Tuesday, December 2, 2014

Indonesia Jadi Pusat Pengolahan Perikanan Dunia

Kamar Dagang dan Industri Indonesia mendorong pemerintah untuk menjadikan Indonesia sebagai pusat pengolahan perikanan dunia. Dengan menjadi pusat pengolahan perikanan dunia, Indonesia diharapkan mampu mencapai target ekspor perikanan sebesar US$ 40 miliar.

"Kami optimistis dengan menjadikan Indonesia sebagai pusat pengolahan perikanan dunia. Maka, nilai ekspor nasional akan meningkat, dari US$ 4,1 miliar tahun 2013 menjadi US$ 40 miliar pada tahun-tahun mendatang," ujar Wakil Ketua Umum Kadin Bidang Kelautan dan Perikanan Yugi Prayanto dalam keterangan tertulis, Selasa, 2 Desember 2014.

Menurut Yugi, langkah menjadikan Indonesia sebagai pusat pengolahan perikanan dunia harus segera dilakukan, mengingat potensinya sangat besar. Meskipun demikian, ada sejumlah langkah penting yang harus dilakukan pemerintah untuk mewujudkannya.

Pertama adalah melakukan standardisasi semua produk perikanan dalam negeri. Jadi, perikanan nasional dapat terdaftar secara resmi pada tingkat nasional dan internasional.

Selain itu, tutur Yugi, Indonesia harus menyiapkan tenaga kerja lokal yang lebih terampil dan bersaing dibanding tenaga kerja asing. "Proyek ini bisa mempekejakan masyarakt lokal secara signifikan dan dipastikan menurunkan tingkat penganguran Indonesia," ujarnya.

Kadin juga meminta dukungan perbankan nasional untuk membantu meningkatkan dan memacu investasi industri pengolahan ikan.

No comments:

Post a Comment