengungkapkan, jika langkah akuisisi ini didorong pula oleh isu ketidakmampuan BTN mendorong pembangunan pasokan rumah murah di daerah, hal tersebut tidak benar. Menurutnya, bukan BTN yang tidak mampu, tapi justru pemerintah yang tidak bisa mendorong pembangunan.

"Bukan BTN yang tidak mampu, tapi Kementerian Perumahan Rakyat (Kemenpera) yang tidak bisa mendorong pembangunan di daerah. Cara mengatasi backlog (angka kekurangan rumah), menterinya harus komit dengan bupati dan gubernur yang mengelola perumahan di daerah. Karena menurut undang-undang, tanggung jawab daerah itu ke gubernur. Gubernur harus jadi promotor membangun rumah di daerah," imbuh Panangian.

Hal terpenting, menurut Panangian, adalah terjalinnya komunikasi dan koordinasi. Baik itu antar kementerian, dengan Presiden, maupun penguasa daerah setempat. Ekonom dan dosen Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia (FEUI), Faisal Basri, menyayangkan keputusan pemerintah mengakuisisi PT Bank Tabungan Negara Tbk (BTN) melalui PT Bank Mandiri Tbk. Faisal menuding Menteri BUMN Dahlan Iskan mengambil jalan pintas untuk melahirkan bank dengan aset besar. 

"Inginnya ambil jalan pintas. Mau duit gede, caranya kedua bank digabung, ini kan namanya jalan pintas. BTN itu kurang modal sehingga harus diperkuat modalnya, sementara Mandiri itu sudah besar. Kenapa sih enggak beli Bank Mutiara saja, misalnya. Atau, kenapa bukan BTN saja yang diperbesar. Jalan pikiran Pak Dahlan tidak ke situ, tidak melalui satu kajian mendalam," kata Faisal di Bentara Budaya Jakarta, Senin (21/4/2014) sore.

"Ini dua karakter bank yang berbeda. Kalau tujuan Dahlan untuk memperbesar BTN sebagaimortgage bank, harusnya suntikkan modal ke BTN, bukan dengan mengakuisisi. Iseng saja tanya, kalau mau gabung, kenapa sih tidak bergabung saja ke BNI supaya Mandiri semakin besar. Atau dengan BRI saja misalnya. Sudahlah, BTN itu punya misi khusus, jangan dikerdilkan oleh Mandiri-nya," tambahnya.

Faisal mengakui, mortgage market di Indonesia belum berkembang sehingga peran BTN dibutuhkan. Terlebih lagi, sektor perumahan sangat membutuhkan dukungan pembiayaan, mengingat masih banyak masyarakat membutuhkan dana untuk membeli rumah.

"Nah, itu kan bukan kompetensi Mandiri. Jangan-jangan mereka tak percaya diri. BTN tidak main kartu kredit, kartu tol, dan lain-lainnya karena memang fokusnya cuma satu, yaitu KPR. Ingat, BTN sampai saat ini masih dalam mortgage bank sejak zaman kuda gigit besi, dari zaman Perumnas membangun rumah tahun 1980-an," ujarnya.

Faisal menyarankan, mortgage bank di Indonesia harusnya bisa lebih dikembangkan, khususnya BTN. Pasalnya, BTN masih menghadapi banyak tantangan dan kebutuhan sehingga pemerintah perlu membangun BTN yang sudah bagus saat ini menjadi lebih kuat.

"Dahlan Iskan itu misinya untuk memperbesar bank agar punya daya saing, bukan bertujuan untuk itu (memperbesar mortgage bank). Dia (Dahlan Iskan) ingin Indonesia punya bank besar," kata Faisal.

Laba General Motor Turun Tajam Karena Banyak Mobil Yang Di Recall

Raksasa otomotif US, General Motors (GM), Kamis, 24 April 2014 mengumumkan laba mereka turun hingga 86 persen dibanding kuartal yang sama tahun sebelumnya. Pada kuartal I tahun lalu, laba mereka mencapai US$ 865 juta. Kini laba mereka tinggal US$ 125 juta. Laba ini merupakan rekor terburuk GM sejak kebangkrutan mereka pada 2009 lalu.

Susutnya laba ini disebabkan banyak faktor. Di antaranyarecall alias penarikan kembali produk mereka. Hingga saat ini, sejak Januari lalu, GM telah menarik kembali sekitar 7 juta unit produknya. Ini menguras kas mereka hingga US$ 1,3 miliar atau sekitar Rp 15 triliun.. Menurut CEO GM, Mary Barra, operasional kuartal I ini GM makin kuat, selaras dengan terdongkraknya pasar setelah krisis dekade lalu. Namun, banyaknya recall menambah beban keuangan GM.

Urusan restrukturasi biaya juga merogoh kas GM sebanyak US$ 300 juta. Faktor perubahan kurs di Venezuela juga menguras kocek GM sampai US$ 419 juta. CFO GM Chuck Stevens enggan memprediksi apakah akan ada penarikan produk GM lagi tahun ini yang akan menambah beban kas. "Terlalu dini untuk memprediksinya," ujarnya.

Walaupun kasnya terkuras, laba GM masih lumayan dan jauh dari perkiraan analis. Per lembar sahamnya akan mendapat laba US$ 29 sen, jauh dari analis Bloomberg yang memperkirakan hanya US$ 4 sen. Pendapatan GM kuartal I ini naik sedikit, dari US$ 36,9 miliar kuartal I tahun lalu, jadi US$ 37,4 miliar. Ini karena penjualan GM juga naik secuil, 2 persen. Tahun lalu, kuartal I GM mampu menjual 2,36 juta unit. Kini mereka bisa menjual 2,42 juta unit.

GM kini menghadapi banyak investigasi terkait penarikan kembali produk mereka. Di antaranya, 2,6 juta unit ditarik karena ada masalah saklar pengapian yang diduga terkait hilangnya 13 nyawa. Departemen Hukum, Komisi Keselamatan hingga DPR-nya Amerika sedang menelisik kenapa banyak produk GM yang ditarik.

Indonesia Lakukan Kerjasama Maritim Dengan Qingdao

Indonesia menjajaki potensi kerja sama maritim dan sister city, dengan Kota Qingdao, Provinsi Shandong, Cina. Duta Besar RI untuk Republik Rakyat Tiongkok Soegeng Rahardjo membahas hal tersebut dalam pertemuan dengan Sekretaris Partai Komunis Tiongkok cabang Qingdao, Li Qun, Selasa, 22 April 2014.

Menurut siaran pers yang diterima Tempo, Jumat, Li menyampaikan apresiasi atas kunjungan Duta Besar RI dan berharap kunjungan tersebut dapat semakin mendorong kerja sama antara Qingdao dan berbagai kota dan provinsi di Indonesia, termasuk di bidang perdagangan, investasi, danpeople-to-people contacts.

Saat ini total volume perdagangan RI-Qingdao senilai US$ 2,1 milyar, sementara setidaknya 32 perusahaan Indonesia telah menanamkan modalnya di Qingdao. Dalam pertemuan, Dubes RI menyampaikan bahwa mengingat peran Qingdao sebagai sentra penelitian isu-isu maritim di RRT, diyakini bahwa peningkatan kerja sama bilateral akan berdampak positif pagi pembangunan ekonomi di Indonesia.

"Saat ini sudah terbentuk kerangka kerja sama sister province antara Provinsi Shandong dan Jawa Timur. Yang diperlukan adalah upaya untuk mengisi kerangka kerja sama terebut dengan program-program yang konkret," kata Soegeng dalam siaran pers KBRI Beijing.

