Friday, June 19, 2015

Investor Saham Merdeka Copper Gold Langsung Untung 15 Persen Dalam Satu Hari

Perusahaan tambang PT Merdeka Copper Gold mencatatkan saham perdananya (initial public offering/IPO) di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada hari ini, Jumat (19/6) dengan kode emiten MDKA. Saham perusahaan tambang milik Grup Saratoga itu dibuka di level Rp 2.300 rupiah pada perdagangan perdananya, 15 persen lebih tinggi dibandingkan harga pada saat penawaran umum Rp 2.000.

Dalam aksi korporasi ini, perseroan menunjuk PT Indopremier Securities dan PT Bahana Securities sebagai penjamin emisi (underwriter). Sebelumnya, Presiden Direktur Merdeka Copper, Adi Adriansyah Sjoekri menuturkan sebanyak 874,36 juta saham perusahaan akan dilepas atau setara dengan 21,7 persen dari modal yang ditempatkan dan disetor penuh.

Dari IPO tersebut, perseroan mengincar pembiayaan Rp 1,8 triliun, yang seluruh dananya akan digunakan untuk menyokong anak usaha, PT Bumi Suksesindo (BSI).  Dana tersebut selanjutnya akan digunakan BSI untuk belanja modal sekitar 50 persen, pelunasan utang mencapai 40 persen dan modal kerja sebesar 10 persen.

Rencana perusahaan tambang milik Grup Saratoga, PT Merdeka Copper Gold untuk melakukan penawaran umum saham perdana atau initial public offering (IPO) tinggal menghitung hari. Jika tak ada halangan, pertengahan Juni 2015 nanti Merdeka akan melepas sebanyak 874,36 juta saham atau setara dengan 21,7 persen dari modal yang ditempatkan dan disetor penuh. Dengan penawaran harga IPO di kisaran Rp 1.800 sampai Rp 2.100 per saham, manajemen Merdeka menargetkan mampu meraup dana segar mencapai Rp 1,8 triliun.

"Perkiraan kami masa penawaran awal akan berada di 12 sampai 21 Mei 2015. Sementara untuk perkiraan tanggal efektifnya pada 1 Juni 2015 dengan masa penawaran umum berlangsung antara 4 sampai 5 Juni dan 8 Juni," ujar Presiden Direktur Merdeka Copper Adi Adriansyah Sjoekri di Jakarta, Selasa (12/5).

No comments:

Post a Comment