Monday, December 21, 2015

AirAsia Raih Gelar Maskapai Terbaik di Dunia 3 Kali Berturut Turut

AirAsia, maskapai berbiaya murah atau Low Cost Carrier (LCC) meraih penghargaan di ajang World Travel Awards yang diadakan di Maroko, sebagai Maskapai Penerbangan Berbiaya Hemat Terbaik di Dunia. Penghargaan ini merupakan yang ketiga kali berturut-turut yang diraih Air Asia.

Selain itu, AirAsia juga meraih penghargaan sebagai, Website Maskapai Berbiaya Hemat Terbaik dan Aplikasi Maskapai Berbiaya Hemat Terbaik. "World Travel Awards adalah jaminan atas kualitas dengan lebih dari 650.000 suara yang diberikan oleh profesional di bidang perjalanan wisata dan konsumen pariwisata kelas atas," kata Aireen Omar, Chief Executive Officer (CEO) AirAsia Berhad, Grup AirAsia, dalam keterangannya, Senin (14/12/2015).

CEO AirAsia Group, Tony Fernandes menambahkan, 2015 adalah tahun yang penuh tantangan, tapi pihaknya sangat bangga dengan tim yang tetap bersatu dan bekerja keras untuk hadir dengan lebih kuat dan lebih baik lagi, belajar dari semua pengalaman yang didapatkan.  "Ini adalah bukti nyata atas segala upaya kami untuk memperkuat layanan, serta jaringan di samping beberapa peningkatan tambahan untuk website dan aplikasi mobile kami. Kami berkomitmen lebih dari sebelumnya untuk terus memperbaiki kualitas layanan customer care kami dan berharap agar dapat melampaui harapan para pelanggan kami di tahun 2016," ungkapnya.

AirAsia sebelumnya juga telah mengukir sejarah dengan mengalahkan maskapai-maskapai full service dan memenangkan penghargaan Awak Kabin Terbaik di Asia pada ajang bergengsi, World Travel Awards (Asia & Australasia) Gala 2015. AirAsia yang saat ini beroperasi di Malaysia, Thailand, Indonesia, Filipina, India dan Jepang, sudah menerbangkan lebih dari 300 juta penumpang dalam kurun waktu kurang dari 14 tahun, melalui jaringan rutenya yang menjangkau lebih dari 11 destinasi di 22 negara.

Indonesia AirAsia X mulai hari ini membuka rute penerbangan Jakarta-Jeddah. Rute ini dikhususkan untuk melayani program umroh. Adapun penerbangan perdana umroh Indonesia AirAsia X dengan kode penerbangan XT 970, bertolak dari Bandara Internasional Soekarno-Hatta (CGK), Tangerang, hari ini (14/12/2015) pada pukul 01.00 WIB dan mendarat di Terminal Haji Bandara Internasional King Abdul Aziz (JED) Jeddah, pada pukul 07.30 waktu setempat, dengan menempuh waktu perjalanan 10 jam 30 menit.

CEO Indonesia AirAsia X, Dendy Kurniawan mengatakan, penerbangan Jakarta-Jeddah ini dapat dilayani setelah Indonesia AirAsia X mampu memenuhi seluruh persyaratan dari otoritas penerbangan sipil Arab Saudi, atau General Authority of Civil Aviation (GACA), termasuk diantaranya terkait dengan audit keselamatan dan keamanan.

"Kami juga berterima kasih atas dukungan yang diberikan oleh Kementerian Perhubungan, sehingga Indonesia AirAsia X dapat memberikan pilihan penerbangan hemat berkualitas bagi masyarakat yang ingin melaksanakan ibadah umroh," kata Dendy, dalam keterangannya, Senin (14/12/2015).

Dendy mengungkapkan, pesawat yang digunakan untuk rute ini adalah Airbus tipe A330-300, yang memiliki konfigurasi 12 kursi premium flatbed dan 365 kursi ekonomi, ditambah dengan layananin-flight meal, comfort kit dan bagasi gratis, menawarkan kenyamanan lebih bagi Jemaah umroh selama penerbangan dari Jakarta ke Jeddah maupun sebaliknya.

"Kami berharap Indonesia AirAsia X mampu selalu mendukung Jemaah dalam menjalankan ibadahnya," tambahnya. Rute Jakarta-Jeddah ini dioperasikan dua kali dalam seminggu yakni setiap Senin pukul 01.00 dini hari, dan Rabu pukul 05.00 pagi, sementara penerbangan kembali Jeddah-Jakarta akan diterbangkan setiap Senin pukul 09.30 pagi dan Rabu pukul 13.00 waktu setempat.

No comments:

Post a Comment