Soegeng juga melihat adanya potensi yang baik dalam mengembangkan kerja sama sister city antara Qingdao dengan kota-kota “maritim” di Indonesia, seperti Manado. Oleh karena itu, Soegeng akan mendorong pihak-pihak di Indonesia untuk lebih giat menjalin hubungan kerja sama dan memanfaatkan berbagai peluang kerja sama yang ada di Qingdao.

Dipercayai bahwa kerja sama yang baik antara Qingdao dan kota-kota di Indonesia akan menjadi “building blocks” yang penting dalam upaya bersama untuk memperkokoh kerja sama bilateral RI-RRT. Dahulu, perekonomian Qingdao didasari industri pariwisata, namun dalam perjalanannya, berbagai investasi di bidang manufaktur dan telah menjadikan Qingdao sebagai salah satu kota dengan pertumbuhan ekonomi tertinggi di RRT. Selain itu, bekas desa nelayan ini telah menjadi salah satu sentra penelitian nasional di bidang maritim.

Qingdao merupakan kota terbesar di Provinsi Shandong, RRT. Terletak di pesisir timur daratan Tiongkok, kota ini terkenal ke seluruh Tiongkok karena produksi bir-nya yang dikenal dengan nama Bir Qingdao

Cara Mengelapkan Pajak Di Sektor Keuangan Melalui Agresive Tax Planning

Peneliti Kebijakan Publik dari Perkumpulan Prakarsa, Ah Maftuchan, memperkirakan bank dan lembaga keuangan menjadi salah satu sektor bisnis yang mengemplang pajak cukup besar. Menurut dia, dalam setahun kejahatan pajak oleh bank dan lembaga keuangan menyebabkan kerugian negara Rp 10-12 triliun.

Apa modus yang biasa dilakukan pengelola bank dan lembaga keuangan seperti asuransi atau perusahaan investasi?

Menurut Menurut Maftuchan, modus yang sering digunakan adalah penghindaran pajak dengan metode rencana perpajakan agresif (agresif tax planning). Para pengelola bank dan lembaga keuangan biasa menghindari pajak badan dengan memasukan belanja yang tidak masuk akal sehingga seolah-olah perusahaannya merugi.

"Modus itu biasa digunakan karena bisa mengakali aturan pajak yang ada," kata Maftuchan dalam diskusi kasus pajak Hadi Poernomo dan PT Bank Central Asia di Jakarta, Jumat, 25 April 2014. Namun Maftuchan tidak mau menyebutkan bank apa yang diduga mengemplang pajak. Dia hanya menegaskan praktik tersebut sering dilakukan oleh bank skala kecil maupun besar serta lembaga keuangan seperti asuransi dan perusahaan investasi.

Ketua Pengurus Perhimpunan Bank-Bank Umum Nasional (Perbanas) Bidang Pengkajian dan Pengembangan, Raden Pardede, meminta tuduhan ini disertai bukti. "Jangan hanya menuding, dilihat lagi dari segala sisi," kata dia.  Raden menyatakan, sistem pajak di Indonesia belum sempurna sehingga harus ada perbaikan dari segala pihak. "Ya petugas pajaknya, ya sistemnya, wajib pajak juga, semuanya harus berbenah," kata Raden.

Peneliti kebijakan publik dari Perkumpulan Prakarsa, Ah Maftuchan, memperkirakan bank dan lembaga keuangan mengemplang pajak dan menyebabkan kerugian negara Rp 10-12 triliun setiap tahun. "Bank dan lembaga keuangan menjadi sektor yang paling rawan karena sulit dideteksi oleh penegak hukum," katanya dalam diskusi kasus pajak yang melibatkan Hadi Poernomo dan PT Bank Central Asia di Jakarta, Jumat, 25 April 2014.

Menurut Maftuchan, modus yang sering digunakan dalam menghindari pajak adalah dengan metode rencana perpajakan agresif (aggressive tax planning). Menurut dia, modus itu digunakan karena bisa mengakali aturan pajak yang ada.  Namun Maftuchan tidak mau menyebutkan nama bank yang diduga mengemplang pajak. Dia hanya menegaskan bahwa praktek tersebut sering dilakukan oleh bank skala kecil dan besar serta lembaga keuangan, seperti asuransi dan perusahaan investasi. "Sangat banyak yang melakukan praktek itu," katanya.

Demi memperkecil kerugian negara akibat kejahatan perpajakan, Maftuchan meminta dilakukan perbaikan peraturan dan perubahan struktural pada otoritas pajak. Maftuchan juga mendesak agar dilakukan reformasi di Pengadilan Pajak. "Pengadilan Pajak menjadi anomali. Dia lembaga yudikatif namun berada di bawah lembaga eksekutif. Menjadi tabir gelap yang harus segera diubah."

Ketua Pengurus Perhimpunan Bank-bank Umum Nasional (Perbanas) Bidang Pengkajian dan Pengembangan Raden Pardede meminta tuduhan ini disertai bukti. "Jangan hanya menuding, dilihat lagi dari segala sisi," tuturnya . Raden menyatakan sistem pajak di Indonesia belum sempurna, sehingga harus ada perbaikan dari segala pihak. "Ya petugas pajaknya, ya sistemnya, wajib pajak juga, semuanya harus berbenah," kata Raden.

Keuntungan Amazon Naik 32 Persen

Perusahaan retail online, Amazon Inc, membukukan kenaikan laba 32 persen menjadi US$ 108 juta pada kuartal pertama 2014. Menurut Kepala Eksekutif Amazon Jeff Bezos, kenaikan laba ini diperoleh setelah Amazon membukukan kenaikan penjualan 23 persen atau menjadi US$ 19,7 miliar. "Ini adalah awal yang baik," kata Bezos seperti dikutip dari BBC, Jumat, 25 April 2014.

Bezos mengatakan saat ini Amazon membuka bisnis baru berupa layanan video streaming, termasuk produk Fire Box TV serta menyepakati kerja sama dengan stasiun televisi HBO.TV box ini bisa terkoneksi dengan penyedia video online, seperti Hulu dan Netflix. Dengan produk ini, Amazon berharap bisa menyaingi penyedia televisi dan video onlinesekelas Apple hingga perusahaan pemula, Roku.

Namun, ekspansi usaha TV streaming membuat belanja Amazon menjadi semakin meningkat. Termasuk di antaranya belanja investasi gedung yang lebih besar untuk distribusi peralatan rumah tangga, investasi untuk server web, dan investasi untuk menambah program baru seperti layanan pesan antar makanan. Untuk membantu sebagian pembiayaan tersebut, Amazon mengumumkan akan menaikkan biaya pengiriman keanggotaan Prime Unlimited 25 persen. Biaya ini naik dari yang awalnya US$ 79 menjadi US$ 99.

Karena itu, meskipun Amazon membukukan kenaikan profit, para investor kecewa karena belanja perusahaan malah melambung. Kabarnya, belanja Amazon naik 23 persen dari 2014 dan beban ini mengurangi keuntungan perusahaan. Secara keseluruhan pembagian keuntungan menurun lebih dari 15 persen di tahun ini.

6 Bisnis Hebat Yang Dilakukan Dengan Hanya Bermodalkan Smartphone

Memulai usaha dari sebuah ide bisnis sederhana sangat cocok untuk dilakukan oleh kita yang belum pernah memulai bisnis sebelumnya. Tidak perlu berpikir terlalu rumit untuk mendapatkan pengalaman bisnis yang berharga. Bahkan hanya dengan mempunyai smartphone, Anda bisa memulai bisnis Anda sekarang juga. Beberapa di antaranya bahkan tanpa modal. Apa sajakah?

