Monday, May 23, 2016

BTN Terbitkan Obligasi Rp 3 Triliun

PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk akan menerbitkan surat utang atau obligasi pada Juli tahun ini. Melalui penerbitan surat utang ini, BTN menargetkan meraup dana hingga Rp 3 triliun.

"Kita memang ada rencana penerbitan obligasi, kurang lebih Rp 3 triliun, untuk semester dua. Bulan Juli lah kita akan melaksanakan Obligasi," jelas Direktur Utama Bank BTN Maryono pada acara BTN Property Award 2016 di Grand Ballroom Hotel Indonesia Kempinski, Jakarta Pusat, Senin (23/5/2016).

Hasil dari penjualan obligasi akan digunakan untuk pembiayaan Kredit Pemilikan Rumah (KPR) dan para pengembang perumahan untuk membangun lebih banyak rumah. Jenis obligasi yang akan diterbitkan oleh Bank BTN adalah obligasi berkelanjutan.

"Untuk pembiayaan KPR dan pengembang, obligasi berkelanjutan," ujar Maryono.

Dengan diterbitkannya obligasi pada bulan Juli mendatang, diharapkan target Bank BTN dalam menyalurkan KPR hingga akhir 2016 mencapai 570.000 unit rumah.

No comments:

Post a Comment