PT Carrefour Indonesia berencana memperluas pangsa pasarnya dengan menyediakan hipermarket kelas premium. Peluang di segmen tersebut dinilai masih besar karena belum dilirik peretail lain. Selama ini pasar modern kelas atas masih didominasi supermarket. Beberapa pemainnya adalah Ranch Market, FoodHall, KemChick, Hero, dan Foodmart. Sedangkan Giant dan Hypermart adalah hipermarket untuk pasar menengah.
Juru bicara Carrefour, Satria Hamid, dalam acara pertemuan media kemarin menyatakan langkah awal yang dilakukan Carrefour adalah menyediakan produk segar kelas premium. Saat ini, di setiap gerai hipermarket Carrefour dijual 40 ribu jenis produk. Sedangkan di supermarket Carrefour tersedia 20 ribu jenis produk dengan 30 persen di antaranya adalah produk segar.
"Kami ingin tingkatkan porsi produk segar menjadi 50 persen di setiap gerai Carrefour," kata Satria. Karena itu, mulai pekan ini Carrefour menggelar kegiatan Kampoeng Carrefour. Pada program tersebut dijual berbagai aneka produk segar, seperti sayuran, buah, daging, dan ikan. Carrefour melibatkan 37 pemasok dari asosiasi petani. Ke depan, Carrefour akan membina petani pemasok agar menghasilkan produk premium. "Kami juga menjamin peningkatan akses pasar mereka," kata dia.
Direktur Hubungan Korporasi Carrefour Adji Srihandoyo menambahkan, Carrefour bekerja sama dengan PT Bank Mega Tbk untuk memberi bantuan modal kepada pemasok usaha kecil-menengah. "Kami akan merekomendasikan sejumlah pemasok UKM agar diberi bantuan modal oleh Bank Mega," kata dia. Syaratnya, pemasok itu sudah lama bekerja sama dengan Carrefour serta punya kinerja bagus.
Dari 81 gerai Carrefour pada 2010, sebanyak 18 gerai merupakan jenis supermarket. Dalam 5 tahun ke depan, Carrefour berencana menambah supermarket menjadi 54 gerai.
Director of Merchandising and Marketing Matahari Food Bisnis Mhesvara Kanjaya sebelumnya mengatakan cukup sulit meyakinkan pemasok agar mau memasok produk premium di gerai Hypermart.
Sebab, kebanyakan orang berpikir hipermarket ditujukan untuk konsumen kelas menengah ke bawah. Namun akhirnya beberapa jenis produk premium bisa tersedia di Hypermart.
No comments:
Post a Comment