1. Layanan tour guide.
Jika Anda senang bepergian, maka pekerjaan apa yang lebih menyenangkan dibanding membuka layanan tour guide anda sendiri? Smartphone Android versi apapun bisa digunakan untuk mengunduh Google Maps yang akan membantu Anda merencanakan sebuah rute perjalanan wisata. Kemudian, Anda cukup membuat sebuah website dan mempromosikan diri melalui Yelp untuk menarik wisatawan asing ke kota Anda. Selama waktu luang, Anda bahkan bisa menulis buku panduan wisata dan menjualnya pada penerbit.

2. Penulis.
Atau jika Anda senang menulis, maka Anda bisa gunakan smartphone Anda untuk mulai merancang sebuah novel. Di tahun 2007 silam, lima dari 10 novel best selling di Jepang ditulis menggunakan telfon genggam. Apalagi smartphone yang notabene kini telah dilengkapi dengan segudang apps untuk word processing.

3. Jasa transportasi.
Atau katakanlah Anda tidak menggemari setiap aktivitas di atas, tetapi Anda punya kendaraan. Mobil, motor, atau becak. Maka sekarang juga, Anda dapat membuka bisnis layanan antar jemput. Anda tinggal cetak nomor Anda di selebaran-selebaran, kemudian tunggu hingga smartphone Anda berdering. Atau, Anda mungkin bukanlah tipe orang yang gemar bepergian. Maka kendaraan yang tidak terpakai masih bisa disewakan untuk menambah penghasilan Anda.

4. Teknisi berbayar.
Atau Anda tidak punya kendaraan, tetapi Anda punya keterampilan teknis. Anda dikenal oleh lingkungan Anda sebagai orang yang jadi jujukan pertama ketika ada suatu barang yang perlu perbaikan, misalnya komputer, instalasi listrik, atau pipa. Anda bisa saja menarik biaya untuk setiap layanan anda. Caranya sama, tinggal cetak saja nomor Anda di selebaran-selebaran dan tunggu hingga smartphone Anda berdering.

5. Jualan online.
Atau justru Anda tidak punya keterampilan-keterampilan, tetapi tetangga Anda adalah pengrajin sepatu lokal yang sangat gaptek? Anda bisa menyebutnya sebagai peluang. Ide bisnis sederhana ini hanya butuh foto barang-barang tersebut dengan smartphone Anda, kemudian upload di marketplace seperti Tokobagus dan Berniaga. Berikutnya, pasang aplikasi BBM untuk layanan Customer Service toko online Anda. Tunggu hingga Anda dapat pesanan pertama Anda.

6. Videografer.
Kamera smartphone telah berevolusi hingga mencapai kualitas HD. Anda kini sudah tidak perlu repot-repot mengangkut peralatan yang besar-besar dari satu lokasi ke lokasi lain untuk mendokumentasikan scene-scene ke dalam sebuah film pendek. Bahkan smartphone seperti iPhone 4 dan Samsung Instinct telah dilengkapi dengan fitur video-editing standar pada setiap pembeliannya. Fotografi dan videografi kini sudah menjadi semakin mudah. Gunakan lensa smartphone Anda untuk menangkap obyek-obyek yang Anda pikir menarik, kemudian upload ke Youtube. Lakukan terus hingga kemampuan Anda terasah dan tawaran-tawaran datang kepada Anda.

Seringkali niat kita untuk berbisnis justru terbentur karena tidak adanya modal untuk membeli infrastruktur yang mahal seperti laptop, modem, atau kamera DSLR. Padahal saat ini di sebelah Anda mungkin sedang tergeletak sebuah alat yang dapat Anda maksimalkan kegunaannya. Beranikan diri Anda untuk memulai petualangan seru dengan ide bisnis sederhana dari kami.

Kaum Ibu Semarang Tertipu Investasi Bodong Senilai 79 Milyar Rupiah

En (42), awalnya cuek ketika para orangtua murid di SD tempat anaknya sekolah ramai-ramai menanamkan investasi. Warga asal Pasadena Semarang itu, lebih memilih menekuni bisnis jual-beli mobilnya, yang sudah berlangsung lama. "Tetapi saya lihat sudah beberapa tahun berjalan, investasi itu tidak ada masalah dan bagi hasilnya cukup tinggi, yakni sekitar 9 persen. Akhirnya saya ikut juga mendaftar investasi sejak 1,5 tahun lalu. Ada investasi pengadaan batik, alat tulis, alat olahraga, dan lainnya," kata En , Kamis (24/4) malam.

En akhirnya mendaftar investasi tersebut lewat Dwi Handayani Jurito. Dwi merupakan orangtua dari satu murid teman anaknya di SD di Semarang Tengah. Dari Dwi Handayani, En tahu bila investasi tersebut disetorkan kepada seorang guru perempuan di sebuah SD di Semarang Barat, bernama RK.

"Awalnya, saya setor hanya Rp 100 juta dan saat itu pembayaran bagi hasil tidak ada persoalan. Saya lalu menggadaikan dua rumah saya seharga Rp 625 juta. Kemudian, saya tambahi hingga setoran modal investasi totalnya Rp 740 juta. Saat itu saya pikir akan dapat untung besar," katanya.

Selama setahun pertama, En senang karena bagi hasil investasi berlangsung lancar. Desember 2013 lalu, En mulai resah karena bagi hasil mulai berhenti. Hari berganti hari dan bulan berganti bulan, namun En tak kunjung mendapatkan kepastian atas bagi hasil.

"Saya dan teman-teman yang berinvestasi sudah mencari RK, namun tidak bertemu dan informasinya dia sudah tidak mengajar selama 3 bulan. Anehnya, kenapa dari sekolah dan dinas tidak ada tindakan kepada RK?" ujarnya. En hanyalah satu dari sekian banyak korban. Ratusan korban kebanyakan ibu-ibu tertipu investasi bermodus pengadaan barang dan jasa. Jumlah kerugian diperkirakan mencapai lebih dari Rp 79 miliar.

"Dalam sepekan terakhir, ada 5 orang perwakilan investor yang melapor ke sini (Polrestabes Semarang). Lima orang itu mewakili para korban yang jumlah puluhan atau bahkan ratusan, 70 persen di antaranya ibu-ibu," kata Kasat Reskrim Polrestabes Semarang, AKBP Wika Hardianto, Jumat (24/4).

Penelusuran Tribun Jateng, Jumat (24/4), seorang investor melaporkan kasus dugaan investasi bodong ini. Pelapor itu bernama Aning Wida Priyanti (42), beralamat di Jalan Pusponjolo Timur, Semarang. Ia mengalami kerugian sebanyak Rp 2,4 miliar. Terlapor dalam kasus ini adalah RK (36), warga Jalan Sriwibowo Dalam. AK diduga merupakan seorang guru SD di kawasan Semarang Barat. Sebelumnya, Selasa (15/4), seorang investor lain, Dwi Handayani Jurito (39), warga Jalan Wiroto I, Semarang Barat juga datang melapor.

Dwi Handayani mengaku menderita kerugian Rp 79 miliar. Kerugian itu bukan dari Dwi sendiri melainkan dari seluruh anggota kelompoknya. Dwi merupakan perwakilan sejumlah investor yang ikut dalam investasi tersebut. "Saya diimingi-imingi investasi kain batik untuk pengadaan seragam guru se-Kota Semarang dengan bunga 7-9 persen. Awal investasi pada 2009, selama beberapa tahun pembayaran bunga lancar namun pada 2014 ini mulai macet," kata Dwi Handayani kepada polisi saat melapor ke Mapolrestabes Semarang.

Dwi Handayani melaporkan RK sebagai orang yang bertanggung jawab atas kasus ini. Dalam laporan itu, suami RK, YOS, juga turut dilaporkan oleh Dwi Handayani. Selain itu, terlapor satu lainnya yaitu Nh, warga Bukit Permata Puri yang juga seorang Kepala Sekolah sebuah SD di Semarang Barat.

