Saturday, June 7, 2014

Festival Marketing Dibuka di Balikpapan

Markplus Inc akan menggelar Markters Festival atau Festival Marketing di Balikpapan, Kalimantan Timur, besok, Senin, 9 Juni 2014. Festivala dijawalkan berlangsung hingga Selasa, 10 Juni.

Kepala Regional Mark Plus, Edo Rinaldo, mengatakan Balikpapan dipilih menjadi salah satu kota penyelenggara bersama 16 kota lainnya di Indonesia, karena ingin berbagi ilmu. "Juga penghargaan dan jaringan dengan para pemasar dari Balikpapan dan sekitarnya," kata Edo di Balikpapan, Sabtu, 7 Juni 2014.

Festival ini, kata Edo, bertujuan agar para marketing Balikpapan punya kemampuan "WOW Salespeople" atau lebih dari sekedar penjual. Mereka akan bisa menjual, memelihara dan mengedukasi pelanggan, serta membangun jaringan.

Karena itulah, Edo menambahkan, pendiri dan Chief Executife Officer (CEO) Mark Plus, Hermawan Kartajaya, akan "turun gunung" dan berbicara langsung dengan para peserta di Ballroom Swiss Bellhotel di Balcony Mall, Balikpapan. Para pebisnis sukses dari Jakarta, Balikpapan, dan kota-kota lain akan hadir dan membuka kiat-kiatnya bagi para marketeers Balikpapan.

Ia juga mengungkapkan, bahwa yang bakal diberi penghargaan kini tidak hanya manajer atau para pejabatnya. "Tapi juga para pemasar yang berjibaku di lapangan."

Balikpapan adalah kota yang ke-12 dalam rangkaian penyelenggaraan IMF ini. Selain Balikpapan, IMF juga akan hadir di Medan, Padang, Palembang, Pekanbaru, Bandung, Semarang, Yogyakarta, Solo, Surabaya, Denpasar, Pontianak, Banjarmasin, dan Makassar.

Tahun ini IMF mendapat sponsor utama PT Toyota Astra Motor yang akan memberikan dukungan penuh dalam penyelenggaraan acara ini.

Sales Supervisor Toyota Auto2000 Sudirman di Balikpapan, Arfan Chairudin, mengatakan pihaknya akan memaparkan jalan sukses yang ditempuh perusahaan sehingga bisa menguasai pasar otomotif di Indonesia.

Indonesia Marketing Festival (IMF) merupakan bentuk kelanjutan dari MarkPlus Conference yang rutin diselenggarakan tiap tahun di Jakarta

No comments:

Post a Comment