Thursday, April 24, 2014

10 Tuntutan Buruh Pada Demo Akbar Peringatan Hari Buruh

Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI) mengadakan Konsolidasi Pra-May Day 2014 pada Kamis (24/4/2014) ini. Konsolidasi ini ditujukan untuk menyambut May Day pertama sebagai hari libur nasional pada tanggal 1 Mei 2014.  "Acara ini diadain untuk menyatukan suara buruh dalam menyambut May Day," kata Muhammad Rusdi, Sekjen KSPI, Kamis (24/4/2014).

Menurut Rusdi, acara yang dihadiri oleh perserikatan buruh dari Provinsi Banten, Jawa Barat, dan DKI Jakarta di Gelanggang Olahraga Rawamangun, Jakarta Timur, adalah persiapan penyampaian tuntutan buruh pada peringatan hari buruh mendatang.  Semua buruh telah sepakat untuk menyampaikan sepuluh tuntutan kepada pemerintah. Sepuluh tuntutan buruh tersebut adalah:

  1. Naikkan upah minimal pada tahun 2015 sebesar 30 persen. 
  2. Buruh tolak penangguhan upah minimum. 
  3. Jalankan jaminan pensiun bagi buruh di perusahaan swasta pada Juli 2015. 
  4. Jalankan jaminan kesehatan pada buruh. 
  5. Hapus outsourcing BUMN. 
  6. Sahkan RUU Pekerja Rumah Tangga dan revisi UU Perlindungan Tenaga Kerja Indonesia.
  7. Cabut UU Ormas dan ganti dengan RUU Perkumpulan. 
  8. Angkat pegawai dan guru honorer jadi pegawai negeri sipil, serta subsidi Rp 1.000.000 per orang setiap bulan dari APBN untuk honorer. 
  9. Sediakan transportasi publik dan perumahan murah untuk buruh. 
  10. Jalankan wajib belajar 12 tahun dan sediakan beasiswa untuk anak buruh hingga perguruan tinggi. 

Rusdi mengatakan, para buruh berencana berkumpul di Bundaran HI dan kemudian berjalan menuju Istana Merdeka untuk kemudian menyampaikan sepuluh tuntutan buruh kepada Presiden Susilo Bambang Yudhoyono.

Freeport dan Newmont Dikecualikan Dan Boleh Ekspor Mineral Tanpa Bangun Smelter

Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) merestui lima perusahaan untuk mengekspor konsentrat mineral logam. Direktur Jenderal Mineral dan Batu Bara Kementerian Energi R. Sukhyar mengatakan rekomendasi surat persetujuan ekspor (SPE) akan dikirimkan ke Kementerian Perdagangan pada hari ini, Kamis, 24 April 2014.

"Rekomendasi SPE Freeport dan Newmont hari ini akan kami kirim ke Kementerian Perdagangan. Kemudian, Sebuku Lateritic Iron Ores, Sumber Suryadaya Prima, dan Lumbung Mineral Sentosa," kata Sukhyar di Hotel Sultan, Jakarta, Kamis, 24 April 2014.

Kelima perusahaan ini mendapat rekomendasi tiga jenis konsentrat mineral. Freeport dan Newmont akan mengekspor konsentrat tembaga, SPE Sebuku Lateritic Iron Ores dan Sumber Suryadaya Prima mengekspor konsentrat besi, dan Lumbung Mineral Sentosa mengekspor konsentrat seng dan timbal.

Namun, untuk dapat mengekspor, perusahaan masih harus menunggu surat persetujuan ekspor dari Kementerian Perdagangan dan perhitungan bea keluar dari Kementerian Keuangan. Sukhyar mengatakan perusahaan-perusahaan tersebut telah memenuhi sejumlah persyaratan sehingga mendapat rekomendasi surat persetujuan ekspor.

Pemerintah mensyaratkan perusahaan membuat peta jalan (roadmap) rencana pembangunan pabrik pemurnian (smelter) di Indonesia agar bisa mengekspor konsentrat mineral. Selain itu, perusahaan pertambangan harus menyetorkan dana jaminan kesungguhan pembangunan smeltersebesar 5 persen dari total nilai investasi smelter. "Jaminan kesungguhan tinggal taruh saja di bank," kata Sukhyar.

Proyek Perbaikan Jalan Pantura Jadi Proyek Rutin Tahunan Senilai 700 Milyar

Pengamat Transportasi dari Universitas Indonesia Ellen Tangkudung, menyebut pengerjaan jalur Pantura adalah proyek laten yang selalu terulang tiap tahun. Dia mengeluhkan proyek laten tersebut karena tidak kunjung selesai meskipun dilakukan pengerjaan saban tahun. "Perbaikan jalan pantura ini permasalahan kompleks dan holistik," katanya saat dihubungi, Rabu, 23 April 2014.

Dia mengatakan permasalahan proyek laten pantura ini terdiri dari masalah mutu pengerjaan jalan, struktur pengawasan dan perbaikan proyek drainase yang terhubung di jalur Pantura. Dia menyebut mutu pengerjaan jalan harus melebih dari standar yang ditetapkan pemerintah. "Tidak boleh standar lagi, harus high grade, high quality," katanya.

Dia mengatakan perbaikan di luar standar tersebut untuk menjawab tantangan jalan pantura baik secara beban lintasan kendaraan, lokasi jalan yang rawan banjir dan sistem drainase yang masih bermasalah di area jalan. Dia mengatakan titik jalan pantura banyak berpapasan dengan jalur sungai bermuara di pantai utara Jawa. Hal itu menyebabkan banyak genangan air yang tersebar di jalan pantura tersebut. Di sisi lain, tata air drainase di jalur tersebut banyak bermasalah.

"Belum lagi pertumbuhan bangunan di jalur pantura sangat tinggi sehingga muka air tanah naik karena berada di pinggir laut, " katanya. Permasalahan jalan pantura akan tetap langgeng jika masyarakat masih mengandalkan jalan raya sebagai urat nadi distribusi logistik. Dia berharap pemerintah mempunyai terobosan yang efektif agar proyek laten tersebut segera rampung.

Direktur Bina Pelaksanaan Wilayah II Direktorat Jenderal Bina Marga Kementerian Pekerjaan Umum, Adriananda mengatakan kerusakan jalan nasional di Jalur Pantura, Jawa Barat terjadi sepanjang 70 kilometer menggunakan biaya anggaran sekitar Rp 700 miliar.  "Dengan rincian, Rp 400 miliar dari biaya paket pemiliharaan reguler dan sisanya dari dana bencana," katanya kepada Tempo, Kamis, 24 April 2014. Dia mengatakan kerusakan jalan sebagian besar diakibat oleh bencana banjir yang terjadi pada bulan Januari dan Februari tahun ini.

Kerusakan tersebut, kata dia berada di jalur ekonomi yang melintang dari Karawang, Cikampek, Pamanukan hingga Lohbener. Oleh karena banjir menyumbang kerusakan parah pada awal tahun , dana bencana dikucurkan untuk menambah biaya penangaan jalur Pantura di Jawa Barat.

Saat ini kontrak reguler untu pekerjaan pantura telah dikerjakan bulan Maret lalu. Total pagu anggaran reguler untuk penanganan Pantura sebesar Rp 1,27 triliun, dengan rincian, Jawa Barat Rp 409,38 miliar, Jawa Tengah Rp 609,45 miliar dan Jawa Timur Rp 255,46 miliar.

Penanganan jalan Pantura Jawa Barat terdiri dari 14 paket. Sebanyak 12 peningkatan untuk struktur jalan sepanjang 70,31 kilometer, satu paket pemeliharaan berkala jalan di sepanjang jembatan sepanjag 4,09 kilometer dan satu paket pemeliharaan jembataan sepanjang 97,5 meter. Seperti yang diketahui panjang jalan nasional di Pantura Jawa Barat 298 kilometer.

29 Jenis Kopi Asli Indonesia Dipamerkan Di Amerika Serikat

Indonesia akan memperkenalkan 29 jenis specialty coffee di Amerika Serikat. Beragam jenis kopi tersebut rencananya dipamerkan dalam acara Specialty Coffee Association of America (SCAA) ke-26 yang akan berlangsung pada 24-27 April 2014 di Seattle, Amerika Serikat.

Berdasarkan data Atase Perdagangan Amerika Serikat, jumlah uang yang dibelanjakan untuk specialty coffee di AS setiap tahunnya mencapai US$ 18 miliar. "Peminum kopi di AS jumlahnya mencapai 100 juta orang setiap harinya. Ini menunjukkan pasar untuk komoditas kopi di AS cukup besar dan potensial," jelas Ni Made Ayu Marthini, Atase Perdagangan di Washington, melalui surat elektroniknya, Kamis 24 April 2014.

Specialty coffee merupakan kopi jenis premium. Menurut SCAA, kopi dikategorikan specialty jika nilainya mencapai 80 poin atau lebih dalam skala nilai maksimum 100 poin. Kopi jenis ini tumbuh di lingkungan dengan iklim yang ideal. Rasa dan aroma yang khas dari jenis kopi ini dihasilkan dari karakteristik khusus dan komposisi tanah tempat kopi ini tumbuh. Menurut Made Marthini, perdagangan jenis kopi premium ini mengalami pertumbuhan yang paling pesat di AS, yaitu 1-20 persen dalam 25 tahun terakhir.

Tidak hanya menampilkan biji kopi, dalam kesempatan ini Indonesia juga akan mengadakan acara cupping session untuk menguji cita rasa, aroma, dan spesifikasi kopi Indonesia. Selain itu, selama pameran berlangsung, Indonesia juga akan mempertunjukkan cara penyajian tradisional (seduh) kopi tarik dari Aceh dan kopi kahwa dari Sumatera Barat. Dalam acara tersebut, beberapa jenis specialty coffee dari enam daerah di Indonesia, yaitu Sumatera, Jawa, Flores, Bali, Sulawesi, dan Papua akan disiapkan untuk dibagikan kepada para pengunjung yang hadir.

Paviliun Indonesia juga mengundang para petani kopi dari Gayo, Aceh untuk hadir dalam pameran ini agar dapat menjelaskan secara langsung proses produksi kopi mereka kepada para pengunjung atau buyers yang hadir. "Jika berhasil meningkat, perdagangan specialty coffee ini pada akhirnya akan menguntungkan para petani dan meningkatkan kesejahteraan mereka," kata Made Marthini.

Pada tahun 2013, impor kopi AS dari Indonesia mencapai US$ 290 juta atau 5,45 persen dari impor kopi AS dari seluruh dunia. Pasar AS saat ini masih didominasi oleh kopi asal Brasil dengan pangsa pasar sebesar 20,31 persen dan Kolombia dengan pangsa pasar sebesar 17,47 persen.

Specialty Coffee Association of America (SCAA) merupakan asosiasi specialty coffee terbesar di Amerika Serikat dan bahkan di dunia dengan hampir 3 ribu anggota perusahaan. SCAA didirikan pertama kali pada tahun 1982 oleh sekelompok ahli kopi yang mencari wadah yang sama untuk mendiskusikan permasalahan dan penetapan standar kualitas bagi perdagangan komoditas specialty coffee. Para anggota SCAA pantas dianggap sebagai pendorong pertumbuhan industri specialty coffee pada 25 tahun belakangan ini. Setiap tahunnya, SCAA mengadakan pameran yang dilakukan secara bergilir di East Coast dan West Coast.

Menteri Pertanian Usulkan Penghapusan Subsidi Pupuk

Menteri Pertanian Suswono gerah dengan banyaknya protes petani terkait kelangkaan pupuk bersubsidi. Menanggapi protes itu, Suswono justru mengusulkan agar anggaran subsidi pupuk dihapus.

"Anggaran subsidi sudah Rp 18 triliun, tapi tetap kurang. Bahkan pupuk subsidi tetap merembes ke sana kemari," kata Suswono di kampus Universitas Sebelas Maret Surakarta, Kamis, 24 April 2014. Karena itu dia menilai sebaiknya harga pupuk subsidi disesuaikan dengan harga pasar, yaitu di kisaran Rp 250 ribu per karung.

Sebagai kompensasi, anggaran Rp 18 triliun dialihkan untuk kepentingan langsung petani. Misalnya untuk perbaikan irigasi di berbagai daerah. Dia mengatakan untuk memperbaiki seluruh irigasi dibutuhkan anggaran Rp 21 triliun. "Kalau air lancar, petani bisa panen tiga kali setahun," ucapnya.

Dengan asumsi kepemilikan lahan pertanian rata-rata satu hektare, dengan produktivitas 7 ton gabah kering per hektare, maka petani bisa mendapat Rp 28 juta per hektare per masa tanam. "Asumsinya harga gabah kering Rp 4 ribu per kilogram," katanya.

Dari Rp 28 juta, dia memperkirakan biaya produksi hanya Rp 7 juta. Sehingga di tiap masa tanam, petani mendapat keuntungan Rp 21 juta. "Kalau dibuat per bulan, tiap petani memperoleh Rp 5 juta per hektare," ucapnya.

Usulan lainnya, anggaran Rp 18 triliun digunakan untuk mengimpor bibit ternak seperti sapi yang diberikan ke petani. Lantas kotoran ternak dipakai untuk pupuk organik, sekaligus bisa mengembalikan kesuburan tanah. "Karena itu, lebih baik anggaran subsidi pupuk dihilangkan. Sebab nyatanya dengan anggaran sebesar itu masih ada kelangkaan pupuk dan masih merembes," katanya.

Harga Pakaian Akan Naik 11 Persen Karena Kenaikan Tarif Listrik

Pengusaha di sektor hulu tekstil seperti benang, serat, polyester, dan pemintalan paling terkena dampak kenaikan listrik. Kenaikan ini jauh lebih memberatkan ketimbang kenaikan upah minimum provinsi (UMP).

Di awal tahun ini, buruh beramai-ramai menuntut kenaikan UMP dan akhirnya disetujui. Itu jelas menyebabkan biaya produksi yang naik. Di pertengahan tahun, sektor usaha kembali dibebani dengan keputusan pemerintah terkait kenaikan tarif listrik untuk industri golongan I3 dan I4 yang berlaku 1 Mei 2014.

"Kalau kita lebih milih upah buruh dinaikkan dibanding energi, yang naiknya lebih besar," kata Sekretaris Jenderal Indonesian Synthetic Fiber Maker Association Redma Gita Wiraswasta, Kamis (24/4/2014). Redma beralasan, kenaikan listrik yang telah diputuskan pemerintah sangat memberatkan besarannya.

Jika tahun depan ada kembali ada kenaikan upah buruh lebih dari 5%, dia memperkirakan industri di sektor ini akan terkikis habis karena tak lagi mampu bersaing di tengah biaya produksi yang terus melonjak. "Kalau UMP kita naik Januari dinaikin lagi, pasti mati perusahaan, jadi double. alau nggak naik, atau di bawah 5%, bisa seimbang lagi dengan produk impor," katanya.

"Jadi kalau nanti diberlakukan UMP naik, kita akan fight (lawan) itu," katanya. Pada dasarnya para pengusaha mengapresiasi niat pemerintah mengurangi subsidi energi. Tapi kenaikannya tidak terlalu besar dan diberlakukan secara bertahap. Dan lagi menurutnya, seolah tak adil karena listrik untuk rumah tangga yang lebih banyak penggunanya masih disubsidi.

"Subsidi ini menjadi beban, sudah waktunya dihapus. Yang bikin nggak adil itu penghapusan subsidi hanya diberikan I4 dan I3," tegasnya. Para pelaku usaha tekstil dan produk tekstil (TPT) sepakat untuk menaikan harga jual produknya. Kenaikan harga disebabkan akan naiknya harga listrik bagi kalangan industri terutama golongan I-3 dn I-4.

"Yang jelas dampak kenaikan listri, harga jual produk akan dinaikan 9-11%. Semua sepakat tadi dalam rapat," ungkap Sekretaris Eksekutif Asosiasi Pertekstilan Indonesia (API) Ernovian G Ismy saat ditemui usai rapat dengan pelaku usaha TPT sore ini di Grand Slipi, Tower, Jakarta, Kamis (24/04/2014).

Menurut Ismy, listrik adalah salah satu komponen utama produksi TPT. Selain listrik, para pelaku usaha juga disulikan dengan main mahalnya barang modal seperti kain/benang dan tenaga kerja. Rinciannya bahan baku tekstil menyumbang 50% dari faktor produksi, energi (termasuk di dalamnya listrik) 25% dan tenaga kerja (25%).

"Bahan baku ada kenaikan hingga 15%, belum lagi tenaga kerja yang diberi upah per bulan rata-rata Rp 3 juta/karyawan," imbuhnya. Dengan makin mahalnya harga tekstil buatan dalam negeri, ia takut daya saing produk TPT Indonesia berkurang. Sehingga serbuan barang impor mau tidak mau harus diwaspadai karena harga yang jauh lebih murah.

"Akhirnya harus impor karena selisih harga yang cukup besar. Sudah kalah daya saing produk TPT kita dengan yang impor," katanya. Ke depan, pemerintah yang baru harus menjaga daya saing produk TPT Indonesia. Jangan sampai kenaikan upah tenaga kerja dan listrik kembali terjadi di tahun mendatang.

"Kebijakan pemerintah masih menjadi masalah karena masih menambah costproduksi. Pemerintah baru mendatang harus menjaga 2 hal yaitu energi dan tenaga kerja. Kalau sering diganggu dengan isu kenaikan maka kita tidak akan mampu bermain di tingkat global," sebutnya.

Industri Benang Siap PHK Karyawan Karena Dampak Kenaikan Tarif Listrik

Industri benang, serat dan pemintalan merupakan industri yang terkena dampak kenaikan tarif dasar listrik (TDL) industri karena bergantung dengan listrik untuk mengoperasikan mesin. Kenaikan yang rencananya berlaku 1 Mei 2014 berdampak pada Pemutusan Hubungan Kerja (PHK) dan merosotnya daya saing.

Sekretaris Jenderal Indonesia Synthetic Fiber Maker Association Redma Gita Wiraswasta mengatakan, sebelum kenaikan berlaku efektif seperti sekarang ini, produsen serat tekstil ini harus bersaing dengan produk impor dari China yang harganya lebih murah 10 sen/kg. "Kalau beda 10 sen per Kg itu masih bisa bersaing kita. Masih wajar, karena impor kan ada pajaknya dan segala macam," kata Redma, Kamis (24/4/2014).

Namun yang dikhawatirkan para pengusaha di sektor hulu ini adalah kenaikan listrik yang berakibat naiknya harga serat senilai 10-15 sen per kg. Sehingga total disparitas harga benang lokal dengan produk impor sebesar Rp 25 sen/kg. "Kalau sudah beda di atas 10 sen dia pasti impor, dia pasti liat yang lebih murah. Impor pasti naik jadi 60%-70% dari total konsumsi per tahun 680.000 ton. Sekarang impor masih 15%-20%," jelasnya.

Kenaikan tarif listrik ini menjadi momok menakutkan bagi pengusaha serat, fiber, dan pemintalan. Mau tidak mau jika ingin terus bersaing mereka harus melakukan efisiensi dengan melakukan PHK. "Dari kita pasti kehilangan daya saing, kita perusahaan Tbk. Impor tambah banyak. Defisit dagangnya pasti menjadi negatif. Awalnya surplusnya 5 miliar dolar dari serat sampai garmen di tahun 2013. Kalau ini diberlakukan bisa negatif karena impornya tambah banyak," paparnya.

Kementerian ESDM telah menerbitkan aturan terkait kenaikan tarif listrik untuk industri khususnya golongan I-3 khusus perusahaan go public dan I-4. Hal tersebut tertuang dalam Peraturan Menteri ESDM No 9/2014 tentang Tarif Tenaga Listrik yang Disediakan oleh PT PLN (Persero).

Kenaikan tarif listrik tersebut dilakukan secara bertahap selama dua bulan sekali sampai Desember 2014. Total kenaikan tarif untuk golongan I-3 mencapai 38,9% dan untuk I-4 adalah 64,7%.

Golongan I-3 merupakan industri menengah yang memiliki tegangan menengah dengan daya di atas 200 kVA. Golongan I-4 merupkan industri besar dengan tegangan tinggi dengan daya 30.000 kVA ke atas.

Pengembangan Asuransi Mikro Syariah Jadi Prioritas Tahun 2014

Otoritas Jasa Keuangan (OJK) tengah mengembangkan asuransi mikro syariah sebagai bagian dari program pengembangan asuransi mikro yang dicanangkan otoritas industri keuangan ini.

Asuransi mikro syariah adalah asuransi yang dijalankan dengan prinsip syariah, yang dapat dijangkau oleh lapisan masyarakat bawah. Bagaimanapun, masyarakat yang berpenghasilan rendah juga memerlukan perlindungan atas risiko keuangan yang dihadapi.

Bahkan, masyarakat yang berpenghasilan rendah relatif lebih rentan terhadap dampak yang diakibatkan oleh musibah tersebut. Ini karena mereka tidak memiliki dana yang cukup untuk menghadapi musibah yang tak terduga.

"Dengan mempertimbangkan bahwa mayoritas penduduk Indonesia beragama Islam, pengembangan asuransi mikro syariah diharapkan dapat menjadi tumpuan untuk mewujudkan keuangan inklusif pada sektor asuransi," tulis OJK dalam keterangan resminya, Kamis (24/4/2014).

Beberapa perusahaan asuransi sebenarnya sudah memiliki produk asuransi syariah dengan premi yang relatif kecil. Namun, jumlah dan jenis produk asuransi syariah mikro dimaksud masih sangat terbatas.

Selain itu, pemasaran produk asuransi syariah juga menghadapi berbagai kendala seperti saluran distribusi yang belum mampu menjangkau sebagian besar masyarakat berpenghasilan rendah dan tingkat pemahaman (literasi) masyarakat atas asuransi syariah yang masih rendah.

Untuk mengatasi kendala-kendala tersebut, OJK menetapkan program pengembangan asuransi mikro syariah sebagai salah satu prioritas pengembangan di tahun 2014.

"Untuk itu, OJK menggandeng German Agency for International Cooperation (GIZ) dan Asosiasi Asuransi Syariah Indonesia (AASI) melakukan survey pasar asuransi mikro syariah pada awal tahun ini," jelas OJK.

Indonesia Jadi Pasar Utama Penjualan Mesin Produksi

Indonesia hingga saat ini masih menjadi pasar yang diincar produsen mesin dunia. Kondisi ini tidak lepas dari belum tumbuhnya industri barang modal di Tanah Air. ”Defisit neraca perdagangan disumbang pula oleh impor barang modal dan bahan baku,” kata Direktur Jenderal Basis Industri Manufaktur Kementerian Perindustrian Harjanto di sela pameran Indo Intertex-Inatex- Indo Dyechem 2014 di Jakarta International Expo, Rabu (23/4/2014).

Dari data Kementerian Perindustrian, total impor produk industri pada tahun 2012 senilai 139,73 miliar dollar AS. Sekitar 90 persen di antaranya merupakan impor bahan baku, bahan penolong, dan barang modal. Menurut Harjanto, impor mesin bersifat produktif untuk mendorong produksi, meningkatkan nilai tambah di dalam negeri, dan mendukung ekspor.

Meski demikian, pemerintah berusaha agar industri komponen dan suku cadang bertumbuh di dalam negeri. Pertumbuhan industri komponen tersebut diyakini akan mendukung pertumbuhan industri permesinan di Tanah Air.

Chairman of Verband Deutscher Maschinen-und Anlagenbau Garment and Leather Technology and Managing Director of the Veit Group, Gunter Veit menekankan pentingnya kesiapan industri komponen dalam mendukung pertumbuhan industri mesin di suatu negara.

”Di Jerman, sistem pendidikan pun turut mendukung perkembangan sumber daya manusia. Ini yang menjelaskan kuatnya industri mesin di Jerman,” kata Gunter Veit. Ia mengatakan, nilai ekspor manufaktur mesin garmen dan jahit Jerman pada tahun 2013 mencapai 466 juta euro, meningkat 13 persen dibandingkan tahun sebelumnya yang 406 juta euro.

Posisi ini menempatkan Jerman dalam tiga besar negara terpenting penyedia mesin garmen dan jahit selain Tiongkok dan Jepang. Pasar utama produk mesin Jerman tersebut pada tahun 2013 antara lain Amerika Serikat, India, dan Turki.

Gunter Veit menuturkan arti penting pasar mesin garmen di Indonesia. ”Peningkatan upah dan biaya produksi di Tiongkok mendorong beralihnya produksi garmen lokal ke Asia Selatan dan Asia Tenggara, termasuk Indonesia,” katanya. Hal ini mendorong masuknya penyedia teknologi industri tekstil dan garmen Jerman dalam pameran Indo Intertex-Inatex- Indo Dyechem 2014.

BRI Akan Beli Satelit Sendiri

Bank Rakyat Indonesia (BRI) menargetkan proses pembelian satelit rampung akhir April. Salah satu bank terbesar Tanah Air ini sudah mengantongi izin dari Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) terkait pembelian dan pengorbitan satelit.

"Izin komunikasi khusus, sudah dapat. Selanjutnya menungguizin slot orbit 150.5 Bujur Timur. Mudah-mudahan pembelian selesai bulan ini," kata Sofyan Basir, Direktur Utama BRI di Jakarta, belum lama ini. Satelit ini ditargetkan mengorbit pada tahun 2016 mendatang.

Sofyan menegaskan BRI membuka kerjasama dengan berbagai perusahaan telekomunikasi termasuk Indosat dalam pengelolaan satelit BRI tersebut. Sedangkan perusahaan yang bersaing memenangkan tender pengadaan satelit BRI berasal dari Amerika Serikat dan Eropa. "Cuma siapa nama perusahaanya, nanti diumumkan akhir bulan ini," pungkas Sofyan.

Sebagaimana diketahui, BRI memutuskan membeli satelit setelah kerap muncul kendala akibat delapan provider BRI tidak optimal melayani transaksi di 22.000 ATM BRI di seluruh Indonesia. Dana yang disiapkan BRI untuk membeli satelit mencapai 250 juta dollar AS.

Provinsi Jawa Tengah Pengimpor Kayu Terbesar Di Indonesia

Jawa Tengah dinilai merupakan salah satu pengimpor kayu tertinggi secara nasional. Para pengusaha memperkirakan impor kayu di Jawa Tengah menyumbang 40 persen dari total impor kayu nasional yang mencapai 100 ribu kubik per tahun. “Impor kayu di Jawa Tengah lebih tinggi dibanding DKI Jakarta, Jawa Timur, dan Medan yang rata-rata hanya untuk industri pintu dan perumahan,” kata Kuswidiarso, Direktur PT Madero International, salah satu perusahaan importir kayu di Semarang, Rabu, 23 April 2014.

Kayu yang banyak didatangkan ke Jawa Tengah itu berjenisoak dengan negara asal Amerika Serikat. Kayu itu menjadi idola industri mebel dan furnitur di Jawa Tengah untuk diekspor kembali menjadi bahan jadi. “Jenis bahan baku itu banyak dipesan karena permintaan pembeli produk mebel asal Eropa,” kata Kuswidiarso.

Menurut Kuswidiarso, saat ini tren impor kayu di Jawa Tengah dan nasional cenderung meningkat, namun ia menyayangkan kenaikan harga kayu impor yang justru mengalahkan industri dalam negeri. Catatannya menunjukkan kenaikan harga kayu oak yang mencapai US$ 200 ribu dolar per kubik. Kondisi itu diperkirakan hanya mampu menaikkan nilai impor kayu Jawa Tengah sekitar 10 persen pada tahun ini. Harga kayu impor berjenis pinus pun mengalami kenaikan, padahal harga kayu berjenis itu merupakan yang termurah dibanding kayu impor lain.

“Kayu pinus impor naik US$ 50 ribu dolar sedangkan oak dari US$ 500 ribu dolar per kubik naik menjadi $ 700 ribu dolar per kubik,” katanya.

Ketua Asosiasi Industri Permebelan dan Kerajinan Indonesia (Asmindo) Jawa Tengah Anggoro Ratmadiputro membenarkan kabar tingginya impor kayu asal Amerika di Jawa Tengah. Meski begitu, kebutuhan kayu impor itu hanya digunakan oleh industri mebel yang banyak dimodali oleh pengusaha asing yang pesanan produknya ditentukan oleh pembeli Eropa. “Kalau produsen lokal masih menggunakan kayu dalam negeri. Hanya sebagian kecil saja yang menggunakan kayu impor,” katanya.

Teluk Bumbang Lombok Jadi Penghasil Utama Lobster Indonesia

Teluk Bumbang di Kabupaten Lombok Tengah dan Teluk Ekas di Kabupaten Lombok Timur, Nusa Tenggara Barat (NTB), menjadi penghasil utama lobster di Indonesia dan berkualitas dunia. Dalam setahun, dihasilkan 78,5 ton lobster senilai Rp 55,25 miliar. Sedangkan nilai ekonomi penjualan benih lobster mencapai Rp 16 miliar per tahun.

"Akhir-akhir ini benih lobster ternyata juga telah didistribusikan ke berbagai daerah dan diekspor," ujar Asisten II Sekretaris Daerah NTB Lalu Gita Ariadi ketika membuka International Lobster Aquaculture Symposium and Industrial Lobster Workshop di Lombok Barat, Selasa, 22 April 2014.

Kegiatan simposium yang diselenggarakan Kementerian Kelautan dan Perikanan ini dihadiri oleh Direktur Jenderal Perikanan Budi Daya Slamet Soebjakto dan representative Australian Centre for International Agricultural Research (ACIAR) Clive Jones. Selain dari dalam negeri, hadir pula para peneliti dan ilmuwan lobster yang berasal dari Australia, Vietnam, dan New Caledonia.

Saat ini, terdapat kurang-lebih 2.000 unit karamba jaring apung maupun longline yang berfungsi menangkap benih lobster. Selain itu terdapat sekitar 1.000 unit karamba jaring apung yang digunakan untuk melakukan kegiatan budi daya pembesaran lobster yang umumnya berada di perairan selatan Pulau Lombok. Pada saat ini harga jual benih lobster bisa mencapai Rp 16-20 ribu per ekor ukuran 2-3 sentimeter.

Koordinator Program Indonesia World Concervation Society (WCS), Tasrif Kartawijaya, menyatakan sedang melakukan riset potensi pemanfaatan telur dan larva lobster alam tersebut di Teluk Bumbang dan Teluk Ekas. Ada 32 stasiun yang masing-masing berjarak 100 meter untuk lokasi pengambilan sampel benih lobster. "Sudah berjalan tujuh bulan dan analisanya dilakukan di Jakarta," ujar Tasrif kepada Tempo.

Menurut Tasrif, sejak September 2013 penjaringan dilakukan menggunakan alat Bonggonet untuk mengetahui besaran ketersediaannya dan suplainya. "Pengambilan sampel dilakukan dua kali sebulan. Pada waktu bulan gelap dan bulan terang," ucapnya.

Tasrif menyebutkan di Pantai Gerupuk, Lombok Tengah, ada 251 karamba yang dimiliki oleh 136 orang nelayan. Rata-rata sebulan seorang nelayan mendapatkan hasil 10-50 ekor lobster. Pada saat ini harga lobster yang beratnya 2-3 ons per ekor, harganya Rp 14 ribu atau sekilonya mencapai Rp 600 ribu.

Ambisi Dahlan Iskan Agar Bank Mandiri Akuisisi BTN Kandas

Menteri BUMN Dahlan Iskan mengaku kecewa lantaran rencana akuisisi Bank Tabungan Negara oleh Bank Mandiri ditolak Istana. "Tapi saya bisa menerima itu dan harus tunduk, namanya juga bawahan," katanya seusai rapat pimpinan internal Kementerian BUMN, Kamis, 24 April 2014.  Namun Dahlan menampik anggapan bahwa kajian Kementerian BUMN serampangan atau tidak mendalam. Kementerian BUMN sudah rapat internal berkali-kali dan membuat kajian yang melibatkan konsultan-konsultan terbaik di bidang keuangan.

Menurut Dahlan, rencana akuisisi Bank Mandiri terhadap BTN juga tidak meresahkan masyarakat, seperti yang dikatakan Sekretaris Kabinet Indonesia Bersatu II Dipo Alam. "Karena mungkin karyawan belum membaca penjelasan lengkapnya, bahwa rencana itu tidak menghilangkan entitas BTN," katanya.  Sebelumnya, akuisisi BTN oleh Bank Mandiri dipastikan batal setelah Istana menolak. Dipo Alam mengatakan wacana itu meresahkan. Menurut Dipo, proses akuisisi BTN oleh PT Bank Mandiri Tbk juga berpotensi menjadi beban bagi pemerintahan mendatang lantaran prosesnya panjang.

Pengambilalihan BTN itu pun dinilai tak sesuai dengan instruksi Presiden Susilo Bambang Yudhoyono kepada menteri dan pejabat negara agar tak mengeluarkan kebijakan yang menimbulkan keresahan masyarakat. Instruksi itu disampaikan di dua sidang kabinet, yakni pada 5 dan 19 Januari 2014.

Kabar ditolaknya rencana penggabungan PT Bank Tabungan Negara (BTN) Tbk dan PT Bank Mandiri Tbk berimbas pada saham BTN di lantai bursa. Harga saham BTN melorot 6,13 persen ke level Rp 1.225 per lembar dari penutupan sebelumnya Rp 1.305 per saham.  Sampai pukul 10.12 WIB, nilai transaksi tercatat Rp 119,1 miliar dengan volume perdagangan 98,2 juta saham.

Sebelumnya, akuisisi BTN oleh Mandiri dipastikan batal setelah Istana menolak. Sekretaris Kabinet Indonesia Bersatu II Dipo Alam mengatakan wacana itu meresahkan. Menurut Dipo, proses akuisisi BTN juga berpotensi menjadi beban bagi pemerintahan mendatang lantaran prosesnya panjang.

Pengambilalihan BTN itu pun dinilai tak sesuai dengan instruksi Presiden Susilo Bambang Yudhoyono kepada menteri dan pejabat negara agar tak mengeluarkan kebijakan yang menimbulkan keresahan masyarakat. Instruksi itu disampaikan di dua sidang kabinet, yakni pada 5 dan 19 Januari 2014.

Menanggapi penolakan itu, Menteri BUMN Dahlan Iskan merasa kecewa. Dia mengatakan sangat sedih. "Tapi saya bisa menerima itu dan harus tunduk, namanya juga bawahan," ujar seusai rapat pimpinan internal Kementerian BUMN, Kamis, 24 April 2014. Namun dia menolak bila dikatakan kajian Kementerian BUMN serampangan atau tidak mendalam. Musababnya, Kementerian BUMN, kata dia, sudah rapat internal berkali-kali dan membuat kajian yang melibatkan konsultan-konsultan terbaik di bidang keuangan.

Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan menyatakan rencana pengabungan PT Bank Tabungan Negara (BTN) Tbk dan PT Bank Mandiri Tbk sudah melalui kajian yang melibatkan berbagai konsultan. "Saya harus menjelaskan bahwa tidak benar akuisisi ini belum melalui kajian yang mendalam. Seolah-olah saya menteringawur," ujarnya, Kamis, 24 April 2014.

Dahlan menjelaskan, penggabungan dua bank tersebut ditujukan untuk meningkatkan daya saing perbankan Indonesia menghadapi Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA). Namun, jika presiden tidak menyetujuinya, dia mengaku pasrah. "Saya akan tunduk kalau memang benar-benar diperintah membatalkan akuisisi BTN oleh Bank Mandiri oleh atasan saya."

Sebaliknya, Dahlan justru mengaku heran, setelah pemilihan umum, menteri tidak boleh mengambil kebijakan strategis pada akhir kepemimpinannya. "Jangan sampai dengan selesainya pemilahan umum 9 April lalu seolah-olah pemerintah sudah demisioner, sehingga menteri tidak bisa lagi bekerja maksimal," tuturnya.

Sebelumnya, Sekretaris Kabinet Dipo Alam menyatakan presiden menolak rencana akuisisi BTN oleh Mandiri. Menurut Dipo, proses akuisisi BTN berpotensi menjadi beban bagi pemerintahan mendatang lantaran prosesnya panjang.  Akuisisi BTN, kata Dipo, juga dinilai tidak sesuai dengan instruksi Presiden Susilo Bambang Yudhoyono yang meminta menteri dan pejabat negara tak mengeluarkan kebijakan yang menimbulkan keresahan masyarakat. Instruksi itu disampaikan di dua sidang kabinet, yakni pada 5 dan 19 Januari 2014.

Menteri Badan Usaha Milik Negara Dahlan Iskan menyayangkan penolakan Istana atas akuisisi Bank Tabungan Negara (BTN) oleh Bank Mandiri. "Sayang sekali sebenarnya. Momentum yang sangat baik tidak bisa kita manfaatkan," kata Dahlan kepada wartawan melalui pesan pendek pada Rabu, 23 April 2014.

Dahlan menilai penting akuisisi itu dengan alasan demi meningkatkan daya saing Indonesia. "Tapi, ya sudahlah. Saya kan cuma menteri, harus tunduk kepada putusan yang di atas," ujarnya. Menurut dia, Indonesia kehilangan momentum yang baik untuk melaksanakan langkah yang strategis itu. “Dan, kita sering kehilangan momentum seperti ini."

Ia menanggapi penolakan akuisisi dari Sekretaris Kabinet Dipo Alam. "Karena berkembang dan berpotensi meresahkan masyarakat pada umumnya dan karyawan BTN,” kata Dipo Alam pada Rabu, 23 April 2014. “Ditunda sampai ada kejelasan yang komprehensif rencana pengalihan kepemilikan saham.”